10 Kue Khas Natal di Berbagai Negara yang Unik dan Menggugah Selera

Bulan Desember sudah tiba, itu tandanya berbagai kue khas Natal di berbagai negara sudah mulai banyak diproduksi. Bagaimana tidak, pasalnya tinggal menghitung hari untuk sampai ke tanggal 25 Desember, yang merupakan peringatan sekaligus perayaan hari kelahiran Yesus Kristus, yang dikenal dengan Hari Natal.

10 Kue Khas Natal di Berbagai Negara yang Unik dan Menggugah Selera

Selain mempersiapkan kue khas Natal, orang-orang juga biasanya melakukan beberapa aktivitas yang sudah menjadi tradisi setiap tahunnya menjelang perayaan Hari Natal, salah satunya yaitu hunting kado-kado menarik yang nantinya akan saling ditukar dengan anggota keluarga.

Tidak hanya itu, hunting pernak-pernik lucu untuk menghias pohon Natal dan lain sebagainya pun tidak boleh dilupakan.

Sebab itu sudah menjadi bagian dari tradisi, dan pohon Natal sendiri juga menjadi ikon dari hari Natal yang penuh suka cita.

Namun dari semua hal tersebut, yang sudah pasti dicari dan dinantikan selama hari Natal adalah hidangan khas Natal, terutama kue khas Natal di berbagai negara.

Seperti misalnya Perancis, yang memiliki Buche De Noel sebagai kue khas Natal setiap warganya. Kemudian juga Belanda, dengan Ollie Bollen-nya yang sangat menggugah selera.

Selain dua negara tersebut, negara-negara lainnya juga pasti memiliki kue khas Natalnya masing-masing.

Penasaran apa saja? Pada artikel kali ini, CekAja.com akan mengulas sederet kue khas Natal di berbagai negara secara lengkap khusus untuk kamu. Yuk, simak bersama-sama!

10 Kue Khas Natal di Berbagai Negara

Seperti yang dijanjikan sebelumnya, kalau CekAja.com akan memberikan sederet daftar kue khas Natal di berbagai negara.

Yang mana, kue khas natal di berbagai negara tersebut tentunya memiliki bentuk yang unik, serta cita rasa lezat yang sangat menggugah selera.

Untuk tahu apa saja kue khas natal di berbagai negara, di bawah ini CekAja.com akan memberikan 10 daftar kue khas natal di berbagai negara, yang akan diulas sebagai berikut.

1. Stollen Cake – Jerman

Stollen Cake – Jerman - 10 Kue Khas Natal di Berbagai Negara

Di urutan pertama ada Stollen Cake, sebagai bagian dari salah satu kue khas natal di berbagai negara yang diulas CekAja.com.

Berasal dari negara Jerman, kue ini juga sering kali disebut dengan nama Weihnachtsstollen dan Christstollen. Jika diartikan dari suku katanya, “Christ” berarti Kristus dan “Stollen” berarti terowongan.

Sehingga jika diartikan secara keseluruhan, kue ini mengandung makna terowongan sebagai perlambang bayi Yesus yang terbungkus lampir putih. Makna tersebut bisa dilihat dari bentuk kue yang panjang dan lonjong seperti terowongan.

Selain itu, beberapa orang juga mengartikan kalau kue yang memiliki permukaan tidak rata ini, merupakan lambang punuk unta yang membawa hadiah untuk bayi Yesus.

Stollen Cake sendiri menjadi salah satu kue yang memiliki tekstur padat, yang mengandung campuran buah-buahan kering, marzipan serta diberi taburan halus di bagian atasnya untuk menambah cita rasa lezat.

(Baca Juga: 14 Tradisi Natal di Berbagai Negara)

2. Buche De Noel – Perancis

Buche De Noel – Perancis - 10 Kue Khas Natal di Berbagai Negara

Berikutnya ada Buche De Noel, yang juga menjadi kue khas Natal di berbagai negara, tepatnya yaitu negara Perancis.

Ya, kue berpenampilan unik ini pada dasarnya merupakan bolu gulung, yang diolesi selai atau krim sebagai isiannya, lalu dihias dengan butter cream rasa cokelat untuk lapisan luar atau kulitnya.

Disebut memiliki penampilan unik, karena kue ini memiliki bentuk visual yang terlihat seperti batang pohon.

Nah bentuk batang pohon itu sejatinya memang sengaja dibuat, karena batang pohon menjadi lambang dari kebiasaan masyarakat Perancis yang suka menebang pohon yule menjelang Natal.

3. Panettone – Italia

Panettone – Italia - 10 Kue Khas Natal di Berbagai Negara

Italia juga tak ingin kalah dari Jerman dan Perancis. Negara ini memiliki kue khas Natal yang bernama Panettone.

Kue khas natal di berbagai negara lainnya sudah pasti lezat, namun panettone memiliki kelezatan yang unik dan berbeda.

Bagaimana tidak, dari teksturnya saja kue Natal yang satu ini memiliki tekstur sangat lembut, yang disertai dengan aroma jeruk yang kuat.

Jika dilihat dari bentuknya, kue yang juga menjadi simbol kota Milan ini, memiliki bentuk seperti kubah dengan potongan kismis yang tersebar merata di seluruh bagian kue.

Biasanya, kue Panettone ini dinikmati bersama minuman manis atau anggur merah, agar terasa semakin lezat.

4. Figgy Pudding – Amerika Serikat

Figgy Pudding – Amerika Serikat - 10 Kue Khas Natal di Berbagai Negara

Figgy pudding nyatanya menjadi salah satu kue khas natal di berbagai negara, khususnya Amerika Serikat.

Nama kue yang sering disebut dalam lagu We Wish You A Merry Christmas ini, sejatinya sudah ada sejak tahun 1600-an dan memang sengaja diciptakan untuk hidangan khas Natal.

Jika ingin coba membuat kue yang satu ini, kamu bisa mengumpulkan beberapa campuran buah kering, rum, cognac, serta beberapa jenis rempah seperti pala dan kayu manis.

Penyajian kue ini pun terbilang sangat unik, karena Figgy Pudding akan disiram dengan alkohol terlebih dahulu, lalu dinyalakan api di bagian atasnya sebelum disantap.

5. Christopsomo – Yunani

Christopsomo – Yunani - 10 Kue Khas Natal di Berbagai Negara

Hayo, siapa di antara kamu yang penasaran ingin mencoba salah satu jenis kue Yunani? Kalau kamu satu di antaranya, maka kamu bisa coba membuat atau mungkin membeli kue Christopsomo.

Ini merupakan salah satu kue khas Natal di berbagai negara, yang memiliki arti nama sangat unik.

Ya, Christopsomo merupakan sebuah kata yang berasal dari “Christo” yang berarti Kristus dan “Psomo” yang berarti roti.

Dengan begitu, jika diartikan secara keseluruhan maka Christopsomo memiliki arti roti Kristus. Kamu juga bisa melihat di bagian atas kue, yang mana terdapat tanda menyerupai salib.

Kue Christopsomo ini sendiri, terbuat dari telur, tepung terigu, kacang pinus, mentega, buah kering dan anggur merah.

6. Ollie Bollen – Belanda

Ollie Bollen – Belanda - 10 Kue Khas Natal di Berbagai Negara

Kue khas Natal di berbagai negara yang keenam datang dari negara Belanda, yaitu Ollie Bollen.

Kue yang juga disebut sebagai donat Belanda ini dibuat dari campuran telur, tepung gandum, susu, gist, baking powder, garam dan vanilla.

Selain menggunakan semua bahan tersebut, Ollie Bollen juga menggunakan beberapa potongan apel dan kismis ke dalam campuran adonannya.

Setelah itu, adonan baru dibentuk bulat-bulat dan digoreng semua hingga matang, serta seluruh permukaan berwarna coklat keemasan.

Agar semakin lezat, Ollie Bollen sebaiknya ditambah taburan gula halus bubuk di atasnya, dan dimakan selagi hangat.

7. Kurisumasu Keike – Jepang

Kurisumasu Keike – Jepang - 10 Kue Khas Natal di Berbagai Negara

Dari namanya saja sudah terlihat, kalau Kurisumasu Keike merupakan salah satu kue khas Natal yang datang dari negeri matahari terbit, Jepang.

Seperti yang diketahui, kue khas natal di berbagai negara memang banyak, namun yang satu ini bisa dibilang berbeda.

Hal tersebut dikarenakan, kue ini memiliki bentuk yang cantik dengan hiasan whipped cream yang tersebar di seluruh permukaan bolu, dan tambahan beberapa potong buah strawberry di bagian atasnya.

Selain itu, bagian atas kue juga kerap kali dihias menggunakan beberapa jenis dekorasi bertema natal, cokelat dan lain sebagainya.

Sebagai informasi tambahan, Kurisumasu Keike pertama kali dijual di Ginza pada 1910. Dilihat dari tahun kelahirannya, bisa dikatakan kue ini merupakan kue yang sangat melegenda, ya?

8. Melomakarona – Yunani

Melomakarona – Yunani - 10 Kue Khas Natal di Berbagai Negara

Yunani lagi-lagi memiliki kue khas Natal yang patut dicoba, yaitu Melomakarona. Kue ini sudah jelas sangat jauh berbeda dari kue Christopsomo, baik dari sisi bentuk, tekstur maupun cita rasanya.

Jika dilihat dari tampilannya, Melomakarona merupakan jenis kue kering yang menggunakan campuran kulit jeruk yang sudah direndam dalam madu, dan bagian atas terdapat taburan kacang kenari.

Namun selain menggunakan madu, masyarakat Yunani juga kerap kali merendam kue kering ini ke dalam cokelat hitam.

Kue Melomakarona sendiri sudah menjadi salah satu kue yang wajib ada, dan disajikan di atas meja orang-orang Yunani selama musim liburan Hari Natal.

9. Bolo Rei – Portugis

Bolo Rei – Portugis - 10 Kue Khas Natal di Berbagai Negara

Di urutan kesembilan ada Bolo Rei, kue khas Natal yang wajib disantap asal Portugis. Memiliki bentuk cincin, kue ini memiliki banyak potongan buah beri dan kacang-kacangan seperti almond dan walnut.

Selain disebut sebagai fruit cake-nya Portugal, Bolo Rei juga disebut sebagai kue raja. Hal itu karena, bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat kue ini cukup mahal.

Adapun bahan-bahan yang dibutuhkan tersebut, di antaranya yaitu kulit jeruk lemon, susu, mentega, tepung terigu dan ragi.

10. Julekage – Skandinavia

Julekage – Skandinavia - 10 Kue Khas Natal di Berbagai Negara

Dari semua kue khas Natal yang ada, negara Skandinavia memiliki satu kue natal yang memiliki bentuk unik dan aroma yang khas.

Adapun aroma yang khas tersebut berasal dari aroma rempah seperti pala, cardamom dan kayu manis yang sangat kuat.

Ketika baru matang, tekstur yang dimiliki kue ini sangat empuk dan lembut. Dengan begitu, Julekage memang sangat cocok disantap saat masih hangat bersama keluarga dan orang-orang tersayang.

(Baca Juga: Bangun Bisnis Kue Natal dengan Pinjaman Kredivo)

Nah, beberapa kue khas Natal di berbagai negara sudah kamu ketahui secara lengkap di pembahasan sebelumnya.

Jika kamu tergiur dan penasaran ingin mencoba salah satu kue tersebut, maka kamu bisa membuatnya sendiri di rumah mengikuti resep yang ada.

Namun sebelum mulai membuatnya, kamu perlu membeli bahan-bahan yang dibutuhkan terlebih dahulu di supermarket atau ecommerce yang menjual bahan-bahan kue.

Agar kegiatan belanja lebih praktis dan hemat, kamu bisa membelinya menggunakan kartu kredit.

Sebab, kartu kredit seringkali memberikan promo belanja menarik yang dapat dinikmati para penggunanya, baik dalam bentuk diskon, cashback atau rewards point.

Maka dari itu, buat kamu yang juga ingin mendapatkan dan menikmati semua promo tersebut namun belum memiliki kartu kredit, bisa segera mengajukannya melalui CekAja.com.

Di sana tersedia banyak produk kartu kredit, yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan dan kemampuan finansial.

Tidak hanya itu, proses pengajuannya pun sangat mudah, cepat dan aman, karena CekAja.com sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Jadi, kalau begitu tunggu apalagi? Yuk, ajukan kartu kredit terbaikmu sekarang juga dan dapatkan segudang promo menariknya!