4 Aplikasi Buat Bantu Mahasiswa Baru Cari Kos

Sebagai calon mahasiswa, perjuanganmu tidak berhenti pada memilih dan bersaing untuk masuk jurusan serta kampus yang sesuai dengan minat dan bakat. Begitu kamu sudah diterima di salah satu universitas yang kamu pilih, PR kamu selanjutnya adalah mencari tempat kos yang nyaman untuk kamu tinggali.

Dahulu, salah satu hal penting yang harus kamu lakukan ketika sudah dinyatakan diterima di perguruan tinggi pilihanmu adalah  hunting  tempat tinggal di sekitaran kampus. Kamu mungkin harus mendatangi satu per satu rumah incaran untuk mengecek kelaikan huni dan kenyamanannya. Jika dirasa cocok dan harga tak bikin kantong jebol, barulah kamu bayar uang sewa dan datang membawa barang-barang.

Kadang, kamu juga tidak perlu repot-repot mengitari sendiri wilayah sekitar kampus. Masyarakat setempat tidak jarang yang sudah sigap membaca situasi tentang adanya penerimaan mahasiswa baru. Mereka akan menawarkan kepada calon-calon mahasiswa baru beberapa tempat kos yang sudah mereka ketahui.

Namun dengan kemajuan teknologi, kamu tak perlu lagi mendatangi rumah satu per satu untuk mencari tempat kos. Melalui  smartphone  di genggaman, saat ini kamu bisa mencari kamar kos yang cocok hanya lewat aplikasi.

Nah, saat resmi menjadi mahasiswa baru nanti, berikut beberapa aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk mencari kos-kosan yang sesuai dengan kebutuhan dan budget kamu.

  1. Infokost

Infokost merupakan aplikasi yang memberikan informasi seputar hunian yang bisa kamu sewa. Lewat aplikasi ini, kamu bisa menemukan kamar kos yang cocok denganmu di daerah sekitar kampusmu. Tidak hanya kamar kos, kamu juga bisa mendapatkan informasi seputar apartemen yang disewakan di aplikasi ini.

Memiliki  listing  lebih dari 20 ribu properti yang disewakan, Infokost menyajikan data yang lengkap terkait kos-kosan, baik itu fasilitas kamar yang dilengkapi dengan foto, harga, fasilitas umum di sekitar kosan, lokasi ATM, minimarket, hingga peta lokasi kosan yang akurat.

Tidak hanya itu, lewat Infokost, kamu juga bisa melakukan pembayaran secara  online. Hal ini tentu sangat memudahkan dan praktis karena kamu bisa melakukan pembayaran kapan pun dan di mana pun. Soal keamanan, kamu tidak perlu khawatir. Infokost menjamin keamanan transaksi keuangan kamu.

Lewat aplikasi ini, kamu bisa menemukan berbagai macam informasi kamar kos di daerah Jabodetabek, Bandung, Medan, Semarang, Surabaya, dan daerah lainnya.

  1. Mamikos

Mengklaim diri sebagai aplikasi pencari kos yang akurat dan tepercaya, Mamikos menyajikan daftar kamar kos dengan penjelasan fasilitas yang terperinci. Informasi terkait hal ini juga dilengkapi dengan foto serta detail lain yang berhubungan kamar kos.

Hingga saat ini, kamu bisa mengecek lebih dari 2 juta kamar kos di Mamikos. Kos-kosan tersebut terdapat di lebih dari 140 kota di seluruh Indonesia. Jadi, di mana pun kamu nanti berkuliah, kamu bisa memanfaatkan aplikasi Mamikos untuk mencari tempat tinggal yang nyaman dan sesuai dengan kebutuhan kamu.

(Baca juga: Beberapa Opsi Pinjaman Online Untuk Mahasiswa, Simak Artikelnya!)

Soal lokasinya kamu tidak perlu bingung. Sebab, Mamikos juga dilengkapi dengan peta lokasi kos yang relevan. Aplikasi ini pun menyediakan layanan Customer Service melalui chat yang bisa kamu hubungi dengan maksimal pelayanan 1 x 24 jam.

Fitur filter yang disediakan aplikasi ini bisa mempersempit ruang pencarian kamar kos. Misalnya, kamu ingin menjadi kos-kosan di sekitar kampus atau ingin mencari kamar kos sesuai dengan tipenya.

  1. Koskost

Untuk kamu yang berencana menimba ilmu di daerah Depok, Jawa Barat, kamu sepertinya wajib untuk memiliki aplikasi yang satu ini. Aplikasi Koskost akan memberikan informasi secara detail mengenai kamar-kamar kos yang bisa kamu sewa.

Lewat aplikasi ini, kamu dapat mengetahui harga sewa sebuah kamar kos, fasilitas yang didapat, kontak pemilik kos, serta alamat detailnya. Untuk menghindari kamu tersesat saat menuju alamat kos yang kamu incar, aplikasi ini pun dilengkapi dengan fitur peta jalan menuju lokasi.

Menariknya, aplikasi ini dilengkapi dengan fitur yang akan memberikan informasi kepada kamu terkait kos-kosan yang menjadi favorit para mahasiswa yang sudah berkuliah di daerah ini. Keberadaan fitur ini tentu akan memberikan rasa aman yang lebih buat kamu yang baru ingin merantau dan tinggal sendiri di negeri orang.

  1. Cari-Kos.com

Sesuai dengan namanya, Cari-Kos.com akan membantu kamu dalam mencari rumah kos atau kamar kos di seluruh daerah di Indonesia. Lewat aplikasi ini, kamu bisa menemukan kamar yang nyaman nan kamu banget sehingga tidak perlu khawatir lagi jauh dari keluarga saat menimba ilmu di daerah orang.

Cari-Kos.com menyajikan data kos-kosan yang lengkap dan akurat. Selain menginfokan harga, aplikasi ini juga memberikan informasi fasilitas kamar berupa foto-foto yang langsung diunggah oleh si pemilik kos. Selain itu, fasilitas bangunan fasilitas di sekitar kosan pun bisa kamu dapati dari aplikasi ini.

Cari-Kos.com juga menyediakan fitur komunikasi antara calon penyewa dengan pemilik kamar kos. Lewat fitur “Kirim Pesan kamu bisa berkomunikasi via chat dengan pemilik kos. Jadi, kamu bisa menanyakan detail apa pun terkait kamar kos yang menjadi incaranmu.

(Baca juga: 5 Pekerjaan Freelance Asyik Buat Mahasiswa)

Itu dia beberapa aplikasi yang bisa kamu manfaatkan untuk mencari kos-kosan di sekitar atau di daerah universitas yang kamu incar. Saat nanti kamu sudah diterima di perguruan tinggi pilihanmu, kamu bisa mencari-cari kamar kos yang sesuai dengan kebutuhan tanpa perlu datang ke lokasi. Dengan begitu, kamu pun bisa meminta pertimbangan dan persetujuan dari orang tua.

Manfaatkan kartu kredit Citi Simplicity+ Card dari Citibank untuk melakukan pembayaran kos setiap bulan. Sehingga kamu bisa mendapatkan potongan 10 persen biaya bunga setiap kali membayar tepat waktu, tanpa ada batas maksimum dari potongan bunga yang dapat dihemat.

Dengan menggunakan Citi Simplicity+ Card, kamu juga terbebas dari biaya keterlambatan pembayaran dan bebas biaya pemakaian di luar batas kredit.

Pilih, ajukan, dan miliki Citi Simplicity+ Card lewat CekAja.com dengan syarat yang mudah dan proses yang cepat.