5 Mobil Hatchback Terlaris Sepanjang 2018

Pasar mobil hatchback tampaknya kurang begitu bergairah sepanjang 11 bulan pada 2018 ini. Nyatanya penjualan hatchback selama Januari 0 November 2018 hanya mencapai 32.464 unit atau lebih rendah dibandingkan raihan sepanjang 2017 yang mencapai 33.464 unit.

City Car Mobil Hatchback - CekAja

Dari sekian banyak para pemain mobil hatchback, terdapat lima merek yang cukup menguasi pasar dengan pengiriman ke dilernya mencapai lebih dari 1.000 unit sepanjang Januari hingga November 2018. Apa saja kelima merek mobil tersebut? Yuk simak!

Honda Jazz

Di peringkat pertama, ada Honda Jazz yang masih memimpin pasar mobil hatchback dengan capaian 13.575 unit selama Januari hingga November 2018. Meskipun dibandingkan tahun sebelumnya angka penjualan Jazz tersebut melambat hingga 9,94 persen.

Kendati demikian, Jazz masih belum tertandingi sebagai sedan hatchback paling laku yang menguasai pasar hingga 41,81 persen. Mobil ini kali pertama diluncurkan pada 2001 lalu di Jepang. Sementara penjualan untuk Indonesia mulai di akhir tahun 2003.

Beberapa jenis Honda Jazz yang penjulannya paling laris sepanjang Januari hingga November 2018 menurut Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) antara lain All New Jazz untuk seri A At 15, S At 15, RS 15 dan RS AT 15. Honda Jazz dibanderol mulai dari Rp236 juta.

(Baca juga: Hal-hal yang Perlu Diperhatikan Saat Kredit Mobil)

Toyota Yaris

Toyota Yaris selalu membayang-bayangi pasar Honda Jazz setiap tahunnya. Tak heran jika Yaris selalu berada di urutan kedua penjualan setelah Jazz. Pada periode Januari – November 2018, Yaris berhasil mencatatkan penjualan hingga 9.224 unit atau turun 9,21 persen dari penjulan sebelumnya.

Toyota Yaris pertama kali diluncurkan di Eropa pada 1999. Sedangkan di Indonesia sendiri Yaris resmi dijual pada 2006. Di segmen mobil hatchback, Yaris berhasil menguasai pasar hingga 22,41 persen.

Dibandingkan dengan Honda Jazz, Yaris memiliki varian yang lebih banyak yang cukup berkontribusi selama penjualan Januari – November 2018. Varian-varian Yaris antara lain seri 1.5 G AT, 1.5 TRD Sportivo, 1.5 At TRD Sportivo, 1.5 Haykers, 1.5 Haykers AT hingga New Yaris 1.5 TRD Sportivo CVT. Yaris dijual mulai Rp235 jutaan.

Suzuki Baleno

Pendatang baru segmen mobil hatchback sepanjang Januari – November 2018 adalah Suzuki Baleno. Sedan yang mencuri perhatian ini mampu mencatatkan rekor penjualan hingga 5.059 unit atau melesat sebesar 136,40 persen dari penjualan tahun sebelumnya.

Tentu saja Baleno boleh menghantui Jazz dan Yaris lantaran mobil ini boleh dibilang sebagai pemain anyar untuk segmen hatchback. Selilih penjualan dengan Yaris sang runner up mobil hatchback tampaknya cukup membuat Toyota was-was.

Suzuki Baleno hatchback resmi diluncurkan pada Agustus 2017 lalu. Keluarnya Baleno diharapkan bisa berkontribusi hingga 10 persen untuk penjualan keseluruhan Suzuki. Baleno hatchback untuk seri Neo Baleno At dan Neo Baleno dijual di bawah Rp200 juta untuk on the road DKI Jakarta dan sekitarnya.

(Baca juga: Ngebet Beli Mobil? Perhatikan Dulu 5 Hal Penting Ini)

Honda Civic 5D

Sedan buntung keluaran Honda yakni Civic 5D juga mengalami peningkatan penjualan sepanjang Januari hingga November 2018 mencapai 80,34 persen atau menjadi 2.615 unit. Dengan demikian, di segmen hatchback, baik Jazz maupun Civic 5D mendominasi pasar hingga mencapai 49,87 persen.

Harga on the road Civic 5D dibanderol mulai dari Rp408,5 juta hingga Rp447,5 juta. Mobil yang memiliki lima kursi penumpang dan mesin 1498 cc dengan tenaga 171 hp ini diluncurkan pada 2017.

Mazda 2

Sejak diluncurkan pada 2009 lalu, Mazda 2 masih dijadikan sebagai mobil impian sebagian orang. Pada Januari-November 2018, penjualan Mazda 2 dengan seri terbarunya menurut Gaikindo mencapai 1.142 unit.

Mobil ini dibanderol mulai dari Rp266,7 juta hingga Rp291,3 juta untuk on the road Jakarta dan sekitarnya. Mobil ini memiliki lima kursi penumpang dengan mesin 1496 cc dan banyak fitur lainnya yang tak kalah mewah dibandingkan dengan mobil hatchback lain.

Sebetulnya ada beberapa mobil hatchback lain yang banyak mengaspal di Indonesia seperti Mini Cooper, VW Polo, hyundai i20 dan VW Golf. Namun, penjualan mereka kurang begitu bagus dibandingkan dengan lima hatchback di atas.

Nah, itulah daftar mobil hatchback terlaris sepanjang Januari hingga November 2018. Kalau Anda lebih senang mobil yang mana?