9 Cara Menghilangkan Ngilu di Gigi Secara Alami

Ingin mengetahui tentang cara menghilangkan ngilu di gigi? Pembahasan kali ini mungkin bisa memberikan sedikit bantuan. Rasa ngilu pada gigi tentunya dapat menimbulkan rasa tidak nyaman yang sekaligus bisa mengganggu kita dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

Cara menghilangkan ngilu di gigi secara alami

Biasa disebabkan oleh hal-hal yang seringkali kita anggap sepele, seperti ketika sedang menyikat gigi ataupun ketika mengkonsumsi jenis makanan atau minuman tertentu, di beberapa kasus rasa ngilu yang terjadi pada gigi juga tidak bisa diabaikan begitu saja. Karenanya, keluhan gigi ngilu apabila dialami berkepanjangan justru dapat menimbulkan permasalahan yang jauh lebih besar yang tentunya akan terasa semakin mengganggu.

Oleh sebab itu, bagi kamu yang memiliki gigi sensitif, cara menghilangkan ngilu di gigi perlu diketahui. Nah, di dalam kesempatan kali ini kita akan membahas tentang cara menghilangkan ngilu di gigi beserta hal-hal lainnya yang sekiranya perlu kamu ketahui Yuk disimak bersama-sama.

Mengapa Gigi Bisa Ngilu?

Sebelum kita membahas tentang beberapa cara menghilangkan gigi ngilu, ada baiknya jika kamu turut mengetahui tentang penyebab dari gigi ngilu itu sendiri. Pada dasarnya, gigi ngilu dapat terjadi akibat beberapa hal, diantaranya adalah:

Gigi Berlubang

Pada umumnya, gigi berlubang dapat terjadi karena adanya penumpukan plak serta karang gigi yang menjadi tempat berkembang biaknya kuman dan bakteri. Tak hanya itu, gigi berlubang juga seringkali disebabkan oleh sisa makanan yang tidak dibersihkan secara benar sehingga turut dijadikan sebagai tempat berkumpulnya kuman dan bakteri.

Apabila tidak diobati sesegera mungkin, jelas rasa sakit yang ditimbulkan dari gigi berlubang akan memberikan rasa tidak nyaman bagi penderita, termasuk rasa sakit dan ngilu. Selain itu, gigi berlubang bisa memicu terjadinya infeksi hingga menyebabkan gigi copot atau tanggal.

Tambalan Gigi yang Rusak

Selanjutnya, keluhan gigi ngilu yang sering disebabkan oleh tambalan gigi yang rusak atau mulai melonggar. Karena, tambalan gigi yang rusak atau longgar tersebut dapat membuat akar gigi menjadi terpapar oleh rangsangan dari luar sehingga memicu timbulnya rasa ngilu pada gigi.

Gigi Sensitif

Kondisi yang sepertinya paling umum dialami oleh kebanyakan orang ialah gigi sensitif. Salah satu penyebab gigi sensitif yaitu karena terjadinya penipisan lapisan pelindung gigi atau enamel gigi yang membuat bagian dentin gigi yang terdiri dari berbagai saraf mudah terpapar rangsangan tertentu. Akibatnya, gigi menjadi terasa nyeri dan ngilu.

Mengunyah Es Batu

Mungkin sudah tidak jarang kamu menemukan orang-orang yang gemar mengunyah es batu. Selain dapat memberikan sensasi tersendiri pada mulut, mengunyah es batu nyatanya juga dikenal ampuh dalam mengatasi dehidrasi atau rasa pedas pada lidah. Hanya saja, ternyata melakukan hal ini terlalu sering juga dapat menimbulkan dampak buruk di gigi.

(Baca Juga: Rekomendasi Obat Sakit Gigi yang Ampuh)

Mengunyah es batu terlalu sering bisa mengikis enamel gigi secara perlahan, yang mana hal tersebut membuat gigi menjadi sangat sensitif terhadap zat panas dan dingin yang berdampak pada rasa ngilu pada gigi.

Sering Menggertakkan Gigi

Bagi kamu yang memiliki kebiasaan menggertakkan gigi terlalu sering, hal ini dapat menyebabkan gigi kronis menjadi sensitif yang dapat menimbulkan rasa ngilu berkepanjangan. Selain itu, menggertakkan gigi juga bisa merusak enamel serta mengganggu dentin atau lapisan tengah gigi yang berisikan tabung berlubang yang mengarah ke saraf.

Stress tingkat tinggi dan kurangnya waktu tidur merupakan beberapa penyebab yang dapat meningkatkan kebiasaan kamu dalam menggertakkan gigi. Nah, selain hal-hal yang baru saja kita bahas, sebenarnya masih begitu banyak hal lainnya yang sekiranya bisa menyebabkan gigi ngilu.

Cara Menghilangkan Ngilu di Gigi

Setelah membahas tentang beberapa penyebab gigi ngilu yang paling sering terjadi, sekarang saatnya kita turut membahas tentang cara menghilangkan ngilu di gigi itu sendiri. Dilansir dari berbagai sumber, terdapat sejumlah cara menghilangkan ngilu di gigi yang mungkin bisa kamu coba, diantaranya adalah:

1. Air Garam

Air Garam

Cara menghilangkan ngilu di gigi yang pertama adalah dengan menggunakan air garam. Air garam dikenal sebagai antiseptik alami yang bisa membantu dalam meredakan peradangan. Tak hanya itu, air garam juga bisa melawan bakteri jahat yang merupakan penyebab dari berbagai keluhan, seperti gusi bengkak dan gigi ngilu.

Untuk bisa menghilangkan gigi ngilu dengan air garam, kamu hanya perlu berkumur selama 30 detik menggunakan air hangat yang telah dilarutkan dengan ½ sendok garam. Lakukanlah setidaknya sebanyak dua kali dalam sehari hingga rasa ngilu menghilang dengan sendirinya. Selain dapat melawan bakteri jahat, nyatanya berkumur dengan air garam juga bisa meningkatkan kebersihan mulut lho.

2. Bawang Putih

Bawang Putih obat rematik

Cara menghilangkan ngilu di gigi yang kedua adalah dengan menggunakan bawang putih. Bahkan sejak ribuan tahun lamanya, bawang putih memang sudah dikenal memiliki segudang manfaat yang baik bagi kesehatan. Oleh karena itu, jenis umbi satu ini seringkali dijadikan sebagai obat alami untuk mengatasi berbagai penyakit, termasuk rasa ngilu pada gigi.

Mengunyah sepotong bawah putih dapat menghasilkan senyawa yang disebut sebagai allicin yang memiliki sifat antimikroba sehingga dapat membantu dalam membunuh bakteri yang menjadi penyebab permasalahan pada mulut, seperti Streptococcus mutan, yaitu penumpukan S. mutans di sekitar area gigi dan gusi yang dapat menyebabkan kerusakan pada gigi dan memperburuk sensitivitas gigi itu sendiri.

Selain kamu dapat mengunyah bawang putih sebagai salah satu cara menghilangkan ngilu di gigi, kamu juga dapat menghaluskannya hingga berbentuk seperti pasta. Setelah itu, oleskanlah secara langsung ke gigi yang terasa ngilu tersebut.

3. Daun Jambu Biji

Daun jambu biji

Daun Jambu Biji juga merupakan salah satu cara menghilangkan ngilu di gigi yang dianggap cukup ampuh. Daun satu ini mengandung ekstrak dengan sifat anti-inflamasi dan antimikroba sehingga dapat membantu dalam mengurangi rasa ngilu pada gigi begitu pula dengan sensitivitas gigi.

Selain itu, daun jambu biji tak hanya bisa meringankan ngilu di gigi saja, melainkan juga dapat meredakan sariawan dan gusi yang membengkak. Caranya, kamu hanya perlu merebus beberapa helai daun jambu biji dan berkumurlah dengan air tersebut.

4. Capsaicin

Capsaicin

Mungkin masih banyak yang belum tahu soal ini bahwa ternyata Capsaicin bisa dijadikan sebagai salah satu cara menghilangkan ngilu di gigi yang cukup ampuh. Capsaicin merupakan senyawa pedas yang bisa kita temukan di berbagai rempah-rempah penghasil rasa pedas lho, seperti cabai. Senyawa satu ini memiliki sifat analgesik yang memang seringkali digunakan untuk mengobati berbagai permasalahan pada mulut.

Walaupun capsaicin itu sendiri bisa menyebabkan rasa terbakar pada mulut apabila dioleskan ke gigi atau gusi, namun secara bersamaan justru hal ini bisa mengurangi rasa sakit yang kamu rasakan lho. Caranya, kamu hanya perlu menjadikan rempah-rempah yang mengandung capsaicin ini sebagai gel topikal atau obat kumur.

5. Kunyit

Kunyit Obat Rematik Alami

Cara menghilangkan ngilu di gigi selanjutnya adalah dengan menggunakan kunyit. Kunyit memiliki senyawa curcumin yang bersifat anti radang, antiseptik, dan antibiotik sehingga dikenal mampu mengobati rasa ngilu pada gigi. Caranya pun sangatlah mudah untuk dilakukan, ditambah karena rempah-rempah satu ini paling sering kita temukan di dapur.

Kamu hanya per menghaluskan 1 ruas jari kunyit dan campurkanlah dengan ½ sendok teh garam dan 1 sendok makan minyak kelapa. Setelah semua bahan tercampur secara sempurna, maka kamu tinggal oleskan ke gigi dan gusi yang tengah sakit atau ngilu. Lakukan ritual yang sama setidaknya dua kali dalam sehari hingga ngilu pada gigi benar-benar mereda.

6. Bawang Merah

Bawang merah

Selain bawang putih, bawang merah ternyata juga merupakan salah satu cara menghilangkan ngilu di gigi yang cukup ampuh lho. Karena, keduanya juga sama-sama memiliki sifat anti-inflamasi dan antimikroba sehingga bisa melawan patogen oral serta mengobati rasa sakit dan radang di sekitar gigi secara efektif.

(Baca Juga: Pilihan Asuransi untuk Gigi)

Caranya juga tak jauh berbeda dengan bawang putih, yaitu dengan mengunyah sepotong bawang merah selama beberapa menit. Atau jika kamu tak kuat dengan bau dan rasanya, kamu bisa meletakan bawang merah di dekat gigi dan gusi yang terasa ngilu dan biarkanlah selama kurang lebih 10 menit.

7. Teh Hijau

Teh hijau

Jika kamu memiliki gigi sensitif, maka teh hijau bisa dijadikan sebagai solusi untuk mengatasi ngilu pada gigi, yaitu dengan menggunakannya sebagai obat kumur. Buat teh hijau tanpa pemanis apapun dan kumurlah sebanyak dua kali dalam sehari. Tak hanya sebagai cara menghilangkan ngilu di gigi yang cukup ampuh, berkumur dengan teh hijau juga bisa sekaligus memperkuat dan mengurangi peradangan pada gigi.

Hal tersebut dikarenakan efek antioksidan dan sifat anti-inflamasi yang terdapat pada jenis teh satu ini. Selain itu, kamu juga bisa mengendalikan bakteri serta menurunkan keasaman air liur dan plak gigi.

8. Madu dan Air Hangat

Madu dan Air Hangat

Selain dapat dijadikan sebagai obat batuk, madu dan air hangat juga bisa dijadikan sebagai cara menghilangkan ngilu di gigi yang ampuh. Madu dikenal bisa membantu mempercepat penyembuhan serta mengurangi rasa sakit, pembengkakan, dan peradangan pada gigi, khususnya untuk kamu yang memiliki gigi sensitif.

Caranya yaitu dengan mencampurkan 1 sendok madu dan segelas air hangat dan bilaslah mulut menggunakan campuran tersebut. Madu dapat menghasilkan hidrogen peroksida yang bertindak sebagai antiseptik untuk rasa sakit yang disebabkan oleh sensitivitas. Selain itu, madu juga bisa mengatasi permasalahan untuk gigi yang terasa ngilu akibat patah.

9. Cengkeh

cengkeh obat rematik

Cara menghilangkan ngilu di gigi yang terakhir adalah dengan menggunakan cengkeh. Cengkeh memiliki kandungan eugenol yang merupakan antiseptik alami. Karenanya, jenis rempah satu ini dinilai cukup efektif dalam mengurangi rasa sakit pada gigi sekaligus meredakan peradangan.

Kamu bisa mengunyah cengkeh atau meletakkannya pada gigi yang terasa ngilu tersebut. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan minyak cengkeh untuk mengatasi rasa ngilu yang terjadi, yaitu dengan cara melembutkan cengkeh hingga mengeluarkan minyak.

Setelah itu, oleskanlah pada gigi yang mengalami permasalahan dan diamkanlah selama beberapa menit. Tak hanya itu, minyak cengkeh juga dapat digunakan sebagai obat kumur dengan mencampurkannya pada segelas air.

Jadi, itulah beberapa cara menghilangkan ngilu di gigi secara alami yang bisa kamu jadikan pilihan. Perlu diingat bahwa rasa ngilu berkepanjangan yang terjadi pada gigi perlu segera diatasi agar tidak menimbulkan risiko yang lebih besar lagi.

Maka dari itu, untuk melindungi diri dan keluarga dari berbagai permasalahan kesehatan, yuk segera ajukan asuransi kesehatan. Bahkan saat ini, sudah banyak lho perusahaan asuransi yang memiliki program untuk perawatan gigi dan siap untuk menyelesaikan seluruh permasalahan kesehatan yang kamu alami. Jadi, tunggu apa lagi? Segera ajukan asuransi kesehatanmu hanya di CekAja.com.