9 Kuliner Nikmat Nan Legendaris yang Wajib Kamu Jajal di Bogor

persiapan pernikahan - CekAja.com

Jalan-jalan ke Bogor tapi tidak meluangkan waktu untuk icip-icip kekayaan kuliner setempat? Sudah pasti kamu akan rugi. Soalnya, selain dikenal sebagai kota wisata, Bogor juga menyimpan banyak tempat makanan enak.

Beberapa di antaranya bahkan hanya bisa kamu dapatkan di Kota Hujan ini. Asyiknya lagi, harga makanan di Kota Bogor tidak membuat dompetmu tipis. Nah, mumpung sedang mampir di Bogor, tidak ada salahnya keliling berwisata kuliner.

Sebagai panduan kamu berburu makanan, berikut ini daftar kuliner legendaris Kota Bogor yang disiapkan CekAja:

Asinan dan rumah makan ny yenny

Makanan satu ini memang mudah ditemukan di Bogor. Tapi, kalau mau yang jaminan mutu, kamu harus mencicipi asinan Ny Yenny. Lokasinya terletak di Jalan Bina Marga nomor 1 Bogor. Asinan Ny Yenny yang segar dijamin bakal bikin kamu ketagihan.

Soalnya bahan-bahan yang disiapkan seperti sayuran, kacang dan cuka dijamin segar dan berkualitas. Ny Yenny juga memiliki rumah makan dengan menu Melayu peranakan yang istimewa. Salah satu andalannya adalah Udang Segobang. Dijamin tidak nyesel kalau mampir ke tempat ini. Harga asinannya pun murah hanya Rp 17 ribu per porsi.

(Baca juga: 9 Kuliner Nikmat Nan Legendaris yang Harus Kamu Jajal di Jakarta)

Macaroni panggang

Sudah sejak lama Macaroni Panggang menjadi ikon kuliner Kota Bogor. Selain makanannya yang enak dan murah, tempat ini nyaman untuk meluangkan waktu bersama teman maupun keluarga. Letak tempat ini berada di Jalan Salak No 24, Kota Bogor.

Jika datang ke sini selain wajib mencicipi makaroni panggangnya yang sedap, kamu juga harus menjajal cinnamon cake atau onbijtkoek yang manisnya membuat kamu kangen untuk kembali. Harga seporsi makaroni panggang bervariasi mulai dari Rp 18 ribu hingga Rp 172 ribu.

Toge goreng haji omah

Kembali ke menu tradisional, Toge Goreng Haji Omah wajib untuk kamu coba. Saking enaknya toge goreng satu ini, lokasi warungnya di kawasan Bogor Permai selalu disesaki pengunjung.

Toge goreng merupakan makanan berbahan toge, tahu dan ketupat serta bumbu. Yang bikin toge goreng satu ini istimewa, Haji Omah memasaknya menggunakan kayu bakar. Sudah pasti tingkat kematangan dan aromanya makin istimewa.

Harga seporsi kudapan ini juga ramah di kantong. Cukup membayar Rp 14.000 kamu sudah bisa menikmati seporsi toge goreng.

Soto kuning khas bogor

Bogor juga kaya akan berbagai macam soto. Salah satunya adalah soto kuning. Kalau kamu kepengin makan soto kuning di Bogor, salah satu penjual soto kuning legendaris ada di Jalan Surya Kencana, Bogor bernama M Yusuf.

Kalau kamu datang di akhir pekan, warung soto yang menempati sebuah ruko ini selalu disesaki pengunjung. Tapi jangan datang sebelum jam 2 siang ya. Soalnya soto ini baru buka setelahnya.

Lantas apa sih yang membuat soto kuning ini digemari?. Soto racikan Yusuf ini gurih dan lezat. Belum lagi kuah rendaman daging sapi membuat soto lebih berkaldu. Semangkok soto dibanderol seharga Rp 30 ribu.

Soto mi bogor

Makanan satu ini bertebaran di sudut-sudut Kota Bogor. Jika kamu berpergian ke Bogor menggunakan kereta, mulai dari pintu keluar stasiun hingga lokasi wisata banyak terdapat penjual makanan segar berkuah ini.

Soto mi juga cocok dimakan saat dingin apalagi sedang menderita flu. Dijamin badan kamu terasa ringan usai melahap seporsi soto. Kawasan kuliner soto bogor yang paling enak berada di Jalan Bantarjati.

Harga seporsi Soto Mi juga murah. Cukup merogoh kantong sebesar Rp 8 ribu-Rp 15 ribu, kamu sudah bisa mencicipi hangat dan lezatnya Soto Mi Bogor.

Bakso kikil pak jaka

Jangan mengaku penggemar bakso kalau belum menjajal yang satu ini. Nama warungnya bakso kikil Pak Jaka. Letaknya di Gang Aut Jalan Suryakencana, Kota Bogor. Bakso satu ini sudah sangat terkenal.

Padahal, penjualnya cuma menggunakan gerobak dan warung tenda sederhana. Selain enak dan porsi dagingnya cukup banyak, bakso kikil satu ini harganya cukup ramah. Seporsi bakso polos dihargai Rp 10 ribu. Jika diberi tambahan kikil, kamu cukup menambah Rp 7 ribu lagi.

(Baca juga: Traveler Harap Waspada, Ini Jalur Perjalanan Darat Paling Berbahaya di Indonesia)

Pizza kayu bakar

Selain gudangnya makanan tradisional yang enak punya, Bogor juga punya kedai Pizza yang rasanya maknyus. Piza Kayu Bakar terletak di Jalan Pangrango Nomor 21 Bogor. Bagi pecinta Pizza, sensasi menikmati potongan pizza yang dipanggang di atas tungku kayu bakar akan susah ditemui di tempat lain.

Pada akhir pekan, tempat ini akan penuh sesak dengan pengunjung yang ingin menikmati lelehan keju di atas pizza garing tipis nan wangi. Seporsi pizza di tempat ini dibanderol seharga Rp 45 ribu hingga Rp 63 ribu per porsi.

Bir kocok abah acep

Jika kebetulan sednag berada di kawasan Jalan Suryakencana, coba berbeloklah ke Gang Aut. Dijamin, petualangan kamu akan berakhir menyenangkan. Sebab di tempat ini terdapat penjual minuman legendaris khas Bogor yakni Bir Kocok Abah Acep.

Warung bir kocok sederhana ini sudah ada sejak tahun 1980-an. Bir kocok yang merupakan ramuan jahe dan bahan-bahan laun merupakan minuman yang cocok dihidup di tengah udara Bogor yang dingin. Hanya dengan Rp 5 ribu, badan kamu dijamin segar dan hangat.

Es pala jalan suryakencana

Masih di kawasan Jalan Suryakencana. Ada penjaja es pala yang rasanya segar dan nikmat. Lokasi kuliner ini berada di Gang Aut, Jalan Suryakencana Bogor. Letaknya tidak jauh dari kedai bir kocok milik Abah Acep. Disajikan dengan gula dan irisan pala, rasa es pala ini akan nancep di lidah kamu.