Blog atau Portal Kamu Punya Banyak pengunjung? Lakukan 3 Hal Ini untuk Meraih Untung

cara menghasilkan uang dari blog - CekAja.com

Bagi kamu yang sudah lama mengembangkan blog atau website dan kini memiliki banyak pengunjung, seharusnya kamu dapat memanfaatkan hal tersebut untuk mendapatkan  keuntungan finansial.

Buat kamu yang tertarik mendapatkan penghasilan tambahan, berikut ini ada 3 hal yang bisa kamu lakukan untuk meraih uang lewat internet khususnya dari blog atau situs pribadi:

Pasang Google Ad-Sense

Pasti kamu sering melihat bahwa ada space iklan di situs-situs yang kamu kunjungi. Bisa dibilang cara tersebut merupakan salah satu jalan terbaik untuk mendapatkan penghasilan lewat situs yang sudah memiliki lalu lintas pengunjung yang cukup tinggi.

Kamu bisa mendapatkan keuntungan dari setiap klik iklan Google Adsense yang ditampilkan di situsmu. Program tersebut bernama PPC atau Pay Per Click, dimana para publisher atau pemilik situs yang menerbitkan iklan Google Adsense akan mendapatkan sejumlah keuntungan setiap kali ada pengunjung yang mengklik iklan tersebut.

cekaja-pinjaman-tanpa-jaminan-kta-tanpa-agunan

Cara ini juga bisa dilakukan secara langsung antara pengiklan dengan publisher atau pemilik situs. Biasanya pengiklan tertarik untuk memasang iklan secara langsung di sebuah situs tertentu dengan konten yang spseifik dan memiliki jumlah visitor cukup banyak.

Bikin product review

Cara lainnya untuk mendapatkan keuntungan dari traffic yang situs kamu miliki adalah membuat product review. Kamu bisa mengulas produk orang lain di situsmu dan mendapatkan bayaran atas hal tersebut. Tentu juga perlu dipastikan bahwa produk yang kamu ulas sesuai dengan tema situs yang kamu jalani dan sesuai dengan target pasar produk tersebut.

Affiliate Program

Program afiliasi atau affiliate program merupakan salah satu cara bagi kamu untuk mendapatkan keuntungan lewat situs yang dimiliki. Dalam program ini kamu menjual produk orang lain untuk mendapatkan komisi sekian persen sesuai dengan kesepakatan atas setiap penjualan yang dilakukan.

Saat ini banyak sekali porgram afiliasi yang ada mulai dari produk digital, fisik, bahkan campuran dari keduanya sekalipun. Anyway, CekAja.com juga terbuka untuk melakukan kerjasama program afiliasi ini.

(Baca juga: Cara Mendapatkan Penghasilan Tambahan dari CekAja.com)