Cara Meringankan Mahalnya Uang Pangkal Kuliah

Ingin melanjutkan jenjang pendidikan, namun terhalang biaya? Ini dia cara meringankan mahalnya uang pangkal kuliah yang bisa kamu lakukan!

hemat biaya kuliah - CekAja.com

Mahalnya biaya pendidikan adalah salah satu masalah finansial yang selalu jadi momok di tiap tahun ajaran baru. Maklum, inflasi biaya pendidikan jauh melampaui kenaikan penghasilan rata-rata.

Tapi, karena pendidikan adalah hal yang penting, orang pun selalu mengusahakan segala cara agar bisa membiayainya.

Bagi mereka yang ingin kuliah, uang pangkal alias uang masuk seringkali membuat orang kesulitan. Sebab, biayanya tak murah.

Sebuah kampus swasta bisa saja mematok uang pangkal belasan hingga puluhan juta rupiah. Untuk menyiasatinya, berikut ini tip yang bisa kamu lakukan!

4 Cara Meringankan Mahalnya Uang Pangkal Kuliah

1. Gunakan Cicilan dari Pihak Kampus

Cara meringankan mahalnya uang pangkal kuliah pertama adalah dengan menggunakan sistem cicilan yang disediakan oleh pihak kampus.

Karena uang pangkal kuliah bisa mencapai puluhan juta rupiah, ada kampus yang memberikan kemudahan berupa layanan cicilan.

Biasanya uang pangkal bisa dibayar dengan cara diangsur beberapa kali. Kampus pun tidak memberikan beban bunga atas cicilan tersebut.

Kamu bisa mencari tahu mengenai informasi keringanan pembayaran uang pangkal di kampus yang diinginkan. Biasanya, bagian administrasi kampus bisa memberi jawaban yang kamu butuhkan.

(Baca juga: 5 Asuransi Pendidikan Terbaik Buat Menjamin Kuliah Anak)

2. Bayar Menggunakan KTA

Biasanya kebutuhan biaya untuk kuliah sangat tinggi. Selain memikirkan uang pangkal, kita juga harus menyiapkan dana untuk kebutuhan lain seperti uang kos atau transportasi.

Tidak heran jika banyak orang kesulitan ketika dihadapkan dengan uang pangkal yang besar dan tidak bisa dicicil.

Untuk menyiasatinya, ada sejumlah alternatif pembiayaan yang bisa dilakukan seperti Kredit Tanpa Agunan (KTA).

Coba cari bank yang menawarkan bunga rendah dan persyaratan mudah. Untuk itu, lakukan riset menggunakan situs perbandingan KTA.

3. Manfaatkan Diskon Karyawan

Sejumlah kampus yang terafiliasi dengan perusahaan tertentu biasanya memiliki program diskon karyawan.

Maksudnya, bila kamu punya orang tua yang bekerja di perusahaan tersebut, kampus akan memberikan potongan alias diskon uang pangkal. Besar diskon bergantung pada kebijakan masing-masing kampus.

Sebagai contoh, Universitas Multimedia Nusantara (UMN) misalnya, memberikan diskon hingga 50%.

Untuk mendapatkan informasi diskon ini, kamu bisa menghubungi bagian humas perusahaan.

4. Dapatkan Tawaran Gratis Uang Pangkal

Cara meringankan mahalnya uang pangkal kuliah terakhir adalah dengan mendapatkan tawaran gratis uang pangkal.

Biasanya hanya universitas negeri yang menggratiskan uang pangkal. Namun, belakangan ini sejumlah universitas swasta juga memberlakukan program serupa.

Namun, sedikit berbeda dengan universitas negeri, pembebasan uang pangkal pada universitas swasta memiliki syarat dan ketentuan.

Misalnya hanya diberikan pada 10 pendaftar ulang pertama dan macam-macam ketentuan lain.

Untuk mendapatkannya, kamu harus lebih aktif mencari informasi tersebut baik secara online maupun mendatangi langsung kampus yang jadi favoritmu.

(Baca juga: Rekomendasi Pinjaman Dana Pendidikan untuk Masuk Kuliah)

Nah, itu dia sederet cara meringankan mahalnya uang pangkal kuliah yang bisa kamu lakukan.

Salah satu cara yang telah disebutkan di atas adalah dengan memanfaatkan pinjaman uang dari KTA.

Saat ini ada banyak jenis KTA, kamu bisa pilih KTA yang terpercaya dan sesuai dengan kebutuhanmu.

Agar tidak bingung, CekAja punya beberapa rekomendasi KTA yang bisa kamu pilih:

Kamu bisa ajukan pinjaman di atas dengan mudah, cepat, dan tentunya aman melalui CekAja.com.

Bahkan, jika kamu masih bingung dalam memilih, kamu bisa lakukan perbandingan antar produk melalui CekAja, agar menemukan produk KTA yang sesuai dengan kebutuhanmu!

Jadi, tunggu apalagi? Yuk, ajukan pinjaman dana untuk kebutuhan kuliahmu melalui CekAja!