Dua Cara Mudah Cari Modal Bangun Startup Unicorn

Modal awal selalu menjadi momok menakutkan bagi pelaku usaha rintisan alias Mau Bisnis Startup dan Dapatkan Investor? Sambangi 5 Tempat Ini untuk berani memulai berbisnis. Kalau bukan keturunan orang berada yang bisa dengan mudah meminjam modal ke orang tua, para pengusaha muda bisa dipastikan selalu dibuat pusing mencari suntikan dana demi keberlanjutan usahanya.

fakta uang - CekAja.com

Di tengah era persaingan global yang ketat sekarang ini, para pengusaha muda yang umumnya sangat brilian mencetuskan ide baru dalam berbisnis tentu tidak hanya bersaing dengan pengusaha dari negaranya sendiri.

Mereka harus berkompetisi mendirikan startup yang tidak hanya inovatif, tetapi juga prospektif di mata para pemilik modal di level internasional. Hanya dengan cara itulah, para investor mau menyuntikkan dana sehingga startup yang didirikannya berkembang menjadi besar.

Jangankan membayangkan suatu saat nanti startup miliknya bisa bernilai pasar lebih dari 1 miliar dolar Amerika Serikat (AS) dan layak menyandang gelar unicorn. Untuk bisa memastikan karyawannya gajian sampai kuartal berikutnya saja sudah kebingungan.

Tetapi seperti pepatah kuno bilang ‘Banyak Jalan Menuju Roma’, maka masalah permodalan seharusnya tidak menghentikan niat kamu untuk menciptakan sesuatu yang besar. Karena toh semua pencapaian besar, selalu dirintis dengan hal yang kecil bukan?

Dua Upaya Pendanaan

Jadi, jika kamu punya ide bisnis yang menurut rekan-rekanmu berpotensi tumbuh dengan pesat, tidak ada salahnya kamu menjalankan 7 Cara Ini Ampuh untuk Dijadikan Cari Dana Cepat yang disebutkan dalam artikel CekAja.com.

Upaya untuk mencari modal dengan jerih payah sendiri, tentu bertujuan untuk memperkecil jumlah utang yang kamu ambil demi memenuhi kebutuhan modal di awal. Semakin kecil nilai utang, tentu akan semakin kecil jumlah kewajiban yang harus kamu kembalikan ke bank.

Namun, jika ikhtiar tersebut tidak juga membuahkan hasil, maka tidak ada salahnya mencari pinjaman lewat CekAja.com yang akan membantu menemukan sumber pendanaan yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan membayar kamu. Berikut adalah berbagai jenis pinjaman yang bisa difasilitasi pengajuannya lewat CekAja.com.

  • Kredit Dengan Agunan

Kamu bisa mendapatkan pinjaman dari berbagai instansi keuangan dengan menjaminkan atau mengagunkan barang seperti kendaraan bermotor atau hunian. Besarnya pinjaman akan disesuaikan dengan nilai jaminanmu. Semakin tinggi nilai barang yang dijaminkan, maka semakin tinggi juga pinjaman yang bisa didapatkan.

  • Kredit Tanpa Agunan (KTA)

Kalau kamu mau mendapatkan pinjaman uang sebesar Rp50 juta lewat pengajuan KTA ini, pastikan kamu memiliki kartu kredit yang telah berjalan satu tahun, dan limitnya jika dikali empat akan mencapai nominal Rp50 juta rupiah. Karena pada dasarnya pinjaman KTA yang disetujui sebesar empat kali limit kartu kredit yang dimiliki.

  • Kredit Usaha Kecil Menengah (UKM)

Kemudahan permodalan bagi UKM sudah mendapat perhatian khusus pemerintah. Berbagai lembaga keuangan dan perbankan diminta untuk memberi kesempatan yang seluas-luasnya pada pelaku bisnis skala menengah ke bawah ini untuk mendapatkan suntikan dana.

Cara untuk mendapatkan pinjaman ini pun sangat mudah, karena kamu hanya perlu mengunjungi CekAja.com dan mengajukannya secara online dengan melalui beberapa tahapan.

Sambil menunggu pengajuan aplikasi kamu disetujui, tidak ada salahnya kamu mengenal lebih jauh beberapa perusahaan startup hasil kreasi anak bangsa yang sudah berlabel unicorn, dan beberapa lainnya yang akan segera menyusul. Yuk langsung cek aja.

Startup Kelas Kakap

Empat dari tujuh startup di Asia Tenggara yang memiliki valuasi lebih dari 1 miliar dolar AS berasal dari Indonesia.

Unicorn-unicorn tersebut antara lain Gojek yang telah menerima suntikan dana mencapai US$10 miliar antara lain dari investor seperti Tencent Holdings, JD.com. New World Strategic Investment, Google, Temasek Holdings, Hera Capital, Astra International dan GDP Ventures. Menurut data CNBC Indonesia, valuasi Gojek per Oktober 2018 sudah mencapai US$7,8 miliar.

Unicorn berikutnya adalah Tokopedia, sebuah perusahaan pusat belanja online terbesar di Indonesia yang didirikan oleh William Tanuwijaya dan Leontinus Alpha Edison pada 2009. Saat ini Tokopedia telah menerima kucuran modal dari para investor semacam Alibaba Group, Softbank Group dan Sequoia Capital dengan total mencapai US$5,9 miliar. Sementara nilai valuasi Tokopedia diperkirakan mencapai US$3,5 miliar.

Berikutnya adalah perusahaan yang didirikan oleh Achmad Zaky pada 2011 bernama Bukalapak. Marketplace ini menerima kucuran modal dari Ant Financial, Mirae Asset, Naver Asia, GIC dan Emtek Group. Adapun nilai valuasi Bukalapak hingga saat ini di atas US$1 miliar.

Unicorn berikutnya bergerak di bidang jual beli tiket hotel dan pesawat online, yakni Traveloka. Perusahaan yang didirikan Ferry Unardi bersama Derianto Kusuma dan Albert Zhang ini telah menerima kucuran modal dari Expedia, GFC dan Sequoia Capital, Hillhouse Capital dan JD.com senilai US$500 juta. Adapun valuasi yang dimiliki saat ini mencapai lebih dari US$1 miliar.

Berpotensi unicorn

Meski baru empat perusahaan yang sudah masuk kategori unicorn, namun dalam waktu dekat beberapa perusahaan lain diperkirakan akan menyusul. Hal itu diungkapkan oleh lembaga riset pasar International Data Corporation (IDC).

Menurut IDC, ada sejumlah perusahaan rintisan yang bakal berkembang pesat dan berpotensi jadi unicorn. Para startup ini berasal dari beberapa sektor yakni payment, lending, marketplace, wealth management, solusi perusahaan, dan accounting based software.

Untuk kategori payment beberapa perusahaan diperkirakan bakal melesat antara lain Go-pay, Midtrans, Xendit, Doku, dan T-Cash. Sementara kategori lending antara lain Modalku, Akseleran, Investree, dan Uangteman.

Sementara untuk kategori wealth management adalah Finansialku. Adapun Jojonomic terpilih dari kategori company solutions dan terakhir adalah software bernama Jurnal dari kategori cloud-based accounting.

Bagaimana dengan perusahaan kamu? Semoga bisa tumbuh pesat dan besar sehingga bisa masuk kategori unicorn ya.