Daftar Perusahaan Asuransi yang Menyediakan Fitur No Claim Bonus

Asuransi merupakan salah satu produk perlindungan yang penting dimiliki oleh generasi masa kini.

Dari mulai asuransi jiwa, kesehatan hingga pendidikan dibuat khusus untuk memberikan perlindungan akan masa depan kita.

Namun ternyata segudang manfaat ini nampaknya belum menjadi dorongan kuat masyarakat membeli polis asuransi.

Daftar Perusahaan Asuransi yang Menyediakan Fitur No Claim Bonus

Sebagian besar masyarakat Indonesia masih beranggapan bahwa asuransi adalah produk yang beresiko dan tidak menguntungkan.

Inilah yang menyebabkan pertumbuhan industri asuransi tidak pernah naik secara signifikan di Indonesia. Kekhawatiran masyarakat akan hilangnya premi plus nilai pertanggungan yang dianggap tidak sepadan jadi alasan terbesarnya.

Memang beberapa jenis asuransi ada yang menerapkan skema dana hangus. Yakni ketika tidak ada klaim selama masa pertanggungan maka semua premi yang telah dibayar menjadi milik perusahaan asuransi. Aturan ini sangat memberatkan terutama bagi kalangan menengah yang untuk menabung saja sudah sulit.

(Baca Juga: Perbedaan Asuransi Berjangka dan Seumur Hidup)

Padahal di samping skema dana hangus, ternyata ada program menguntungkan yang disediakan oleh pihak asuransi yakni fitur no claim bonus.

Apa itu Fitur No Claim Bonus?

Fitur no claim bonus merupakan kompensasi atau reward yang diberikan perusahaan asuransi kepada tertanggung yang tidak pernah melakukan klaim dalam jangka waktu tertentu.

Pemberian bonus ini adalah bentuk penghargaan perusahaan asuransi karena nasabahnya mampu mengurangi resiko kerugian atas benda atau aset yang diasuransikan.

Perusahaan asuransi berusaha memberikan apresiasi kepada para nasabah yang waspada dan hati-hati menjaga asetnya meski sudah ada proteksi dari asuransi.

Beberapa jenis asuransi yang memiliki fitur no claim bonus diantaranya, Asuransi kendaraan bermotor, asuransi kesehatan dan asuransi jiwa berjangka.

4 Poin Pertimbangan Dalam Menentukan Fitur no claim bonus

Setiap perusahaan asuransi menetapkan syarat dan kebijakan yang berbeda mengenai fitur no claim bonus ini. Namun ada 4 poin penting yang menjadi pertimbangan dalam menentukan fitur tersebut, berikut diantaranya:

1. Waktu

Tiap perusahaan asuransi menetapkan waktu yang berbeda untuk para nasabahnya. Jenis asuransi yang dibeli juga mempengaruhi lamanya masa pemberian no claim bonus. Untuk asuransi kendaraan misalnya, no claim bonus diberikan setiap 1 tahun sekali, sementara untuk asuransi jiwa berjangka rata-rata no claim bonus diberikan setiap 5 dan 10 tahun sekali.

Misalnya di tahun 2020, Anda tidak mengajukan klaim sama sekali, maka pada tahun 2021 Anda akan mendapatkan rewards yang dapat digunakan untuk membayar premi tahun berikutnya.

2. Bentuk

Meski sama-sama disebut sebagai no claim bonus, ternyata bentuk rewards yang diberikan berbeda-beda tiap perusahaan asuransi. Ada yang memberikan cashback atau uang kembali yakni dalam bentuk cash ada pula yang memberikan gratis pembayaran premi selama satu tahun kedepan.

3. Jumlah

Jumlah ini menjadi pertanyaan yang paling sering diajukan. Berapa jumlah bonus yang dapat kita terima? Jawabannya sangat variatif yakni tergantung kebijakan perusahaan dan juga lamanya Anda membayar premi asuransi. Namun rata-rata bonus yang diberikan oleh perusahaan asuransi di tahun pertama adalah sebesar 25-30%.

Jumlah ini masih bisa meningkat di tahun berikutnya. Bahkan memasuki tahun ke-5 beberapa perusahaan asuransi mampu memberikan no claim bonus mencapai 65-70%, dengan catatan dalam 5 tahun tersebut Anda sama sekali tidak pernah mengajukan klaim. Diatas 5 tahun umumnya perusahaan asuransi akan memberikan gratis biaya premi 100%.

4. Persyaratan

Tentu saja bonus ini hanya didapat jika Anda memenuhi persyaratan yang ditetapkan, yakni tidak mengajukan klaim sama sekali selama jangka waktu minimum yang ditetapkan oleh perusahaan asuransi. Bukti sebuah polis yang masih bersih tanpa klaim juga diperlukan jika Anda ingin mengajukan no claim bonus pada perusahaan asuransi.

Namun umumnya persyaratan yang diminta adalah sebagai berikut:

  • Tidak pernah menunggak pembayaran premi
  • Tidak pernah mengajukan klaim walaupun untuk resiko minor
  • Polis lengkap
  • Beberapa perusahaan tetap memberikan bonus meski klaim pernah diajukan namun biasanya tidak sampai 20%.

Daftar Asuransi dengan Fitur No Claim Bonus

Karena tidak semua perusahaan asuransi menerapkan skema no claim bonus, bagi Anda yang ingin merasakan rewards ini wajib mencari tahu daftar perusahaan asuransi yang menerapkan skema ini. Berikut adalah daftar asuransi dengan fitur no claim bonus:

Asuransi Kesehatan

Pada daftar asuransi kesehatan tercatat ada beberapa perusahaan asuransi yang memberikan no claim bonus yakni Allianz, Mega Medicare, X-Tra Media, BNI Optima dan AXA Mandiri. Mari kita kupas satu persatu.

  • Allianz Smart Health Maxi Violet – 20% no claim bonus

SmartHealth Maxi Violet merupakan asuransi kesehatan yang dapat digunakan secara perorangan dan keluarga.Sebagai produk asuransi kesehatan, SmartHealth Maxi Violet memberikan penggantian biaya perawatan apabila pemegang polis atau keluarga menderita suatu penyakit atau mengalami kecelakaan.

Jika tidak ada catatan klaim selama 1 tahun polis dan pemegang polis melakukan perpanjangan polis, maka polis perpanjangan akan mendapatkan 20% diskon bonus. Diskon bonus dihitung dari premi polis tahun lalu dan berlaku untuk premi per tertanggung.

  • Asuransi X-Tra Medika CIMB – 50% no claim bonus

PT Bank CIMB Niaga menggandeng PT Sun Life Financial Indonesia untuk melahiran Asuransi X-Tra Medika CIMB, yakni asuransi kesehatan yang memberikan perlindungan akibat sakit yang tidak terduga dengan No Claim Bonus hingga 50%.

Ada tiga produk yang ditawarkan yakni Asuransi X-Tra Medika, Asuransi X-Tra Medika 25 dan Asuransi X-tra Medika 50. Asuransi X-Tra Medika yang dirancang secara khusus untuk meringankan biaya rumah sakit dan pengobatan bagi Anda dan keluarga melalui perlindungan santunan harian rawat inap karena sakit dan kecelakaan.

  • PRUprime healthcare – 50% no claim bonus

PRUprime healthcare adalah solusi komprehensif untuk perlindungan kesehatan dengan pembayaran manfaat sesuai tagihan rumah sakit. Produk ini dirancang khusus dengan berbagai manfaat pembayaran biaya rawat inap, rawat jalan, tindakan bedah, dan manfaat lainnya.

PRUprime healthcare memberikan perlindungan tidak hanya di Indonesia, tapi juga dengan jangkauan internasional sesuai standar pelayanan Prudential Indonesia yang sudah melindungi jutaan nasabahnya.

No Claim Bonus yakni 10% peningkatan Batas Manfaat Tahunan awal Asuransi Tambahan setiap tahun apabila tidak ada klaim, maksimal 50% dari Batas Manfaat Tahunan awal.

  • Asuransi Mandiri Jaminan Kesehatan AXA Mandiri- 100% no claim bonus

Program asuransi AXA Mandiri jaminan kesehatan memberikan perlindungan bagi Anda dan keluarga saat harus menjalani perawatan medis di rumah sakit.

Perlindungan yang ditawarkan berupa manfaat rawat inap, perawatan ICU dan pembedahan. Nasabah yang membeli polis asuransi ini dapat merasakan pengembalian 100% premi yang telah dibayarkan apabila tidak terjadi klaim dalam periode 5 tahun berturut-turut.

Asuransi Jiwa

Sementara pada produk asuransi daftar perusahaan asuransi yang memberikan no claim bonus diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Asuransi Mandiri Income Replacement- 20% no claim bonus

Asuransi Mandiri Income Replacement adalah program perlindungan terbaik bagi keluarga dari risiko finansial akibat meninggal dunia karena kecelakaan.

Dengan asuransi jiwa ini, Anda dapat menjauhkan keluarga Anda dari masalah finansial jika Anda harus meninggalkan mereka dan tidak dapat menafkahi mereka lagi.

Keunggulan Asuransi Mandiri Income Replacement adalah berupa pengembalian sebesar 20% dari premi yang telah Anda bayarkan bila tidak terjadi klaim dalam periode 3 tahun terus-menerus.

  • Asuransi Mandiri Secure Plan – 110% no claim bonus

Asuransi AXA Mandiri Secure Plan merupakan program asuransi jiwa berjangka dengan Premi terjangkau yang memberikan perlindungan bagi masa depan Anda dan orang-orang yang Anda cintai, dengan minimum premi Rp 150 Ribu/bulan Anda akan mendapatkan manfaat berupa santunan meninggal dunia.

No claim bonus sebesar 50%, jika premi lunas tanpa klaim dalam periode tersebut, 60% ketika polis masih aktif tanpa ada klaim. Pengembalian premi sampai dengan 110% dari premi yang sudah dibayarkan jika tidak terjadi klaim dalam periode 10 tahun berturut-turut.

  • Cigna Life Protection – 25% no claim bonus

Dengan premi mulai dari Rp 15.000 per bulan dan Rp 162.000 per tahun. Cigna Life Protection membantu memberikan Anda rasa aman bahwa Anda akan mendapatkan kepastian pertanggungan yang meringankan keluarga atas segala risiko yang mungkin terjadi dalam hidup. No Claim Bonus yakni pengembalian 25% dari total premi yang telah dibayarkan jika tidak ada klaim setelah dua tahun.

Asuransi Kendaraan

Tidak hanya asuransi kesehatan dan jiwa yang memberikan no claim bonus untuk para nasabahnya. Beberapa perusahaan asuransi yang mengeluarkan produk proteksi kendaraan khususnya mobil juga menetapkan skema no claim bonus berikut diantaranya:

Simas Mobil Bonus – 100% no claim bonus

Simas mobil bonus merupakan salah satu produk unggulan dari Asuransi Sinarmas dan pertama di Indonesia. Karena produk simas mobil bonus ini dapat memberikan No Claim Bonus hingga 100% dari nilai premi yang dibayarkan tertanggung, selain tentunya memberikan jaminan standar Gabungan (comprehensive) atau TLO (kerugian total akibat kehilangan dan kecelakaan) serta jaminan perluasan yang lengkap berupa :

  • Jaminan Huru Hara 4.1.B
  • Jaminan Bencana Alam (termasuk banjir)
  • Jaminan TJH (Tanggung Jawab Hukum) Pihak Ketiga maksimum Rp 100.000.000,-.
  • Jaminan Kecelakaan diri (Personal Accident) untuk pengemudi maksimum Rp 50.000.000,-
  • Jaminan Kecelakaan diri (Personal Accident) untuk penumpang maksimum 4 orang @ Rp 50.000.000,-/orang.
  • Jaminan biaya pengobatan akibat kecelakaan (Medical Expense) untuk pengemudi maksimum Rp 1.000.000,-.
  • Jaminan biaya pengobatan akibat kecelakaan (Medical Expense) untuk penumpang maksimum 4 orang @ Rp 1.000.000,-/orang.

Garda Oto Comprehensive – no claim bonus berupa potongan premi di tahun berikutnya

Garda Oto sebagai pemain lama dalam industri asuransi kendaraan juga memberikan no claim bonus bagi para nasabahnya yakni berupa potongan pembayaran saat perpanjangan polis apabila tidak pernah mengajukan klaim pada periode perlindungan sebelumnya.

Namun, fitur no claim bonus ini hanya diperuntukkan bagi pemegang polis Comprehensive atau yang juga biasa disebut dengan asuransi kendaraan all risk. Untuk asuransi comprehensive ini, pihak perusahaan akan membayar klaim untuk segala jenis kerusakan, mulai dari kerusakan ringan, rusak berat hingga kehilangan.

Itulah beberapa daftar perusahaan asuransi yang menyediakan fitur no claim bonus untuk para pemegang polisnya. Jika Anda tidak ingin merasa rugi karena terus membayar premi, boleh coba hubungi salah satu produk asuransi diatas dan nikmati manfaat serta fitur yang ditawarkan.