Mau Kuliah? Cek Dulu Rata-rata Biaya Universitas Saat Ini

Biaya kuliah dari tahun ke tahun semakin melambung tinggi. Biaya kuliah Trisakti saja mencapai hampir Rp150 juta selama 8 semester. Sementara di kampus lain seperti Universitas Mercubuana dan Universitas Paramadina harus membayar di kisaran Rp20 juta – Rp30 juta di masa awal kuliah.

biaya kuliah - CekAja.com

Bayangkan jika anak telah memasuki masa kuliah dan orangtua hanya mengandalkan gaji untuk membayar itu semua? Belum lagi adanya inflasi, membuat biaya kuliah beberapa tahun mendatang lebih menggila lagi dari angka saat ini.

Umumnya, orangtua mempersiapkan biaya pendidikan anak hanya dengan cara menabung biasa. Padahal, rata-rata bunga tabungan di Indonesia kurang dari 2% dan rata-rata inflasi secara umum di Indonesia dalam 5 tahun terakhir (2012-2016) adalah 5,5%.

Rinciannya, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), inflasi pada 2012 adalah 4,36% dan naik menjadi 8,38% pada 2013. Pada 2014, inflasi masih tinggi yaitu 8,36%. Pada 2015, inflasi turun ke angka 3,35%. Dan pada 2016, inflasi menjadi hanya 3,02%.

Jika menyimpan uang dalam bentuk tabungan biasa tentu tak akan mampu melawan inflasi. Ketika masanya tiba, yaitu anak-anak mulai kuliah, tabungan belum tentu cukup dan masih memberatkan. Untuk itu, orangtua perlu melakukan persiapan yang lebih dari sekedar tabungan.

Bagaimana pun, pendidikan sangat penting sebagai bekal untuk anak-anak menjalani kehidupan dan meraih masa depan yang lebih baik. Pendidikan dapat dikatakan sebagai warisan yang abadi. Warisan berupa harta bisa habis begitu saja, sementara pendidikan akan melekat selamanya dalam diri anak.

Biaya kuliah Universitas Swasta di Jakarta

Untuk mempersiapkan dana pendidikan bagi anak-anak, langkah pertama adalah menghitung estimasi kebutuhan biaya kuliah. Caranya, ketahuilah biaya kuliah di masa sekarang. Kemudian, hitunglah estimasi biaya kuliah di masa depan.

Penelitian dari ZAP Finance mengungkapkan rata-rata kenaikan biaya pendidikan di Indonesia 10% – 20% per tahun. Angka ini bisa menjadi bahan untuk menghitung kebutuhan biaya kuliah di masa depan.

Beberapa universitas swasta ternama di Jakarta seperti Universitas Trisakti, Universitas Mercubuana, dan Universitas Paramadina mematok biaya kuliah yang terbilang tinggi. Di bawah ini biaya kuliah Trisakti dan universitas lainnya untuk tahun ajaran 2017/2018 :

Universitas Trisakti

Orangtua harus punya persiapan matang jika ingin anaknya menempuh pendidikan di universitas yang satu ini, karena biayanya tidaklah murah. Biaya kuliah Trisakti mencapai hampir Rp150 juta hingga lulus (8 semester) untuk fakultas tertentu. Sementara untuk Fakultas Kedokteran bahkan mencapai lebih dari setengah miliar.

Berikut ini rinciannya biaya kuliah Trisakti di beberapa fakultas :

Fakultas Hukum

Hukum : Rp145,9 juta – Rp148,9 juta

Fakultas Ekonomi

Ekonomi Pembangunan : Rp135,7 juta – Rp140,2 juta

Manajemen : Rp135,7 juta – Rp140,2 juta

Akuntansi : Rp135,7 juta – Rp140,2 juta

Fakultas kedokteran

Pendidikan Dokter : Rp548 juta – Rp598 juta

Universitas Mercubuana

Universitas swasta lain yang ternama di Jakarta salah satunya Universitas Mercubuana. Orangtua harus mengeluarkan biaya belasan hingga puluhan juta di semester 1. Biaya ini mencakup uang kuliah semester 1, serta biaya kegiatan mahasiswa, ujian dan praktikum. Untungnya, terdapat kebijakan biaya dapat diangsur selama beberapa kali.

Berikut ini rincian biaya yang harus dikeluarkan pada semester 1 di Universitas Mercubuana:

Biaya Kuliah Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB)

Program Studi Manajemen : Rp26,6 juta

Program Studi Akuntansi : Rp26,6 juta

Biaya Kuliah Fakultas Ilmu Komunikasi (FIKOM)

Program Studi Broadcasting : Rp32,33 juta

Program Studi Marketing Communication & Advertising (Marcomm) : Rp19,88 juta

Program Studi Public Relation (PR) : Rp23,48 juta

Program Studi Digital Comunication (Digicom) : Rp20,33 juta

Biaya Kuliah Fakultas Ilmu Komputer (FASILKOM)

Program Studi Sistem Informasi : Rp22,15 juta

Program Studi Teknik Informatika : Rp21,93 juta

Universitas Paramadina

Biaya kuliah di Universitas Paramadina juga tidak murah. Biaya di awal perkuliahan mencakup biaya masuk, biaya SKS semester 1, BPP, dan SPP. Berikut ini rinciannya untuk beberapa program studi :

Program Studi Ilmu Komunikasi : Rp28,05 juta – Rp35,05 juta

Program Studi Manajemen : Rp24,5 juta – Rp33,5 juta

Program Studi Psikologi : Rp27,22 juta – Rp34,22 juta

Investasi untuk persiapkan biaya kuliah anak

Untuk mengejar laju inflasi, orangtua dapat memilih investasi sebagai solusi. Orangtua bisa mulai berinvestasi untuk biaya kuliah anak meskipun anak masih bayi atau bahkan masih dalam kandungan. Dengan begitu, biaya pendidikan untuk anak-anak di masa depan akan aman.

Dalam memilih instrumen investasi yang tepat, pertimbangkan inflasi secara umum yang mencapai 5,5% dan inflasi biaya pendidikan yang mencapai 10% – 20%. Carilah instrumen investasi yang imbal hasilnya menyamai atau melebihi inflasi.

Apabila menempatkan dana di instrumen investasi yang imbal hasilnya tidak terlalu tinggi, tentu akan sulit mengejar inflasi. Beberapa investasi yang cocok yaitu reksadana saham, saham, dan properti karena berpotensi menorehkan imbal hasil di atas 10% per tahun.