Intip Harga Terbaru Samsung Galaxy Series, dari Galaxy Fold hingga Galaxy M

Samsung menjadi satu merek ternama yang sukses menjual ponsel pintarnya di Indonesia selain Apple. Produk asal Korea Selatan ini, terkenal akan Galaxy Seriesnya, mulai dari Galaxy Fold hingga Galaxy M. Lantas, berapa sebenarnya harga terbaru Samsung Galaxy Series untuk edisi 2020?

Intip Harga Terbaru Samsung Galaxy Series, dari Galaxy Fold hingga Galaxy M

Samsung Galaxy Series terbagi menjadi lima jenis dengan keunggulannya masing-masing, yaitu Galaxy Fold, Galaxy S, Galaxy Note, Galaxy A, serta Galaxy M.

Kelimanya bakal kita bahas satu persatu di bawah ini beserta harga terbaru Samsung Galaxy Series edisi 2020.

Apa Saja Samsung Galaxy Series Itu?

Samsung nampaknya paham betul cara memuaskan hasrat tiap orang untuk menggunakan ponsel pintar.

Ini terbukti dari beragamnya Galaxy Series yang ditawarkan oleh produsen elektronik asal Korea Selatan tersebut.

Mulai dari series yang harganya bersahabat hingga sulit dijangkau oleh milenial dengan gaji pas-pasan. Dan berikut lima jenis dari Samsung Galaxy Series yang tersedia di Indonesia.

1. Samsung Galaxy Fold

Samsung Galaxy Fold - Intip Harga Terbaru Samsung Galaxy Series

Ini merupakan Galaxy Series keluaran Samsung yang paling menawan.

Desainnya yang unik dengan sentuhan warna elegan, membuat harga terbaru Samsung Galaxy Series yang satu ini melambung tinggi, dan dianggap sebagai ponsel termahal milik Samsung yang dijual di Indonesia.

Dari segi kecanggihan fitur, Galaxy Fold dilengkapi fingerprint scanner yang terletak di sisi kanan.

Ponsel ini juga memiliki enam kamera yang terbagi menjadi tiga kamera belakang dan tiga kamera depan yang terpisah menjadi dua bagian.

Dua kamera depan tersebut memiliki kualitas di atas rata-rata, yakni 10 MP + depth sensor yang terdapat di sisi dalam pojok kanan atas layar utama.

Dual kamera ini bisa digunakan saat posisi ponsel serupa dengan tablet. Ketika layar ponsel ditutup, otomatis kamera ganda tersebut tidak dapat kamu gunakan.

Sebagai gantinya, Samsung menyematkan kamera depan lainnya dengan kualitas 10 MP pada bagian sisi luar ponsel.

Selain kamera depan, Galaxy Fold juga dilengkapi tiga kamera belakang dengan kualitas yang enggak kalah bagus dari kamera depan.

Ketiganya memiliki kualitas masing-masing 12 MP f/1.5 dengan wide 27 mm OIS, 12 MP f/2.4 dengan telephoto 52 mm OIS 2X zoom, dan 16 MP f/2.2 dengan ultra-wide 12 mm.

(Baca Juga: Samsung Galaxy A71 dan A51, Pemuas Hasrat Vloger dan Gamer Indonesia)

2. Samsung Galaxy S

Samsung Galaxy S - Intip Harga Terbaru Samsung Galaxy Series

Samsung Galaxy S menjadi salah satu series andalan Samsung bagi kalangan atas.

Betapa tidak, harga terbaru Samsung Galaxy Series ini saja masih dibanderol sekitar Rp10 juta sampai Rp20 juta lebih. Harganya yang mahal itu tentu sebanding dengan teknologi yang disematkan.

Tiap jenis dari Samsung Galaxy S menggunakan layar full view display dengan rasio 18:9 yang pertama kali diperkenalkan pada Samsung Galaxy S8. Tersedia pula jaringan 5G khusus untuk Samsung Galaxy S10.

Jika Samsung Galaxy S10 terasa mahal, kamu masih bisa membeli series Samsung Galaxy S lainnya seperti Samsung Galaxy S8. Series ini mungkin terdengar lawas.

Namun ia memiliki kualitas kamera yang enggak kalah bagus dari series S terbaru, dengan dilengkapi RAM sebesar 4GB dan memori penyimpanan hingga 64 GB.

Harga terbaru Samsung Galaxy Series yang satu ini dibanderol sekitar Rp7 juta saja.

3. Samsung Galaxy Note

Samsung Galaxy Note - Intip Harga Terbaru Samsung Galaxy Series

Para kalangan profesional pasti sudah enggak asing lagi dengan Galaxy Note Series.

Ponsel ini merupakan hasil penyempurnaan dari Galaxy S Series yang dilengkapi stylus pen untuk menunjang produktivitas penggunanya.

S-Pen ini tentu saja menjadi pembeda besar Samsung dengan produk ponsel lainnya. Alat ini dirancang sebagus mungkin untuk membuatnya lebih responsif saat digunakan.

Bahkan saking bagusnya, banyak pengguna Samsung Galaxy Note menjadikan ponsel tersebut sebagai alat untuk menunjang pekerjaan, seperti mengedit file dan video.

Untuk saat ini, kamu bisa menggunakan Samsung Galaxy Note 10 Lite sebagai pemakaian sehari-hari.

Karena harga terbaru Samsung Galaxy Series yang satu ini sudah tergolong murah, kurang dari Rp10 juta ketimbang series Galaxy Note lainnya.

4. Samsung Galaxy A

Samsung Galaxy A - Intip Harga Terbaru Samsung Galaxy Series

Beralih dari Galaxy Note, ada pula Samsung Galaxy A yang segmentasinya kerap kali dikaitkan dengan generasi muda.

Hal ini bukan tanpa alasan mengingat tampilan Galaxy A yang terkesan lebih menarik dengan harga terjangkau.

Selain itu, fitur yang dihadirkan pada Galaxy A pun lebih beragam sesuai dengan kebutuhan anak muda masa kini.

Sebut saja Samsung Galaxy A7 dan A9 yang memiliki fitur serupa dengan flagship Samsung lainnya seperti Samsung Galaxy S dan Galaxy Note.

Kedua ponsel ini masing-masing dilengkapi 3 kamera (Galaxy A7) dan 4 kamera (Galaxy A9) dengan lensa ultra-wide yang beresolusi tinggi.

Harga terbaru Samsung Galaxy Series yang satu ini juga masih terjangkau khususnya pada edisi 2020. Mulai dari Rp1 juta hingga Rp8 juta untuk seri Galaxy A yang terbaru.

5. Samsung Galaxy M

Samsung Galaxy M - Intip Harga Terbaru Samsung Galaxy Series

Bisa dikatakan harga terbaru Samsung Galaxy Series yang satu ini paling murah ketimbang series lainnya.

Ini merupakan produk Samsung yang memang khusus ditujukan untuk konsumen dengan low budget.

Namun jangan langsung menganggap remeh Galaxy M. Sebab, ponsel ini juga memiliki desain yang bagus dengan spesifikasi mumpuni.

Buktinya saja, sebagian review di internet mengatakan bila Galaxy M memiliki beberapa ponsel menarik seperti Galaxy M10 dan Galaxy M20.

Galaxy M10 dibekali dengan baterai 3.400 mAh, prosesor octa-core dan kamera utama beresolusi 13 MP.

Dengan spesifikasi yang menarik, ponsel yang satu ini banyak dicari khususnya pada 2019 lalu.

Harganya terjangkau dengan desain modern ala Infinity V, nyaris sempurna selayaknya Galaxy Series dari Samsung yang lain.

Tidak jauh berbeda dengan Galaxy M10, Samsung Galaxy M2 hadir dengan keunggulan baterai terbaik.

Kapasitas baterainya yang mencapai 5.000 mAh memungkinkan penggunanya untuk bermain games ataupun sosial media berjam-jam tanpa takut mati ponsel.

Smartphone ini juga dibekali chipset 7904, kamera utama dan selfie dengan masing-masing resolusi sebesar 13 MP dan 8 MP, serta ruang penyimpanan hingga 64 GB.

(Baca Juga: Pilihan Smartphone dibawah 3 Juta dengan Fitur Terbaik)

Harga Terbaru Samsung Galaxy Series

Setelah membahas apa saja Galaxy Series yang dimiliki oleh Samsung, kamu tentu penasaran bukan berapa sebenarnya harga dari masing-masing series nya?

Nah, untuk menjawab rasa penasaran kamu, berikut CekAja berikan harga terbaru Samsung Galaxy Series.

  1. Samsung Galaxy Fold: Mulai dari Rp 30.888.000
  2. Samsung Galaxy S9: Mulai dari Rp 7.000.000
  3. Samsung Galaxy S10e: Mulai dari Rp 10.499.000
  4. Samsung Galaxy S10: Mulai dari Rp 11.999.000
  5. Samsung Galaxy S10+: Mulai dari Rp 20.999.000
  6. Samsung Galaxy Note 9: Mulai dari Rp 7.400.000
  7. Samsung Galaxy Note 10 Lite: Mulai dari Rp 8.199.000
  8. Samsung Galaxy Note 10: Mulai dari Rp 12.999.000
  9. Samsung Galaxy Note 10+: Mulai dari 15.499.000
  10. Samsung Galaxy A10s: Mulai dari Rp 1.749.000
  11. Samsung Galaxy A20s: Mulai dari Rp 2.299.000
  12. Samsung Galaxy A30s: Mulai dari Rp 2.799.000
  13. Samsung Galaxy A50s: Mulai dari Rp 3.499.000
  14. Samsung Galaxy A9: Mulai dari Rp 3.799.000
  15. Samsung Galaxy A51: Mulai dari Rp 4.399.000
  16. Samsung Galaxy A70: Mulai dari Rp 5.999.000
  17. Samsung Galaxy A71: Mulai dari Rp 6.099.000
  18. Samsung Galaxy A80: Mulai dari Rp 8.499.000
  19. Samsung Galaxy M10: Mulai dari Rp 1.445.000
  20. Samsung Galaxy M30: Mulai dari Rp 2.220.000
  21. Samsung Galaxy M30s: Mulai dari Rp 3.299.000

Itu dia rangkuman harga terbaru Samsung Galaxy Series. Kamu bisa membelinya melalui online di laman resmi Samsung Indonesia atau offline storenya.

Agar transaksi pembelian menjadi lebih murah, gunakan kartu kredit yang bisa kamu dapatkan di CekAja.com.

Melalui CekAja, kamu bisa apply kartu kredit dengan penawaran menarik berupa cicilan ringan dan bunga rendah.

Yuk, tunggu apalagi? Segera kunjungi laman CekAja dan pilih kartu kreditmu sekarang juga!