Indonesia Menang Turnamen PUBG Kelas Dunia, Intip Kiat Jadi Gamer Profesional!
3 menit membacaAktivitas bermain game saat ini bisa dikatakan sudah ‘naik kelas’. Bukan cuma sekedar untuk menghabiskan waktu belaka, bermain game kini bisa diasah ke arah ‘karier’ profesional dan menghasilkan cuan.

Baru-baru ini perwakilan dari wilayah Indonesia BIGETRON memenangkan turnamen PUBG Mobile Club Open 2019 musim gugur dan membawa pulang hadiah USD180.000. Kompetisi kelas dunia bergengsi ini diselenggarakan dari 29 November hingga 1 Desember 2019 di Kuala Lumpur, Malaysia.
Kabar tersebut tentu menggembirakan dan dapat menambah semangat bagi kamu yang punya passion di dunia game. Apalagi, di Indonesia, kompetisi game semakin diakui. Pada tahun 2018, terdapat cabang olahraga baru yang diperkenalkan ke publik yaitu e-sports. E-sports adalah kompetisi video game yang mempertandingkan permainan yang dapat disimulasi secara tim atau personal.
8 Langkah Mudah Jadi Gamer Profesional
Mendapatkan penghasilan fantastis dari game butuh waktu, keterampilan, dan tekad. Jika kamu siap menghadapi tantangan, inilah yang perlu kamu lakukan untuk menjadi seorang gamer profesional seperti dilansir situs Intel.com:
1. Temukan game yang kamu kuasai
Langkah pertama adalah mencoba menemukan game yang kamu kuasai dan jadilah luar biasa. Dengan layanan seperti Xbox Live, kamu dapat berlatih dan bersaing sepanjang waktu dengan melawan pemain yang sangat terampil. Setelah kamu menemukannya, bangun reputasi kamu sebagai pemain tunggal yang terampil dan pemain tim.
2. Tetap termotivasi
Kemenangan dan uang adalah motivator besar bagi pemain profesional, begitu juga keluarga dan passion. Gamer profesional Marcus “ShoNuff2025 Davis ketika ditanya mengapa ia ingin menjadi profesional berkata salah satu alasannya adalah ia ingin bersenang-senang melakukan apa yang sudah ia sukai.
3. Praktik
Pelajari taktik terbaik, tonton banyak permainan, dan pelajari cara kalah. Ya, bahkan kamu harus berlatih kalah. Gamer Tyler “Teepee Polchow, bagian tim compLexity (sekarang Evil Geniuses) yang memenangkan Call of Duty World Championship pada tahun 2014, berkata memenangkan kejuaraan adalah puncak dari karier game profesional-nya. Namun, untuk mencapai itu, Polchow berlatih bersama timnya delapan jam lebih dalam sehari dan melakukan usaha lainnya.
Menurutnya, hadiah bernilai besar dan prestise menjadi juara dunia adalah apa yang semua gamer perjuangkan dan menjadikan itu kenyataan adalah salah satu perasaan paling memuaskan dan melegakan.
(Baca juga: Samsung M20, Smartphone Mumpuni Buat Ngegames dan Eksis di Sosmed)
4. Bersiap
Kamu membutuhkan ‘alat tempur’ yang memungkinkan kamu menguji keterampilan dengan benar dalam melawan pesaing. Mungkin menyenangkan punya perangkat ‘hot’, tetapi yang paling penting adalah memilih perangkat dengan kriteria yang tepat sesuai gaya hidupmu.
Misalnya saja, kamu bisa mendapatkan gaming notebook tipis dan ringan yang mudah dibawa ketika harus bertemu dengan rekan satu tim. Perangkat semacam itu juga akan menunjang agar latihanmu tidak berkurang ketika kamu bepergian.
5. Bergabung ke komunitas
Bergabunglah ke komunitas. Selain professional gaming adalah tentang bakat individu, tetapi juga tentang komunitas dan bagaimana bekerja dalam tim. Sebelum memulai mencari komunitas yang bisa menampungmu, ketahui aturan apa saja yang harus diikuti untuk menjadi bagian dari komunitas game yang kamu incar.
6. Temukan tim
Setelah kamu membangun reputasi, cobalah temukan tim. Jika kamu benar-benar bagus, tim tertentu akan mencari kamu. Namun, lewat komunitas tertentu kamu juga bisa terbantu menemukan tempat untuk membina tim sendiri.
7. Masuk ke turnamen
Ketika kamu sudah menjelma menjadi cukup baik untuk bersaing secara tunggal maupun dengan tim, mulailah masuk ke turnamen. Uji keterampilan kamu lewat sebanyak mungkin turnamen online dan lokal. Turnamen biasanya ada sepanjang tahun, jadi kamu akan selalu punya kesempatan.
8. Cari sponsor
Gamer profesional biasanya mendapat dukungan dari sponsor yang menyediakan perlengkapan yang diperlukan untuk bersaing. Jika kamu berniat mencari nafkah sebagai pemain profesional, cari cara untuk mendapatkan sponsor.
Salah seorang gamer profesional berkata bermain game bukan lagi sekedar hobi, tapi sudah menjadi jalur karier dan gaya hidup bagi sebagian orang. Dedikasi dan waktu yang dihabiskan untuk bermain game bisa melebihi saat melakukan pekerjaan biasa.
Turnamen Game dengan Hadiah Fantastis
Dunia game kini memang terlihat menggiurkan. Betapa tidak, turnamen yang diselenggarakan tak jarang memasang hadiah yang nilainya fantatis. Inilah beberapa turnamen yang hadiahnya dapat dikatakan terbesar dalam sejarah e-sports:
1. Fortnite World Cup 2019
Di urutan teratas ada Fortnite World Cup 2019. Turnamen ini memiliki total hadiah USD40 juta atau sebesar Rp572 miliar. Fortnite World Cup 2019 diawali dengan Open Qualifier yang berlangsung dari 13 April 2019 – 16 Juni 2019.
Terdapat prize pool mingguan yang nilainya USD1 juta atau Rp14,3 miliar. Kalau ditotal dengan 10 minggu epic games, dana yang digelontorkan sebesar USD10 juta atau sebesar Rp143 miliar. Sebagai lanjutan dari Open Qualifier, pemenang Fortnite World Cup Finals mendapatkan prize pool sebesar USD30 juta.
2. The International 9 Dota 2
Turnamen tahunan terbesar Dota 2 juga menyediakan hadiah dalam jumlah fantastis. Tahun lalu, prize pool The International 8 mencapai USD25 juta atau Rp357,5 miliar. Sementara total prize pool dari The International 9 sudah mencapai lebih dari USD30 juta atau lebih dari Rp400 miliar.
(Baca juga: Belajar Jadi Kaya ala Gamer Jess No Limit)
3. Fortnite Fall Skirmish Series 2019
Fortnite Fall Skirmish Series 2019 yang hanya bisa diikuti oleh lima tim yang berasal dari pemain pilihan juga hadiahnya fantastis. Hadiah utamanya mencapai sebesar USD10 juta atau Rp143 miliar sebagai hadiah utamanya.