Ini Manfaat Biji Pepaya yang Jarang Diketahui, Yuk Coba Konsumsi Lagi!

Fakta ini mungkin masih banyak yang belum tahu, namun ternyata nih ada begitu banyak manfaat biji pepaya tidak hanya untuk kesehatan namun juga kecantikan. Lalu, seperti apa sebenarnya kehebatan dari biji pepaya? Simak ulasan lengkapnya lewat artikel CekAja berikut ini.

Ini Manfaat Biji Pepaya yang Jarang Diketahui, Yuk Coba Konsumsi Lagi!

Buah pepaya atau nama ilmiahnya Carica papaya merupakan salah satu buah yang sering dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia, terutama saat dalam kondisi sulit buang air besar.

Buah berwarna sedikit orange dengan bentuk panjang ini selain nikmat dimakan langsung, juga bisa diolah menjadi santapan lezat untuk temani waktu nyemil di sore hari.

Berbagai olahan yang terbuat dari buah pepaya seperti pudding, jus, hingga dipadukan dengan buah maupun yoghurt dijamin bakal bikin kamu ngiler dan ketagihan jika sudah mencicipinya.

Tuh kan, pasti jadi enggak sabar untuk mencoba berbagai resep olahan sehat nan menyegarkan dari pepaya!

Eits, tapi nih yang bakal CekAja bahas pada artikel berikut bukan mengenai buahnya lho, melainkan biji pepaya. Kok bisa biji pepaya?

Ya, faktanya biji pepaya jarang sekali dikonsumsi dan malahan sering dibuang ketika kita tengah mengonsumsi buah tersebut. Padahal ada begitu banyak manfaat biji pepaya tak hanya untuk kesehatan tubuh saja, namun juga kulit.

Enggak percaya? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Manfaat Biji Pepaya

Nah, seperti yang sudah dihimpun CekAja dari berbagai sumber, ini dia sederet manfaat biji pepaya untuk kesehatan.

1. Bantu perlancar sistem pencernaan

Seperti yang kita tahu, pepaya kaya akan kandungan serat baik untuk tubuh. Begitupun dengan bijinya, yang mana pada manfaat biji pepaya terdapat kandungan serat untuk bantu melancarkan pencernaan manusia.

Serat sendiri berperan untuk mengikat air dalam sistem pencernaan sehingga ketika buang air besar, tinja bisa dikeluarkan dengan mudah tanpa harus mengejannya terlalu kuat.

Dalam penjelasan medis, serat terbagi menjadi dua jenis, yakni serat yang larut air dan serat yang tidak larut air. Nah untuk biji pepaya termasuk buahnya, dikategorikan sebagai serat yang larut air.

(Baca Juga: 4 Manfaat Telur Setengah Matang)

2. Menjaga kesehatan ginjal

Selain untuk pencernaan, manfaat biji pepaya juga diyakini bisa menjaga kesehatan ginjal, sehingga salah satu organ terpenting yang ada dalam tubuh ini dapat terhindar dari gagal ginjal.

Penyakit ini tak jarang menjadi momok menakutkan karena efeknya benar-benar dahsyat bagi tubuh.

Betapa tidak, ketika mengalami gagal ginjal, maka organ tersebut mengalami kerusakan permanen dan bisa berujung pada kematian jika tidak ditangani sesegera mungkin.

Makanya, sebagai bentuk pencegahan dini cobalah untuk mengonsumsi pepaya sekaligus bijinya dan menerapkan gaya hidup sehat agar ginjal tetap terlindungi. 

3. Melindungi kesehatan hati

Enggak cuma ginjal saja yang mesti dilindungi, organ hati juga lho. Pasalnya, hati menjadi salah satu organ yang punya peranan sangat vital bagi tubuh manusia.

Jika mengalami kerusakan, maka hati tak lagi bisa berfungsi dengan baik untuk membersihkan darah kotor, hingga memproduksi protein yang dibutuhkan oleh tubuh.

Untuk itu, perlu perlindungan ekstra bagi organ terbesar dalam tubuh manusia ini. Salah satu caranya adalah dengan mengonsumsi biji pepaya yang sudah ditumbuk dan dicampur ke dalam makanan atau minuman yang dikonsumsi.

Manfaat biji pepaya sendiri adalah untuk memelihara kesehatan organ hati dan menyembuhkan penyakit kerusakan hati kronis.

4. Punya sifat anti-kanker

Kanker merupakan penyakit mematikan yang menggerogoti tubuh. Jika penyakit ini sudah menyebar hingga ke bagian ujung limpa, maka angka harapan hidup bagi penderitanya sangatlah kecil.

Untuk itu, hindari pola makan dan gaya hidup tak sehat supaya sel kanker tidak mengalami pertumbuhan di dalam tubuh.

Nah, salah satu caranya adalah dengan mengonsumsi biji pepaya. Menurut laman Halodoc, sebuah penelitian yang diterbitkan oleh Nutrition and Cancer pada 2014 menyebutkan, bahwa manfaat biji pepaya adalah untuk mencegah pertumbuhan sel kanker.

Fakta yang membuat biji buah tersebut dianggap punya sifat anti-kanker yakni karena memiliki kandungan isotiosianat, di mana fungsinya untuk menekan pertumbuhan sel kanker khususnya pada penderita kanker payudara, kanker usus besar, dan leukimia.

5. Bantu atasi nyeri haid

Nyeri haid sering kali membuat para perempuan tak nyaman terutama saat beraktivitas. Kram pada bagian perut hingga ngilu di sekitar paha atas dekat bagian vagina, adalah kondisi yang selalu dialami oleh sebagian perempuan ketika haid terjadi.

Nah, disinilah manfaat biji pepaya bekerja. Sifat anti-inflamasi sekaligus antioksidan yang melimpah menjadikan biji pepaya sangat berkhasiat baik untuk tubuh, terutama untuk bantu mengatasi nyeri datang bulan, yang biasanya berupa kram pada bagian otot perut dan paha atas.

6. Membunuh bakteri dan parasit jahat

Bakteri dan parasit adalah dua hal yang berbeda namun punya efek buruk bagi organ tubuh.

Bakteri bisa menyerang seluruh organ tubuh terutama jika kamu tertular percikan ludah dari bersin orang yang terinfeksi, makanan, atau gigitan hewan. Sementara parasit adalah organisme yang bisa hidup dalam tubuh lewat kulit maupun mulut.

Ketika keduanya masuk ke dalam organ tubuh, tentu saja penderitanya akan mengalami infeksi, apalagi jika dia memiliki daya tahan tubuh yang lemah.

Lalu, apa yang bisa dilakukan untuk mematikan bakteri ataupun parasit tersebut?

Tentu saja biji pepaya. Salah satu manfaat biji pepaya yang membuatnya berkhasiat baik bagi tubuh adalah senyawa karpain yang terdapat di dalam biji tersebut.

Senyawa ini mampu membunuh parasit yang kerap bertahan hidup di dalam usus. Selain itu, dalam satu biji pepaya juga terkandung bahan anti-bakteri guna mematikan bakteri berbahaya seperti Salmonella dan E-coli.

7. Bantu mencegah dan atasi stres oksidatif

Manfaat biji pepaya yang berikutnya adalah untuk mencegah dan mengatasi stress oksidatif. Ini adalah kondisi yang terjadi akibat jumlah radikal bebas dalam tubuh melebihi batas normalnya.

Alhasil tubuh tak mampu untuk menetralkan reaksi tersebut dan justru merusak sel-sel dari tubuh sendiri.

Untuk mencegah maupun mengatasi reaksi seperti ini, kamu mesti mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi sembari menerapkan gaya hidup sehat.

Salah satu asupan nutrisi yang bisa dikonsumsi adalah biji pepaya. Adapaun manfaat biji pepaya dalam hal ini adalah untuk menekan laju radikal bebas dalam tubuh, sehingga mengurangi risiko terjadinya stres oksidatif.

8. Mengurangi uban di rambut

Punya uban di usia muda kadang kala cukup mengganggu penampilan. Bukan karena penuaan dini, uban dapat muncul karena produksi melanin dalam folikel rambut tidak lagi terjadi, serta bisa juga karena pengaruh gaya hidup yang tidak sehat, salah satunya seperti merokok.

Apabila kamu juga mulai merasakan kondisi seperti ini, maka cobalah manfaat biji pepaya.

Sebab biji dari buah tersebut bisa mengurangi rambut beruban dengan adanya kandungan protein, minyak esens, karbohidrat, hingga glucoside caricin carpain (untuk menghitamkan rambut) yang ada dalam biji pepaya.

9. Mengatasi masalah jerawat

Sejak dulu, manfaat biji pepaya sudah dipercaya bisa membantu atasi masalah jerawat pada wajah yang berminyak dan sensitif. Bukan dengan dikonsumsi, melainkan kamu bisa mengolah biji pepaya menjadi masker organik.

Caranya cukup gampang lho, pertama keringkan biji pepaya lalu tumbuk halus bersama dengan daun pepaya hingga keduanya bertekstur seperti pasta gigi.

Oleskan pada bagian wajah yang berjerawat dan ulangi cara ini rutin hingga jerawat memudar.

Enggak perlu takut iritasi, karena masker organik ini selain bantu memperbaiki masalah kulit wajah juga tidak memiliki efek samping.

10. Sebagai kontrasepsi alami

Menurut kepercayaan orang zaman dulu, manfaat biji pepaya yang satu ini dianggap efektif sebagai obat kontrasepsi alami. Ya, untuk wanita yang sedang tidak ingin hamil bisa mengonsumsi pepaya maupun bijinya.

Sementara untuk pria, manfaat biji pepaya ini cukup ampuh untuk kurangi produksi sperma tanpa berdampak pada gairah seksualnya.

(Baca Juga: 11 Manfaat dan Efek Samping dari Rebung)

Efek Samping Mengonsumsi Biji Pepaya Secara Berlebihan

Tadi sudah dibahas mengenai manfaat biji pepaya. Bagaimana? Tertarik untuk mengonsumsinya? Eits, tapi pahami dulu nih cara memakan biji pepaya yang tepat.

Di mana menurut berbagai sumber di internet menjelaskan bahwa, biji pepaya bisa dikonsumsi, baik secara langsung ataupun ditumbuk kemudian dijadikan taburan dalam salad, sup, steak, atau smoothies.

Nah, tapi dalam aturan mengonsumsinya, kamu enggak boleh terlalu banyak memakan biji pepaya karena bisa mendatangkan efek samping bagi tubuh. Seperti iritasi lambung, kerusakan dinding rahim, keguguran, dan menyebabkan alergi.

Tambah Perlindungan Diri dengan Asuransi Kesehatan

Selain mengonsumsi biji pepaya dan makanan bernutrisi lainnya, ada baiknya memang kalau kamu punya perlindungan tambahan berupa asuransi kesehatan.

Karena selain punya cakupan perlindungan yang luas, asuransi kesehatan juga bakal membuat kondisi finansial tetap stabil.

Kamu bisa mengajukan asuransi kesehatan di CekAja.com yang dikenal punya proteksi lengkap dengan bantuan klaim cepat.

Jika tertarik, kamu bisa langsung membandingkan sekaligus mengajukannya secara online lewat situs CekAja. Sehingga tak lagi repot mendatangi kantor asuransi untuk pembelian produk finansial yang satu ini.

Jadi, tunggu apalagi? Yuk, segera miliki asuransi kesehatan dari CekAja.com dan nikmati berbagai manfaatnya.