Inilah Nilai-nilai Kehidupan yang Membuat Etnis Tionghoa Sukses Berbisnis
1 menit membaca
Tak ada salahnya berguru pada etnis Tionghoa untuk meniru nilai-nilai hidup mereka dalam mencapai kesuksesan.
Coba kamu perhatikan daftar orang-orang terkaya di Indonesia, pasti kamu akan banyak menemukan keturunan Tionghoa. Kaum Tionghoa memang dikenal sebagai pebisnis yang ulet. Mereka juga cerdik dalam memanfaatkan peluang bisnis sekecil apapun.
Nah, kalau kamu sedang berbisnis, kamu juga pasti berupaya agar bisnismu lancar, mendapatkan untung lumayan, dan membuat pelanggan betah. Sehingga, tidak ada salahnya mempelajari kiat sukses berbisnis ala pebisnis Tionghoa berikut ini.
Ikut Belajar Bisnis Sejak Kecil
Anak-anak terbiasa ikut mendampingi orangtuanya di tempat usaha, sehingga mereka turut menyerap ilmu bisnis sejak kecil. Saat dewasa kelak, mereka mudah mengerti tentang bisnis dan mampu meneruskan usaha orangtuanya.
(Baca Juga: Alternatif Bisnis Sampingan Ibu Rumah Tangga di 2017)
Kerja Keras
Orang Tionghoa terkenal sebagai pekerja keras dan punya semangat tinggi. Mereka menghabiskan waktu untuk bekerja lebih lama dari orang-orang kebanyakan. Lembur adalah hal biasa bagi mereka. Bagi pemilik toko, buka di hari libur juga hal yang biasa.
Memperlakukan Pelanggan dengan Baik
Pedagang Tionghoa kerap tidak mengambil untung besar agar para pelanggannya setia. Mereka juga selalu siap sedia uang kembalian agar tidak kerepotan. Yang terpenting, mereka tak sungkan jika ada pelanggan yang menawar karena mereka juga suka menawar.
Punya Lebih dari Satu Kalender dan Jam
Mereka kerap memiliki lebih dari satu kalender dan jam, ini bukti mereka sangat menghargai waktu. Mereka harus memanfaatkan waktu untuk hal-hal yang berguna.
(Baca Juga: Tahun Ayam Api, Ini Bisnis yang Bakal Cemerlang)
Sederhana dan Hemat
Karena mengeluarkan uang dengan penuh perhitungan, orang Tionghoa kerap terkesan pelit. Padahal, mereka sebenarnya bertujuan hidup sederhana dan berhemat. Mereka hanya memakai sebagian kecil dari penghasilan untuk biaya hidup sebelum benar-benar kaya, sebagian besar ditabung atau diinvestasikan. Ya, mereka menabung dalam jumlah yang sangat besar.