Kenali Jenis Sakit Kepala Berdasarkan Penyebab dan Cara Mengobati

Jenis sakit kepala patut kita ketahui karena ini merupakan salah satu penyakit yang paling sering dirasakan banyak orang. Sakit kepala tidak bisa dianggap enteng. Cara mengobatinya pun akan lebih baik jika disesuaikan dengan jenis sakit kepala dan penyebabnya.

Kenali Jenis Sakit Kepala Berdasarkan Penyebab dan Cara Mengobati

Sakit Kepala Umum Dialami

Sakit kepala merupakan keluhan kesehatan yang ditandai dengan rasa nyeri di area sekitar kepala. Rasa nyeri saat sakit kepala kemudian menyebabkan gangguan bagian-bagian tubuh yang sensitif terhadapnya.

Seperti otot-otot dan syaraf-syaraf kepala, otot-otot leher, kulit kepala, jaringan bawah kepala, mata, telinga, dan lain-lain. Perlu diketahui, sakit kepala berbeda dengan rasa pusing, sebab sakit kepala disertai nyeri.

Ada beberapa jenis sakit kepala yang didasarkan pada penyebab yang berbeda-beda pula. Pada level sakit kepala ringan, tubuh yang memiliki sistem imun yang kuat mampu menyembuhkan sakit kepala sendiri dengan beristirahat.

Namun, sebagian jenis sakit kepala juga dapat menjadi pertanda alias gejala suatu penyakit tertentu yang bisa saja berbahaya bagi kesehatan tubuh.

(Baca Juga: Ini Cara Mengobati Sakit Kepala Secara Alami)

Jenis Sakit Kepala

Berikut ini beberapa jenis sakit kepal yang paling sering diderita beserta penyebab dan cara mengobatinya.

1. Sakit Kepala Tegang

Sakit Kepala Tegang - Kenali Jenis Sakit Kepala Berdasarkan Penyebab dan Cara Mengobati

Jenis sakit kepala yang satu ini paling sering dialami banyak orang. Rasa sakit dan nyeri masih terbilang rendah, sehingga bisa sembuh dengan sendirinya setelah 30 menit atau dalam waktu beberapa hari.

Rasa nyeri terasa konstan dan bisa saja terfokus pada bagian kepala sebelah kanan atau terasa di seluruh bagian kepala. Kemudian disertai rasa kaku pada belakang leher hingga otot bahu dan bagian depan, sakit di bagian belakang mata, dan tasa tertekan pada rahang.

Penyebab jenis sakit kepala tegang belum bisa dipastikan secara umum. Tetapi, sebagian besar disebabkan oleh mengencangnya otot bahu, kulit kepala hingga leher akibat sikap badan yang buruk atau tekanan saat beraktifitas fisik secara berat.

Cara mengobatinya yakni dengan beristirahat cukup, atau meminum obat sakit kepala dengan dosis ringan.

2. Migrain

Migrain - Kenali Jenis Sakit Kepala Berdasarkan Penyebab dan Cara Mengobati

Jenis sakit kepala sebelah disebut dengan migrain. Rasa nyeri migrain bisa sangat parah pada bagian tertentu saja, disertai dengan rasa berdenyut, maupun rasa dijatuhi benda keras yang berat.

Sebagian penderita migrain juga mungkin saja merasa peka terhadap cahaya dan suara, atau merasa mual dan muntah. Perempuan lebih banyak menderita jenis sakit kepala ini dibandingkan dengan laki-laki.

Sakit kepala ini disebabkan oleh gangguan neurologis akibat penyakit lain maupun karena gaya hidup yang buruk. Seperti kebiasaan merokok, minum minuman alkohol, stres, kelelahan, kualitas dan jam tidur yang buruk.

Pada sebagian kasus, migrain dalam kategori serius dengan rasa sakit yang teramat sangat bisa diderita selama 4 jam hingga 3 hari, dan berulang selama 2 hingga 5 kali. Jika sudah begitu, kamu wajib memeriksakan diri ke dokter untuk pengobatan lebih lanjut.

(Baca Juga: Ciri-ciri Darah Rendah dan Darah Tinggi Serta Cara Mengatasi)

3. Sakit Kepala Klaster

Sakit Kepala Klaster - Kenali Jenis Sakit Kepala Berdasarkan Penyebab dan Cara Mengobati

Kamu mungkin akan kesulitan membedakan jenis sakit kepala klaster dengan jenis sakit kepala migrain. Sebab keduanya merupakan sakit kepala yang menyerang salah satu bagian kepala.

Tetapi, pada sakit kepala klaster, rasa nyeri bakal lebih kuat dan muncul secara tiba-tiba. Disertai sakit pada bagian belakang mata atau area sekitar mata. Bahkan, bisa membuat pupil mata mengecil, mata merah, mata berair, dan hidung berair.

Menurut data statistik, laki-laki lebih banyak merasakan sakit kepala klaster dibandingkan perempuan. Kemungkinan munculnya sakit kepala klaster juga bisa disebabkan karena faktor keturunan, kebiasaan merokok dan minum alkohol berlebihan.

Lama waktu munculnya sakit kepala klaster sekitar 15 menit sampai 3 jam. Rasa sakit ini akan reda, kemudian kembali muncul dan beberapa jam kemudian selama beberapa hari ke depan.

Jenis sakit kepala ini memang sangat mengganggu. Bisa membuat penderitanya terbangun dari tidur, sulit tidur, dan sulit berkegiatan secara normal akibat rasa sakit dan nyeri yang ditimbulkannya.

Paracetamol Sebagai Obat Sakit Kepala

Paracetamol Sebagai Obat Sakit Kepala - Kenali Jenis Sakit Kepala Berdasarkan Penyebab dan Cara Mengobati

Banyak orang yang menganggap sakit kepala merupakan keluhan kesehatan yang umum teradi. Sehingga mereka enggan memeriksakan diri ke dokter untuk penanganan lebih lanjut, dan memilih mengobati sendiri dengan konsumsi obat Paracetamol yang dijual bebas di pasaran.

Paracetamol memang menjadi obat sakit kepala. Karena kandungan anti-nyeri mampu meredakan rasa sakit tersebut. Obat ini juga dapat digunakan untuk meredakan demam, meredakan sakit gigi, dan nyeri otot.

Dosis umum paracetamol adalah 500 miligram sekali minum, dan diminum 3 kali sehari. Namun, jika dalam waktu tiga hari atau lebih keluhan sakit kepala tak kunjung membaik bahkan hilang, maka kamu wajib memeriksakan diri ke dokter.

Hal ini penting agar jenis sakit kepala dapat diketahui lebih spesifik, beserta dengan penyebab dan cara pengobatan yang lebih tepat. Jangan melakukan analisa sendiri, karena penanganan sakit kepala yang tidak tepat justru akan membuat rasa sakit semakin parah.

Cara Lain Mengobati Sakit Kepala Secara Alami

Jenis sakit kepala apapun akan lebih cepat reda dengan penerapan beberapa hal berikut ini.

  • Lakukan Pijatan Relaksasi

Lakukan Pijatan Relaksasi - Kenali Jenis Sakit Kepala Berdasarkan Penyebab dan Cara Mengobati

Pijatan lembut akan membuat rileks dan peredaran darah di kepala semakin lancar, yang otomatis membantu meredakan sakit kepala. Kamu juga bisa melakukan pijatan ini pada bagian leher, bahu, dan pelipis mata.

  • Istirahat

Istirahat - Kenali Jenis Sakit Kepala Berdasarkan Penyebab dan Cara Mengobati

Saat merasakan sakit kepala yang tak tertahankan, istirahatlah sejenak di sela aktivitasmu. Tubuh disarankan berada dalam posisi berbaring atau duduk, dan istirahat ini dilakukan di ruangan yang tenang dan gelap.

  • Kompres Air Hangat atau Air Dingin

Kompres Air Hangat atau Air Dingin - Kenali Jenis Sakit Kepala Berdasarkan Penyebab dan Cara Mengobati

Metode kompres air hangat maupun air dingin tidak hanya mampu meredakan demam, tapi juga dapat meredakan sakit kepala. Baringkan tubuh dan kompres menggunakan kain atau handuk bersih.

Lindungi Diri dengan Asuransi Kesehatan

Sakit kepala ringan mungkin bisa diatasi dengan hanya meminum obat. Tapi, bagaimana jika di masa depan terjadi risiko kesehatan yang menimpa diri atau keluargamu? Untuk memaksimalkan pelayanan kesehatan terbaik, ada baiknya jika kamu memiliki asuransi kesehatan.

Asuransi kesehatan kini makin mudah dimiliki dengan pengajuan online lewat CekAja.com. Kami akan membantumu membandingkan berbagai produk asuransi kesehatan terbaik, yang sesuai dengan kebutuhanmu. Besaran premi dijamin terjangkau, dengan uang pertanggungan yang menguntungkan.

Yuk, bandingkan terlebih dulu, kemudian ajukan asuransi kesehatan sekarang juga!