8 Makanan Penyebab Jerawat yang Harus Dihindari

Jerawat adalah salah satu masalah kulit yang umum, namun juga mengganggu kepercayaan diri. Jika kamu tak ingin jerawat sering muncul di wajah maupun bagian tubuh lainnya, maka hindarilah daftar makanan penyebab jerawat berikut ini.

Makanan Penyebab Jerawat yang Harus Dihindari

Mengenal Jerawat Lebih Jauh

Jerawat merupakan merupakan kondisi saat folikel rambut yang ada pada pori-pori kulit tersumbat oleh minyak dan sel-sel kulit mati.

Timbulnya jerawat mulanya bisa saja dalam bentuk komedo hitam atau komedo berwarna putih kekuningan yang tak kasat mata. Jerawat yang akan muncul biasanya memberi efek kulit terasa gatal atau hangat, lalu kemudian muncul warna kemerahan yang disertai dengan gundukan yang berisi nanah atau tanpa nanah.

Lokasi tumbuhnya jerawat tidak hanya di wajah, lho. Sebagian orang juga pernah mendapati jerawat yang tumbuh di punggung, bahkan di area kulit kepala.

Masalah kulit yang satu ini muncul karena beberapa penyebab. Misalnya saja karena faktor jenis kulit, hormon, kebersihan kulit yang kurang terjaga, tingkat sensitifitas kulit pada zat tertentu, maupun karena makanan penyebab jerawat, dan gaya hidup yang tidak sehat.

Cara Mengatasi Jerawat

Memencet jerawat sering kali dilakukan banyak orang sebagai cara mengatasi agar jerawat segera hilang dari kulit. Padahal, tindakan ini justru membuat kondisi kulitmu kian memburuk.

Sebab, kontaminasi bakteri di tangan yang kotor akan berpindah ke kulit yang berjerawat. Hal ini akan membuat kulit semakin meradang, sulit mengalami penyembuhan dan bekas jerawat pun lebih susah hilang.

Lalu, bagaimana cara mengatasi jerawat yang tepat? Setiap jerawat umumnya akan sembuh dan hilang seiring dengan berjalannya waktu. Walaupun memang beberapa jenis kulit tertentu juga ada yang kesulitan beralih ke fase recovery dan penghilangan dona bekas jerawat.

Adapun upaya-upaya yang bisa dilakukan sebagai cara mengatasi jerawat antara lain sebagai berikut:

  • Mengecek sensitifitas kulit terhadap makanan, produk make up, maupun produk skincare yang digunakan. Jika kamu merasa jerawat semakin liar tumbuh pasca penggunaan produk tertentu, maka segera hentikan pemakaian. Demikian pula dengan makanan penyebab jerawat.
  • Pahami betul jenis kulitmu. Kamu bisa melakukan analisa sendiri dengan mengamati tanda-tandanya, atau mengeceknya ke dokter kulit.
  • Gunakan produk make up dan skincare yang aman bagi kulit berjerawat.
  • Menjaga kebersihan kulit dengan selalu membersihkan make up, rajin cuci muka dan mandi dengan bersih.
  • Saat tumbuh jerawat, lakukan perawatan dengan obat jerawat yang didapat dari dokter kulit atau produk yang dijual umum. Seperti krim atau gel yang membantu mengempiskan dan menghilangkan bekas jerawat lebih cepat.

(Baca Juga: 5 Foundation yang Tepat untuk Kulit Berjerawat)

Makanan Penyebab Jerawat

Selain menerapkan cara mengatasi jerawat di atas, kamu juga harus mengetahui daftar makanan penyebab jerawat. Hindari mengonsumsi makanan penyebab jerawat, terutama bagi kalian yang memiliki jenis kulit berminyak, sensitif, dan mudah berjerawat.

Pada dasarnya, jerawat timbul karena makanan penyebab jerawat yang mengandung gula yang tinggi, mengandung karbohidrat sederhana, dan makanan mengandung lemak berlebihan atau mengandung lemak trans.

Berikut daftar makanan penyebab jerawat yang wajib dihindari:

1. Nasi Putih

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, makanan yang mengandung karbohidrat sederhana seperti nasi akan memicu munculnya jerawat di kulitmu. Nasi putih juga memiliki kandungan gula yang tinggi.

Coba lakukan pengamatan terhadap respon kulitmu jika mengurangi porsi nasi. Walaupun terasa sulit karena sebagian besar orang Indonesia sangat menyukai nasi, namun bukan berarti kamu bakal kelaparan karena mengurangi porsinya.

Konsumsi nasi putih bisa digantikan dengan sumber karbohidrat kompleks yang rendah gula. Seperti beras merah, gandum, oat, ubi, kentang, dan kacang polong.

2. Soda

Makanan penyebab jerawat yang kedua adalah soda atau minuman berkarbonasi yang mengandung gula dengan jumlah yang tinggi. Kurangi konsumsi soda jika kamu ingin kulit terbebas dari jerawat.

Perbanyak minum air putih sebagai minuman yang membantu menghilangkan racun-racun di dalam tubuh. Sehingga kulit akan semakin glowing, sehat, dan tidak lagi berjerawat. Selain itu, taka da ruginya jika kamu berhenti mengonsumsi soda, sebab ini akan membantu proses diet.

3. Susu

Siapa sangka, ternyata susu maupun produk olahannya, seperti keju dan es krim juga masuk ke dalam makanan penyebab jerawat. Hal ini dikarenakan makanan ini dapat mempengaruhi hormon yang membentuk jerawat.

Buat para perempuan yang memasuki masa PMS dengan kondisi hormon yang kurang stabil, kalian wajib menghindari makanan penyebab jerawat ini, ya.

Susu dan produk turunannya dapat meningkatkan kadar insulin yang akan semakin memicu tumbuhnya jerawat. Untuk mengatasinya, pemenuhan kebutuhan susu bisa diganti dengan susu almond, susu beras atau susu kelapa.

4. Fast Food

Rasanya tak perlu diingatkan lagi ya bahwa fast food alias makanan siap saji tidak baik untuk kesehatan tubuh jika dikonsumsi terlalu sering? Dampak kulit berjerawat terjadi karena kandungan lemak yang tinggi pada fast food.

(Baca Juga: Obat Alami untuk Jerawat Paling Ampuh, Murah, dan Aman)

5. Gorengan

Makanan yang digoreng dengan minyak berulang seperti gorengan yang dijajakan di pasaran juga tidak baik untuk kesehatan kulitmu, lho. Minyak kelapa yang dipakai terus menerus akan mengandung lemak trans yang tinggi. Inilah makanan penyebab jerawat yang wajib dihindari.

Jika kamu sangat menginginkan makan makanan yang digoreng, pastikan kualitas minyak yang digunakan dalam kondisi baru. Biar lebih amat, taka da salahnya juga jika kamu memasak sendiri aneka gorengan yang kamu inginkan di rumah.

6. Jagung

Ini dia makanan penyebab jerawat yang mungkin belum diketahui banyak orang. Jagung merupakan sumber kabohidrat yang tinggi dengan omega-6. Padahal, konsumsi harian seimbang yang dibutuhkan tubuh adalah omega-6 dan omega-3.

Namun, jika kamu memilih makanan yang lebih tinggi kadar omega-6 nya, maka jerawat bisa saja menghampiri kulitmu. Selain jagung, minyak kedelai juga harus dihindari karena mengandung omega-6 yang tinggi.

7. Whey Protein

Jenis protein ini banyak terkandung di dalam makanan diet atau suplemen olahraga. Whey protein mengandung asam leusin dan glutamin yang sebenarnya berfungsi untuk menjaga massa otot. Tetapi di sisi lain, ini juga menjadi makanan penyebab jerawat.

8. Cokelat

Makanan penyebab jerawat yang terakhir adalah cokelat. Jerawat akan lebih berpeluang muncul saat kamu mengonsumsi cokelat murni (dark chocolate), maupun cokelat olahan. Riset membuktikan, orang yang mengonsumsi cokelat maupun bubuk kakao memiliki jerawat yang lebih banyak setelahnya.

Hal ini terjadi karena cokelat membuat tubuh kebal terhadap bakteri jerawat. Jadi, tak heran jika masalah kulit ini akan makin bertambah.

Selain menghindari daftar makanan penyebab jerawat, kamu juga disarankan melakukan perawatan rutin ke dokter kulit maupun klinik kecantikan terpercaya jika jerawat semakin sulit diatasi.

Biar makin hemat, penuhi semua kebutuhan kecantikanmu dengan kartu kredit untuk membayar berbagai produk makeup, skincare, dan layanan kecantikan lainnya. kartu kredit memiliki beragam diskon menarik yang menguntungkan.

Yuk, miliki kartu kredit sekarang juga. Bandingkan, pilih sesuai dengan kebutuhan, dan ajukan dengan mudah lewat CekAja.com.