10 Manfaat Propolis untuk Kesehatan & Bisnis Online

Jika berbicara tentang manfaat propolis, sejatinya produk herbal dengan bahan alami yang satu ini, memiliki banyak sekali manfaat baik untuk kesehatan tubuh. Dan tentu saja, sebagian besar dari kamu sudah pasti tidak asing dengan produk yang satu ini.

10 Manfaat Propolis untuk Kesehatan & Bisnis Online

Pasalnya, propolis pernah menjadi produk unggulan yang menarik perhatian banyak orang. Tidak hanya karena manfaatnya yang sangat banyak, tetapi juga karena harga yang ditawarkan produk ini cenderung murah.

Dengan begitu, propolis dinilai sebagai salah satu peluang bisnis online yang menjanjikan. Sehingga, tidak heran apabila banyak orang yang seketika menjual propolis, sejak produk herbal ini dikeluarkan.

Nah, jika kamu juga ingin merasakan manfaat propolis dan menjadikannya sebagai peluang bisnis online, ada baiknya kamu mengetahui terlebih dahulu sekilas informasi tentang propolis itu sendiri berikut ini. Yuk, simak ulasannya bersama-sama.

Apa Itu Propolis?

Propolis pada dasarnya merupakan salah satu produk herbal hasil eksplorasi binatang menyengat, yaitu lebah.

Jika didefinisikan secara harfiah, propolis berasal dari bahasa Yunani yang terdiri dari dua kata, yaitu Pro yang berarti sebelum dan Polis yang berarti kota.

Sehingga, secara keseluruhan propolis memiliki makna sebagai pelindung sarang lebah dari beberapa faktor ancaman, yang datang dari luar sarang lebah.

Isi atau zat yang terkandung dalam propolis sendiri pada dasarnya adalah resin, atau sejenis getah yang berasal dari kulit tanaman.

Resin tersebut, biasanya diambil dari beberapa jenis tanaman, seperti tanaman Poplar, Birch atau Conifer yang sejenis dengan tanaman pinus. Setelah itu, resin akan dicampur oleh lebah dengan lilin dan air liur lebah.

Bahan-bahan yang terkandung dalam propolis pun pada dasarnya sangat kompleks, karena terdiri dari sekitar 200 komponen yang teridentifikasi.

Namun, jika dilihat secara garis besar, propolis terdiri dari kandungan polifenol sebanyak 50 persen, essential oil 10 persen, getah 30 persen, pollen 5 persen serta zat organik lainnya sebesar 5 persen.

Untuk polifenol sendiri takarannya lebih tinggi, karena memiliki fungsi sebagai antivirus, antibakteri, antiradang, antioksidan, antijamur dan mampu meningkatkan sistem imunitas tubuh. Bagaimana, dari satu kandungan saja sudah banyak bukan manfaat propolis yang diberikan?

(Baca Juga: Propolis dari Lebah Tetragonula Biroi Aff)

Manfaat Propolis

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, bahwa propolis memiliki segudang manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh.

Dan semua manfaat propolis bisa kamu dapatkan, apabila menggunakannya sesuai dengan aturan yang tepat. Adapun beberapa manfaat propolis tersebut, di antaranya yaitu:

1. Menyembuhkan penyakit herpes

Manfaat propolis yang pertama adalah menyembuhkan penyakit herpes. Seperti yang diketahui, herpes merupakan salah satu jenis penyakit yang disebabkan oleh infeksi beberapa jenis virus, seperti HSV 1, HSV 2 atau VZV.

Propolis dinilai memiliki khasiat yang mampu menyembuhkan penyakit kulit satu ini, baik itu herpes kelamin maupun herpes mulut. Tidak hanya itu, propolis juga nyatanya mampu meredakan radang.

2. Mengatasi diabetes

Selain mampu menyembuhkan herpes, propolis juga mampu mengatasi diabetes. Manfaat propolis yang satu ini, dibuktikan oleh sebuah penelitian yang mengatakan bahwa, mengkonsumsi propolis dapat sedikit meningkatkan kontrol gula darah penderita diabetes.

Meski begitu, namun propolis tidak dapat meningkatkan resistensi insulin. Tetapi, jika penderita diabetes memiliki luka dibagian kaki, maka luka tersebut bisa diobati menggunakan propolis dengan cara mengoleskannya sebagai salep ke bagian kaki yang terluka, agar kaki dapat sembuh lebih cepat.

3. Sebagai antioksidan

Manfaat propolis sebagai antioksidan ternyata telah dibuktikan di beberapa penelitian, karena mampu melawan radikal bebas yang dapat membahayakan kesehatan tubuh. Radikal bebas sendiri, biasanya didapatkan dari asap rokok dan polusi udara.

Tidak hanya itu, kandungan antioksidan yang dimiliki propolis juga dapat meningkatkan imunitas tubuh.

Sehingga, apabila propolis dikonsumsi secara rutin dengan baik dan benar, maka kekebalan tubuh akan meningkat dan tubuh tidak mudah terserang penyakit.

4. Menyembuhkan luka dengan cepat

Berikutnya, manfaat propolis juga berguna untuk menyembuhkan luka dengan cepat dan menyamarkannya.

Hal tersebut dikarenakan, propolis memiliki senyawa khusus bernama pinocembrin, flavonoid yang berperan sebagai antijamur.

Sifat antimikroba dan antiinflamasi yang dimiliki propolis ini mampu membantu proses penyembuhan luka menjadi lebih cepat.

Hal tersebut dibuktikan dari adanya suatu studi yang menemukan, bahwa propolis ternyata dapat membantu menyembuhkan luka bakar dan melepuh lebih cepat, dengan cara mempercepat proses pertumbuhan kulit baru yang lebih sehat.

Selain itu, propolis juga memiliki kandungan antiseptik yang dapat menyamarkan luka dalam waktu singkat. Dengan begitu, kulit yang terluka sebelumnya akan kembali bersih dan sehat seperti semula.

5. Menjaga kesehatan kulit dan wajah

Manfaat propolis yang kelima adalah menjaga kesehatan kulit dan wajah. Senyawa aktif yang dimiliki propolis, hingga kini banyak dimanfaatkan sebagai bahan tambahan untuk produk kecantikan.

Bagaimana tidak, pasalnya propolis memiliki khasiat yang ampuh untuk membuat kulit menjadi lebih segar, halus dan terlindung dari radikal bebas.

Tidak hanya itu, propolis pun dapat menghilangkan noda hitam di wajah, membersihkan dan menyembuhkan bekas luka, hingga jerawat bandel yang meradang.

6. Melindungi fungsi hati

Kandungan asam quinat dikafeoil yang dimiliki propolis bersifat hepatotoksik. Yang mana, kandungan asam quinat tersebut mampu menjaga dan melindungi fungsi hati, agar tetap bekerja secara optimal.

Sebab, apabila fungsi hati tidak bisa bekerja optimal, maka hal tersebut akan sangat membahayakan tubuh, karena dapat mengundang berbagai macam penyakit berbahaya masuk.

7. Meredakan gatal-gatal

Apabila kulitmu terasa gatal-gatal, untuk meredakannya kamu bisa menggunakan propolis dibandingkan menggaruknya. Karena, jika digaruk maka rasa gatal dikulit tidak hanya reda, tetapi juga akan menimbulkan luka.

Maka dari itu, propolis menjadi salah satu solusi terbaik yang bisa kamu lakukan. Kamu bisa menggunakan propolis sebagai salep pereda gatal, ke bagian kulit yang gatal-gatal.

Kamu bisa menemukannya dengan mudah, karena saat ini sudah banyak produk propolis yang berkembang menjadi bentuk salep, lotion tubuh hingga sabun mandi. Sehingga, manfaat propolis yang bisa kamu dapatkan lebih banyak dari sebelumnya.

8. Mengurangi gejala radang vaginitis

Buat kamu yang menderita gejala vaginitis, sekarang sudah tidak perlu khawatir. Kini, kamu bisa menguranginya dengan menggunakan propolis.

Melansir dari id.theasianparent.com, bahwa sebuah penelitian telah menunjukkan kalau manfaat propolis yang satu ini baru dapat dirasakan, setelah penggunaan larutan propolis sebanyak 5 persen, untuk vagina selama satu minggu berturut-turut.

Dengan begitu, para penderita gejala radang vaginitis kualitas hidupnya akan lebih meningkat dari sebelumnya. Terlebih, gejala radang vaginitis pun akan mereda secara perlahan.

9. Mencegah dan mengobati kanker

Manfaat propolis yang kesembilan adalah mencegah dan mengobati kanker. Hal tersebut dikarenakan, propolis memiliki kandungan senyawa aktif yang bersifat antiinflamasi dan antioksidan.

Kedua kandungan tersebut, dikenal mampu bekerja secara efektif untuk melawan penyakit kanker dan meningkatkan kekebalan tubuh. Sehingga, tubuh tidak akan mudah terserang penyakit.

10. Menjaga kesehatan jantung

Kesehatan jantung nyatanya juga bisa kamu jaga dengan mengkonsumsi propolis. Pasalnya, propolis dapat menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan trigliserida, serta meningkatkan kolesterol baik (HDL) dalam tubuh.

Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa propolis sangat baik dan berguna untuk menurunkan atau mencegah risiko timbulnya penyakit jantung.

(Baca Juga: Manfaat Kunyit dan Temulawak Sebagai Penangkal Virus)

Propolis Sebagai Peluang Bisnis Online

Di pembahasan sebelumnya kamu sudah mengetahui beberapa manfaat propolis untuk kesehatan tubuh. Bagaimana, sangat banyak bukan manfaatnya? Kamu bisa menjadikan hal ini sebagai peluang untuk menjalankan bisnis online.

Pasalnya, propolis sudah dikenal oleh hampir semua kalangan. Sehingga, jika kamu termasuk orang baru dalam dunia bisnis online, kamu tidak perlu khawatir terkait target pasar.

Meskipun hal tersebut tetap harus kamu pikirkan, namun propolis sejatinya sudah memiliki target pasar sendiri, bahkan sudah menjadi top of mind untuk sebagian kalangan.

Maka dari itu, jika kamu berencana untuk menjadikan propolis sebagai peluang bisnis online, ini menjadi pilihan yang tepat.

Sebab, kamu tidak harus terlalu bersusah payah mencari target pasar untuk menjual produknya.

Terlebih, harga dari propolis sendiri tidak terlalu mahal, sehingga modal yang kamu butuhkan tidak terlalu besar layaknya membuka bisnis online lainnya.

Karena di awal bisnis, kamu hanya perlu membeli beberapa macam propolis untuk stok barang, kuota internet, dan beberapa kebutuhan lainnya.

Selain itu, untuk menjalankan bisnis ini, kamu juga tidak harus terikat dengan pihak manapun.

Kamu bisa menjalankan bisnis ini secara pribadi atau dengan keluarga dan kerabat. Namun, satu hal pasti yang perlu kamu persiapkan di awal adalah modal.

Jika kamu memiliki tabungan atau dana lebih, kamu bisa menggunakannya sebagai modal bisnis. Tetapi, jika dana yang kamu miliki saat ini belum mencukupi, jangan khawatir. Sebab, kamu bisa mengajukan pinjaman dana tunai secara online melalui CekAja.com.

Di sana, kamu bisa mengajukan pinjaman dana untuk modal bisnis, dengan nominal yang sesuai kebutuhan.

Selain itu, mengajukan pinjaman di CekAja.com pun mudah, cepat dan aman karena sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Jadi, buat kamu yang ingin mengajukan pinjaman dana untuk modal bisnis, tunggu apalagi? Yuk ajukan sekarang dan raih peluang bisnis dengan segudang keuntungan!