Mau Kaya? Simak 7 Jurus Sukses Berbisnis Minuman Kekinian

Bisnis minuman menjadi salah satu bisnis yang banyak dibicarakan orang belakangan ini. Apalagi jika minuman yang dimaksud menggunakan bahan dasar kopi. Istilahnya adalah kopi kekinian. Dinamakan begitu karena banyak dari konsumennya adalah kalangan kekinian alias milenial.

Bisnis Minuman Es Kopi Susu

Nah belum lama ini, muncul inovasi di bisnis kopi kekinian. Sebuah kedai menjajakan jenis minuman yang dinamakan Es Kopi Kecap. Produk anyar tersebut digagas oleh Ali Kopi Cafe & Roaster yang berlokasi di Jakarta.

Waduh, kira-kira seperti ya rasa es kopi susu kecap ini? Mungkin tak terbayang rasanya seperti apa ya.

Tapi salah satu hal yang patut diapresiasi adalah keberanian untuk melakukan inovasi dan mencoba hal baru yang belum pernah ada sebelumnya.

Tapi tak hanya inovasi saja, ada beberapa tips penting agar bisnis minuman kekinian kamu laku dan bertahan lama, mau tahu apa saja tipsnya, simak aja yuk ulasan berikut ini:

(Baca juga: Dampak Buruk Kebanyakan Minum Kopi, Pecinta Kopi Wajib Tahu)

1. Berpikir layaknya konsumen

Langkah yang satu ini merupakan kunci utama dalam menjalankan bisnis minuman.

Salah satu rahasia untuk bisa bertahan dalam menjalankan bisnis yakni dengan kamu berpikir seperti layaknya konsumen.

Selain itu, kamu juga perlu melakukan riset terlebih dahulu untuk benar-benar mengetahui kira-kira barang produksimu layak dijual atau tidak.

Untuk mengetahui produk kita bagus dan enak ini kamu harus bisa memposisikan diri kamu sebagai konsumen. Terutama soal rasa, sebab rasa adalah segalanya.

Biasanya, pembeli akan memberikan testimoni secara tidak langsung dan membanding-bandingkan produk dengan yang lain.

Pada dasarnya setiap konsumen selalu mendambakan rasa yang enak serta porsi yang pas.

Baik porsi dari keseluruhan atau porsi dari campurannya, seperti takaran gula, topping dan es.

Itulah yang harus benar-benar kamu pikirkan dan terus belajar apik dalam menakar menunya agar bisa menghasilkan rasa yang enak dengan porsi yang pas.

2. Bikin varian menu

Penting sekali memang untuk memiliki satu menu andalan. Namun jangan salah, menu-menu lain juga bukan berarti tidak penting.

Justru menu ini bisa sebagai menu pendukung agar konsumen memiliki pilihan dan untuk menggantikan menu yang tidak lagi hits.

Tak adanya varian menu terkadang menjadi faktor kemandekan bisnis ini. Banyak pebisnis minuman yang hanya fokus pada satu minuman yang sedang hits.

Nah jika kamu ingin mencoba membuka bisnis minuman ini, kamu bisa membuat varian menu sekreatif mungkin sebagai penunjang daya tarik para pembeli.

3. Bikin produk komplementer

Tak hanya ada menyediakan menu-menu minuman saja. Salah satu yang perlu kamu perhatikan dalam membangun bisnis minuman kekinian yaitu dengan membuat produk komplementer.

Produk komplementer merupakan produk yang posisinya saling melengkapi.

Kamu bisa mencoba membikin makanan yang bisa dibawa-bawa seperti roti, hash brown, biskuit, pisang goreng krispi, kentang goreng atau bahkan merchandise.

Buatlah produk yang dapat melengkapi minuman kekinian kamu dengan menambahkan menu lain yang mudah dimakan dan mudah dibawa di perjalanan.

4. Menggaet komunitas

Hal ini juga tak kalah penting. Disamping kamu menyajikan menu yang menarik kamu juga harus pintar memangun relasi dengan banyak orang, salah satunya komunitas.

Hal yang juga menjadi kesalahan umum seorang pebisnis minuman kekinian yakni abai terhadap hal yang satu ini.

Padahal memiliki dampak yang cukup signifikan. Untuk megegembangkan bisnis kamu, bangunlah strategi yang mengutamakan koneksi dan kolaborasi.

Dengan kamu bersosialisasi dan menggaet komunitas kamu bisa bertukar informasi dan berbagai wawasan produk serta bisa saling memperkenalkan brand masing-masing.

Tak hanya itu, untuk mencari nilai lebih kamu bisa mengadakan semacam workshop sederhana bareng komunitas. Komunitas ini juga nantinya bisa sebagai mitra jika sewaktu-waktu membuat acara besar seperti gathering, dan juga event.

5. Pilih lokasi yang strategis

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh Quantum Workplace bahwa 67% pekerja akan memulai harinya dengan meminum kopi.

Hal ini menjadi peluang besar bagi bisnis minuman kekinian yang berfokus pada macam-macam es kopi.

Pemilihan outlet yang berlokasi dekat dengan perkantoran juga adalah salah satu penunjang suksesnya bisnis minuman yang akan kamu jalankan.

Tak hanya di dekat perkantoran, kamu juga bisa membuka outlet yang dekat dengan perkumpulan anak muda milenial seperti di dekat kampus dan sekolah-sekolah.

Sebab banyak konsumen yang menikmati minuman kekinian ini yakni dari kalangan mahasiswa dan pelajar. Selain di kampus dan sekolah, tempat strategis lainya untuk kamu membuka outlet minuman keknikinan ini yakni di tempat wisata.

(Baca juga: Tempat Ngopi Terbaik Di Yogyakarta Untuk Pecinta Kopi!)

6. Memanfaatkan dunia digital dan teknologi

Tentu saja hal yang satu ini sudah menjadi kewajiban di jaman ini. Di era industri 4.0 ini kamu harus pintar dan berwawasan memadai untuk bisa memanfaatkan dunia digital sebagai medium pemasaran.

Ada beberapa platform media sosial yang bisa kamu gunakan untuk mempromosikan produk-produk kamu.

Selain media sosial seperti facebook dan instagram, kamu juga bisa menjalin kerjasama dengan GoFood.

Karena sudah mulai banyak outlet-outlet makanan dan minuman yang memilih bermitra dengan penyedia layanan antar makanan online ini.

Selain memudahkan para konsumen, kamu juga bisa menjangkau pasar yang lebih luas.

Nah, itu dia 7 tips sukses bisnis minuman kekinian yang bisa kamu jalankan. Untuk mencapai kesuksesan tidak hanya butuh kerja keras namun kerja cerdas pun harus dilakukan. Selamat mencoba ya gaes!

Kalau butuh modal untuk pengembangan bisnis, jangan ragu untuk akses CekAja.com. Cari dan temukan produk keuangan yang cocok dengan kebutuhanmu.