10 Merek Lampu Meja Terbaik untuk Bantu Aktivitas Belajar di Rumah

Sering merasa sakit mata saat belajar? Tenang! Dengan mengandalkan merek lampu meja terbaik ini, dijamin belajar jadi lebih nyaman karena cahayanya yang maksimal, sekaligus untuk bantu kesehatan mata pula.

10 Merek Lampu Meja Terbaik untuk Bantu Aktivitas Belajar di Rumah

Akibat pandemi, para siswa kini harus sekolah secara daring sampai waktu yang ditentukan.

Alhasil, mau tak mau mereka mesti belajar dari rumah, dan agar aktivitas tersebut lebih maksimal dapat menggunakan sederet perabotan penunjang.

Mulai dari meja belajar hingga lampu mejanya.

Tips Memilih Merek Lampu Meja Terbaik

Nah, berbicara mengenai lampu meja, meski perangkat ini terkesan sederhana, namun sebagai penggunanya kita juga harus memperhatikan kualitas dari perangkat tersebut.

Artinya, ada beberapa faktor yang harus dijadikan pertimbangan, seperti harga, fitur, sampai masa pemakaiannya.

Untuk lebih jelasnya, yuk ikuti sederet tips memilih merek lampu meja terbaik dari CekAja berikut ini.

  • Kualitas cahaya yang bagus, tidak terlalu terang maupun tidak terlalu gelap
  • Tersedia dalam banyak ukuran, sehingga bisa menyesuaikan dengan kebutuhan
  • Dilengkapi dengan penyangga yang fleksibel
  • Menggunakan material berkualitas dan awet

(Baca Juga: 10 Meja Lipat Terbaik untuk Belajar dan WFH)

Rekomendasi Merek Lampu Meja Terbaik

Seperti dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini CekAja bagikan rekomendasi merek lampu meja terbaik yang awet pemakaian sekaligus gak bikin sakit mata.

1. Remax

Remax - 10 Merek Lampu Meja Terbaik untuk Bantu Aktivitas Belajar di Rumah

Kisaran Harga: Rp193 ribu

Rekomendasi merek lampu meja terbaik yang pertama adalah Remax. Brand ini hadir dengan berbagai produk unggulannya, seperti Remax RT-E185.

Produk tersebut merupakan produk paling laris di pasaran dan telah banyak direkomendasikan diberbagai situs review.

Keunggulannya terletak pada teknologi yang digunakan.

Pada seri RT-E185, Remax membekali produk lampu mejanya ini dengan fitur eye protection, agar intensitas cahaya yang dihasilkan tidak menyilaukan mata penggunanya.

Sehingga bukan cuma aman digunakan oleh orang dewasa saja namun juga anak-anak.

2. Philips

Philips - 10 Merek Lampu Meja Terbaik untuk Bantu Aktivitas Belajar di Rumah

Kisaran Harga: Rp305 ribu

Soal lampu, Philips andalannya.

Produsen elektronik asal Amsterdam ini menawarkan banyak sekali produk lampu meja terbaik, diantaranya Philips Scope LED dan Philips DYNA LED 67413.

Pada seri Scope LED, produk ini diklaim less therman emission, sehingga intensitas cahaya yang dihasilkan dijamin enggak bakal menyilaukan mata.

Sementara untuk seri Philips DYNA LED 67413, lampu meja ini unggul karena masa pemakaiannya yang awet bahkan sampai 15 tahun, dengan rata-rata penggunan 3 jam per hari.

Menariknya lagi, baik seri Scope LED maupun DYNA LED 67413, Philips mengedepankan teknologi termutakhir yang membuat kedua produk lampu meja tersebut hemat energi.

3. LED RGB Base

LED RGB Base - 10 Merek Lampu Meja Terbaik untuk Bantu Aktivitas Belajar di Rumah

Kisaran Harga: Rp199 ribu

Walau murah, namun produk ini termasuk dalam rekomendasi merek lampu meja terbaik yang juga laris di pasaran lho.

Kualitas LED nya yang bagus dan berpadu dengan fitur RGB atau format warna red, green serta blue, semakin menambah kesan unik pada lampu tersebut.

Bahkan saat digunakan, kamu bisa mengatur sendiri tingkat kecerahannya.

Selain bisa dipakai untuk lampu belajar, LED RGB Base juga bisa kamu manfaatkan sebagai lampu tidur lho.

Cukup isi kembali daya baterainya, lampu ini sanggup bertahan dalam waktu lama karena menggunakan baterai sebesar 1000mAh.

4. IKEA

IKEA - 10 Merek Lampu Meja Terbaik untuk Bantu Aktivitas Belajar di Rumah

Kisaran Harga: Rp115 ribu

Merek lampu meja terbaik berikutnya datang dari peritel perabotan asal Swedia, yakni IKEA. Adapun produk unggulannya ialah Jansjo USB LED.

Mengusung gaya portable, lampu meja atau lebih condong disebut sebagai lampu belajar ini sangat praktis dalam penggunaannya.

Kamu hanya perlu menyambungkan port USB nya pada laptop, maka lampu LED berwarna putih ini siap menemani waktu belajarmu di rumah.

Selain tersedia dalam bentuk USB LED, IKEA Jansjo juga ada yang versi Work Lamp.

Bedanya, seri Work Lamp ini cuma bisa diletakkan di meja belajar. Lampu ini juga termasuk yang hemat energi karena daya penggunaannya hanya 3 watt.

5. Eglare LED

Eglare LED - 10 Merek Lampu Meja Terbaik untuk Bantu Aktivitas Belajar di Rumah

Kisaran Harga: Rp350 ribu

Selain IKEA, satu merek lampu meja terbaik yang enggak boleh kamu lewatkan saat ingin membelinya adalah Eglare.

Produk dari merek ini tersedia dalam berbagai ukuran dan dengan desain yang imut pula. Sebut saja Eglare LED Gajah.

Lampu meja ini memiliki tampilan yang persis sekali dengan gajah namun dalam versi mini.

Tersedia dalam banyak pilihan warna, seperti biru, pink dan putih, lampu meja ini siap bikin ruang belajarmu makin ciamik.

Lalu, kalau kita berbicara mengenai kualitasnya, Eglare LED ini bisa menghasilkan cahaya yang maksimal hingga 500 lumen.

Sayangnya, karena bentuknya yang sudah didesain sedemikian rupa itu, produk Eglare ini enggak bisa kamu atur sendiri ketinggian lampunya.

Kalau ingin yang lebih fleksibel sih, kamu bisa memilih produk lampu meja dari Eglare yang lainnya.

6. WK Tube

WK Tube - 10 Merek Lampu Meja Terbaik untuk Bantu Aktivitas Belajar di Rumah

Kisaran Harga: Rp295 ribu

Cari lampu belajar yang bisa diatur ketinggiannya dan tidak menyilaukan mata? Maka pilihlah merek lampu meja terbaik yang satu ini.

Dengan teknologi eye protection, lampu meja ini aman untuk kamu gunakan kapanpun saat aktivitas belajar dilakukan.

Kemudian, cahaya yang dihasilkan dari produk ini juga dinilai paling maksimal bahkan mampu menghasilkan cahaya sampai 650 lumen.

Selain itu, WK Tube ini juga bisa kamu putar dan bengkokan hingga 180 derajat.

Dua keunggulan yang rasanya jarang sekali kita temukan dari produk lampu belajar.

7. Vivan

Vivan - 10 Merek Lampu Meja Terbaik untuk Bantu Aktivitas Belajar di Rumah

Kisaran Harga: Rp175 ribu

Mengusung konsep dual fungsi, Vivan VTL F1 ini memang paling cocok digunakan oleh kalian yang mendambakan kesejukan saat tengah belajar.

Maklum saja, ketika belajar terkadang kita pasti merasa gerah apalagi kalau dalam kondisi ruangan yang panas.

Selain dilengkapi kipas angin mini, Vivan FTL F1 ini juga bisa kita atur secara manual tingkat cahayanya.

Dengan kekuatan baterai 1200 mAh, lampu meja ini dapat menyala secara konsisten hingga 3 jam.

Tangkainya pun bisa digerakkan sendiri sampai membentuk sudut 360 derajat, sehingga mudah untuk diatur arah cahayanya.

8. Aoki

Aoki - 10 Merek Lampu Meja Terbaik untuk Bantu Aktivitas Belajar di Rumah

Kisaran Harga: Rp68 ribu

Jika kamu mencari lampu belajar meja dengan desain klasik dan murah, Aoki bisa jadi solusi yang tepat buat kamu.

Menggunakan jenis rechargeable battery, Aoki 605 LED ini sangatlah fleksibel dan kamu pun tak perlu terus-menerus menyolokkannya ke listrik saat lampu tersebut digunakan.

Berkapasitas baterai sebesar 1800 mAh, produk unggulan dari merek lampu meja terbaik ini bisa kamu charger hingga 500 kali, yang artinya awet pemakaian.

Selain digunakan unutk menerangi waktu belajarmu, lampu Aoki hebatnya lagi dapat dijadikan lampu emergency saat listrik padam.

Cahaya lampunya dapat diatur secara manual, yakni dengan cara disentuh.

9. Aukey

Aukey - 10 Merek Lampu Meja Terbaik untuk Bantu Aktivitas Belajar di Rumah

Kisaran Harga: Rp600 ribu

Kalau dari segi harga sih, memang produk ini sangat mahal dibandingkan dengan merek-merek lampu meja terbaik sebelumnya.

Cuma kalau kita berbicara kualitasnya, lampu Aukey ini paling juara!

Dilengkapi dengan 4 mode lampu, study, reading, relax serta sleep.

Lampu super canggih ini siap menemani waktu belajarmu dan pastinya aman untuk mata, karena adanya fitur eye protection.

Tidak berhenti disitu saja, lampu Aukey ini termasuk jenis portable lamp, karena saat digunakan bisa ditekuk dengan rotasi 180 derajat, sehingga bisa menyesuaikan dengan kebutuhan kamu.

10. Xiaomi Mi LED Desk

Xiaomi Mi LED Desk - 10 Merek Lampu Meja Terbaik untuk Bantu Aktivitas Belajar di Rumah

Kisaran Harga: Rp600 ribu

Terakhir, merek lampu meja terbaik yang CekAja rekomendasikan adalah Xiaomi Mi LED Dask Lamp.

Lampu ini bisa disesuaikan dengan suhu warna dan kecerahan untuk memenuhi kebutuhan kamu.

Menggunakan 4 mode pencahayaan, yaitu mode fokus, mode baca (suhu warna berubah ke rona netral), mode komputer (suhu warna tetap pada 2700K), serta mode anak-anak dengan suhu warna yang tidak melebihi 400K.

(Baca Juga: 10 Kursi Pijat Terbaik Atasi Pegal-pegal setelah Belajar)

Nah, itu dia rekomendasi merek lampu meja terbaik yang bisa CekAja bagikan informasinya untuk kamu.

Beberapa diantara merek tersebut memang mematok harga yang enggak murah.

Untuk itu, biar pembeliannya lebih hemat, kamu bisa mengubah metode bayar tunai dengan kartu kredit.

Melalui kartu kredit, kamu berkesempatan untuk menikmati sederet keuntungan seperti diskon, cashback, hingga cicilan 0 persen.

Ajukan Kartu Kredit di CekAja, Lebih Praktis dan Banyak Untungnya

Kalau urusan produk kartu kreditnya sendiri, kamu bisa apply CC di CekAja. Kenapa harus CekAja?

Soalnya seluruh produk kartu kredit di CekAja ini telah dilengkapi dengan berbagai penawaran terbaru, yang pastinya bikin kamu ketagihan untuk berbelanja semua kebutuhanmu.

Pengajuannya juga mudah, bisa kapan saja dan dimana saja, karena dilakukan secara online.

Selain mengajukan, kamu juga bisa mencoba layanan perbandingan seluruh produk kartu kredit dari mitra bank terbaik CekAja.

Yuk, tunggu apalagi? Miliki kartu kredit di CekAja dan nikmati berbagai promo terbaiknya.