Pernah Dianggap Mustahil, Ini 5 Bisnis di Kampung yang Menjanjikan

Dahulu, bagi orang yang tinggal di kampung atau desa, mau belanja kebutuhan sehari-hari paling sering ya ke warung terdekat. Kalau mau belanjanya lebih komplit, mereka bisa belanja dengan pergi ke kota.

bisnis food truck _ CekAja.com

Ya, tapi itu dulu. Sekarang hampir semua kebutuhan dan layanan yang biasanya ada di kota sudah tersedia di kampung-kampung. Perkembangan teknologi yang begitu pesat tentu berdampak besar pada perkembangan perekonomian di kampung.

Nah, kali ini CekAja akan mengulas tentang beberapa bisnis yang menjanjikan yang bisa digeluti di kampung atau desa. Yuk cek.

(Baca juga:  Mau Buka Usaha Fried Chicken? Perhatikan 5 Hal Ini)

Minimarket

Dulu minimarket hanya bisa ditemukan di tengah kota. Sekarang hampir di setiap desa terdapat minimarket yang menjual segala keperluan sehari-hari.

Warga desa saat ini sudah terbiasa dengan kehadiran minimarket. Mereka menilai belanja di minimarket lebih bebas memilih apa saja yang akan dibeli.

Ini menjadi peluang besar bagi Anda yang ingin membuka usaha minimarket di desa atau perkampungan. Hanya saja, Anda harus pintar-pintar memilih lokasi strategis yang mudah dijangkau orang.

Tapi jangan main bangun dulu ya. Ada baiknya meminta izin terlebih dahulu kepada pemerintah dan warga setempat dan taati peraturan daerah setempat yang mengatur tentang zonasi usaha minimarket.

Tak semua daerah menerima kehadiran minimarket di desa. Ada juga yang menolak karena merasa terancam akan mengganggu eksistensi warung atau pasar tradisional.

(Baca juga:  Ini 10 Film Terlaris Sepanjang 2018? Mana Yang Anda Tonton)

Kuota dan pulsa

Internet masuk desa. Ya, inilah salah satu program pemerintah dulu agar warga yang tinggal di kampung atau desa bisa terpapar dan menikmati layanan internet.

Belum lagi teknologi gadjet saat ini yang memungkinkan para pengguna bisa mengakses internet melalui ponsel. Bahkan sebagian besar ponsel hanya bisa beroperasi jika kuota internetnya mencukupi.

Selain itu, Anda juga bisa membuka konter pulsa. Ponsel saat ini bukan barang langka karena setiap orang termasuk warga yang tinggal di perkampungan pun sudah banyak memiliknya. So, bisnis pulsa masih menggiurkan untuk Anda coba di desa.

Bengkel dan bahan bakar eceran

Sama dengan ponsel, warga di desa juga sudah banyak memiliki kendaraan terutama sepeda motor. Ini bisa menjadi peluang cukup bagus untuk Anda dengan membuka bengkel dan juga jualan bahan bakar eceran.

Karena, di perkampungan jarang terdapat pom bensin, jadi Anda bisa tangkap peluang bisnis bahan bakar beserta bengkel sepeda motor. Jadi, para pengguna motor di desa tidak perlu pergi jauh ke kota untuk sekedar servis, ganti oli hingga perbaikan motor.

(Baca juga:  Survei LinkedIn: 50% Orang Indonesia Ingin Jadi Entrepreneur)

Jasa ekspedisi

Bisnis jasa ini juga cukup menggiurkan. Soalnya banyak warga kampung yang mengirim paket untuk anak, saudara, kerabat yang tinggal di luar kota.

Banyak juga warga kampung yang memiliki usaha online dan membutuhkan jasa pengiriman paket. Nah, tidak salah juga kan jika Anda mencoba peruntungan bisnis jasa pengiriman paket atau ekspedisi ini.

Bisnis online

Seperti disinggung di atas, banyak warga desa yang membuka usaha online. Contoh paling sederhana adalah banyaknya para petani muda yang menjual aneka sayuran melalui online.

Bukan itu saja, banyak juga warga desa yang menjadi pengrajin furnitur hingga makanan khas perkampungan yang dijual menggunakan skema online.

Banyak sebetulnya peluang bisnis yang bisa dilakoni di desa atau perkampungan. Jadi jangan beranggapan menjalani bisnis yang menggiurkan hanya bisa dilakukan oleh orang kota saja.