Daftar Promo Kartu Kredit BNI Bulan November 2021
5 menit membacaMemasuki bulan baru, seperti biasa CekAja akan membagikan info seputar promo kartu kredit. Dan kali ini, topik bahasannya adalah promo kartu kredit BNI bulan November 2021. Yuk, langsung cek!

Menjadi hal lumrah rasanya jika bank penerbit kartu kredit menawarkan promo menarik bagi nasabah mereka. Seperti contohnya Bank BNI ini.
Salah satu bank terbesar di Indonesia ini selalu up to date mengenai promo kartu kredit bagi pengguna produk finansial mereka.
Dan kebetulan di artikel kali ini, CekAja bakal berbagi informasi mengenai apa saja promo kartu kredit BNI bulan November 2021. Jadi, buat sobat promo, yuk langsung pantengin infonya di bawah ini.
(Baca Juga: 7 Promo Kartu Kredit BCA Bulan November 2021)
Deretan Promo Kartu Kredit BNI Bulan November 2021
1. Promo Cicilan 0%
Promo kartu kredit BNI bulan November 2021 yang pertama dan pasti akan banyak sekali diincar oleh pengguna kartu kredit dari bank tersebut adalah promo cicilan 0 persen.
Promo ini berlaku untuk perbelanjaan yang dilakukan di top merchant milik Bank BNI.
Masa tenor khusus bagi program ‘Cicilan 0%’ ini hingga 24 bulan, dan berlaku untuk semua jenis kartu kredit BNI, kecuali BNI Corporate dan Hasanah Card.
Syarat dan Ketentuan:
- Promo berlaku hingga 31 Desember 2021
- Cicilan langsung dilakukan di EDC BNI atau website merchant
- Beberapa merchant yang dimaksud diantaranya JD.id, Blibli.com, Tokopedia, Traveloka
2. Promo KFC Visa
Cemal-cemil fast food seperti KFC, enggak perlu lagi khawatir bokek kalau menggunakan promo kartu kredit BNI bulan November 2021 yang satu ini.
Dengan nama program ‘KFC Visa’, pengguna kartu kredit Bank BNI dapat lebih hemat bertransaksi karena adanya promo ‘Beli 6 Dapat 9’. Lumayan menghemat uang bukan?
Syarat dan Ketentuan:
- Promo berlaku hingga 15 Desember 2021
- Berlaku untuk kartu kredit BNI Visa Contactless
- Maksimm transaksi adalah 1 kali per kartu per hari
- Tidak berlaku kelipatan dan tidak berlaku penggabungan struk
- Program dapat digabung dengan promo lainnya di KFC
- Berlaku untuk dine in, take away, dan delivery
3. Promo Service Honda
Promo kartu kredit BNI bulan November 2021 tak hanya tersedia dalam katgeori belanja cicilan 0 persen ataupun kuliner saja.
Para pemegang kartu kredit dari Bank BNI pun bisa mencoba promo service Honda yang berlaku di gerai Honda Fatmawati dan Honda Pondok Indah, Jakarata.
Adapun promonya sendiri berupa transaksi hemat dengan cicilan 0 persen hingga 12 bulan dan BNI Reward Point.
Syarat dan Ketentuan:
- Promo berlaku hingga 30 November 2021
- Promo cicilan 0%, 3,6, atau 12 bulan dengan minimum transaksi sebesar Rp500 ribu/struk
- Hemat hingga 50% menggunakan BNI Rewards Point
- Cicilan 0% dan Redeem Point dapat diproses langsung di mesin EDC Cashlez
- Promo cicilan 0% berlaku untuk sema jenis kartu kredit BNI, kecuali Corporate Card dan iB Hasanah
- Promo BNI Rewards Point berlaku untuk semua jenis kartu kredit BNI, kecuali Garuda BNI, Corporate Card dan iB Hasahah.
4. Promo Get My Store
Belanja kebutuhan harian kini lebih praktis dengan menggunakan aplikasi Get My Store. Aplikasi ini merupakan official e-commerce khusus untuk Ranch & Farmers Market.
Tak hanya praktis, berbelanja di Get My Store pun tentu jauh lebih hemat, jika menggunakan promo kartu kredit BNI bulan November 2021 ini.
Adapun promo yang diberikan dari BNI dan Get My Store sebagai merchant ialah diskon belanja sebesar Rp30 ribu, dengan minimum transaksi Rp350 ribu/kartu.
Syarat dan Ketentuan:
- Promo berlaku hingga 31 Desember 2021
- Kuota diskon berlaku untuk 100 member/kartu selama periode berlangsung
- Promo hanya berlaku untuk 1 kali transaksi member dan tidak berlaku kelipatan transaksi
- Promo berlaku untuk semua jenis kartu kredit BNI kecuali BNI JCB, Silver, Corporate Card, dan iB Hasanah.
5. Promo Gudang Jam
Promo kartu kredit BNI bulan November 2021 lainnya adalah dari merchant Gudang Jam. Promo ini berlaku hingga akhir November mendatang.
Adapun penawaran yang diberikan oleh Gudang Jam sebagai merchant BNI yakni potongan harga sebesar Rp200 ribu, dengan minimal transaksi Rp2 juta untuk 10 orang pertama.
Promo ini berlaku untuk semua jenis kartu kredit BNI, kecuali tipe Silver, Corporate Card, dan kartu kredit tipe Hasahah.
Syarat dan Ketentuan:
- Promo berlaku hingga 27 November 2021
- Promo tidak berlaku kelipatan dan split transaksi
- Diskon sebesar Rp 200.000 untuk 10 orang pertama dengan minimal transaksi Rp 2.000.000
6. Promo Giga Com
Kalau promo kartu kredit BNI bulan November 2021 yang satu ini berlaku untuk pembelian produk di Giga Com, Ternate Tengah.
Promonya sendiri berupa potongan harga hingga Rp300 ribu dengan minimal transaksi lebih dari Rp7 juta menggunakan kartu kredit BNI jenis apapun, kecuali tipe Silver, Corporate Card, ataupun iB Hasanah.
Selain diskon Rp300 ribu, Giga Com juga menawarkan potongan harga senilai Rp150 ribu dengan minimal transaksi Rp4 juta hingga Rp6,9 juta.
Syarat dan Ketentuan:
- Promo berlaku hingga 23 November 2021
- Promo berlaku tiap hari, termasuk hari libur nasional atau regional
- Maksimal diskon adalah 1 nama kartu/hari
- Tidak berlaku kelipatan atau split transaksi
7. Promo Trevo
Menuju akhir tahun, tentu enggak hanya tempat wisata saja yang dipadati pengunjung. Seperti rental kendaraan pun, pasti akan mengalami lonjakan pelanggan.
Dengan begitu, harga sewa kendaraan otomatis akan naik. Makanya, sebelum hal itu terjadi, bisa diakali dengan mencoba promo kartu kredit BNI bulan November 2021 dari merchant Trevo.
Promonya sendiri berupa diskon 50 persen maksimal Rp200 ribu untuk pemesanan car sharing (berbagi mobil) menggunakan kartu kredit BNI jenis apapun, kecuali Corporate Card dan Hasanah Card.
Syarat dan Ketentuan:
- Promo berlaku hingga 31 Desember 2021
- Diskon berlaku untuk transaksi di website dan aplikasi Trevo
- Diskon diperoleh dengan memasukkan kode voucher ‘TRBN150’
- Maksimum penggunaan voucher 3x per akun selama periode program
- Promo berupa voucher tidak bisa diuangkan
- Trevo berhak untuk membatalkan transaksi yang mencurigakan dan tidak sesuai dengan kebijakan Trevo.
8. Promo Qwerty Koffie
Berencana untuk menghabiskan weekend di Bandung? Tak lengkap rasanya kalau tidak berkunjung ke Qwerty Koffie.
Mumpung ada promo kartu kredit BNI bulan November 2021 dari merchant ini, kenapa tak mencobanya?
Promonya sendiri lumayan lho, berupa diskon sebesar 10 persen dengan minimum transaksi senilai Rp200 ribu.
Syarat dan Ketentuan:
- Promo berlaku hingga 26 November 2021
- Promo tidak berlaku untuk take away, alcohol, ataupun rokok
- Promo berlaku untuk semua jenis kartu kredit BNI, kecuali tipe Silver, Hasanah, dan Corporate Card.
(Baca Juga: 7 Promo Kartu Kredit CIMB Niaga Bulan November 2021)
Mau Ajukan Kartu Kredit BNI?
Nah, itu dia beberapa pilihan promo kartu kredit BNI bulan November 2021. Jika kamu belum memiliki kartu kredit dari bank tersebut dan tertarik menggunakannya, bisa ajukan terlebih dulu di CekAja.com.
Kenapa CekAja? Karena, selain menawarkan layanan pengajuan, CekAja.com juga bakal bantu kamu lewat fitur perbandingan produk kartu kredit yang diajukan.
Fitur tersebut tentu akan memudahkan kamu memilih kartu kredit yang tepat sesuai kebutuhan dan kondisi finansial kamu.
Proses pengajuan di CekAja.com juga sangat praktis, semuanya dilakukan secara online. Jadi, enggak perlu lagi repot mendatangi kantor bank terkait untuk pengajuan.
Jadi, tunggu apalagi? Yuk langsung bandingkan dan ajukan kartu kredit BNI di CekAja.com, lalu nikmati aneka promo menariknya di setiap bulan!