Intip, Fakta Uang Rp75 Ribu Bisa Bernyanyi! Pakai Aplikasi?

Tahukah kamu, bahwa akhir-akhir ini banyak sekali yang mencari tahu terkait fakta uang Rp75 ribu bisa bernyanyi? Pasalnya, hal ini viral setelah ada sebuah video, yang memperlihatkan bahwa uang tersebut, bisa bernyanyi lagu Indonesia Raya!

Intip, Fakta Uang Rp75 Ribu Bisa Bernyanyi! Pakai Aplikasi?

Mengenal Uang Limited Edition Rp75 Ribu

Dalam memperingati Hari Ulang Tahun RI ke-75, Bank Indonesia mengeluarkan uang limited edition pecahan Rp75.000.

Hingga sampai saat ini, uang tersebut sedang diserbu banyak masyarakat, karena jumlahnya yang memang terbatas.

1 Orang, hanya Bisa Mendapatkan 1 Lembar

1 Orang, hanya Bisa Mendapatkan 1 Lembar - Intip, Fakta Uang Rp75 Ribu Bisa Bernyanyi! Pakai Aplikasi_.jpg

Tidak mudah untuk mendapatkannya, karena kamu harus pergi ke Bank Indonesia, atau bank yang bekerja sama, untuk menukarkan uang pecahan Rp75 ribu.

Selain itu, kamu juga tidak bisa menukarkan banyak uang, karena kamu hanya boleh menukarkan satu lembar saja, untuk satu orang.

Syaratnya, kamu harus menyertakan fotokopi KTP atau nomor NIK, untuk ditukarkan dengan uang pecahan Rp75 ribu.

(Baca Juga: Seluk-Beluk Bisnis Menjual Koin Kuno, Beneran Untung?)

Jadi, ketika kamu berniat untuk menukarkannya lagi di tempat lain, nomor NIK di KTP kamu sudah terdaftar. Sehingga, sudah tidak bisa lagi, untuk melakukan penukaran.

Tidak Hanya untuk Koleksi, Warga juga Penasaran Uang Rp75 Ribu Bisa Bernyanyi

Nah, hebohnya lagi, selain diburu untuk koleksi, para warga juga sangat penasaran dengan kabar bahwa uang Rp75 ribu tersebut, bisa bernyanyi lagu Indonesia Raya.

Kabar tersebut viral, setelah ada sebuah video berdurasi 15 detik, diunggah oleh akun Twitter bernama @republiktoilet.

Di video tersebut, memperlihatkan selembar uang Rp75 ribu, diletakan di meja, lalu lagu Indonesia Raya mulai muncul ketika uang tersebut, dihadapkan sebuah kamera ponsel.

Terlihat di ponsel tersebut, video berupa paduan suara menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Melihat video tersebut, siapa sih yang tidak penasaran? Pasti, kamu yang melihatnya akan bertanya-tanya, bagaimana cara? Berikut fakta uang Rp75 ribu bisa bernyanyi.

Fakta Uang Rp75 Ribu Bisa Bernyanyi

Tahukah kamu, ternyata uang limited edition, pecahan Rp75 ribu, yang dikeluarkan Bank Indonesia memang bisa bernyanyi! Berikut fakta-faktanya, seperti yang dilansir dari economy.okezone.com:

1. Viral karena diunggah melalui Twitter dan Whatsapp Group

Viral karena diunggah melalui Twitter dan Whatsapp Group - Intip, Fakta Uang Rp75 Ribu Bisa Bernyanyi! Pakai Aplikasi_.jpg

Fakta uang Rp75 ribu bisa bernyanyi yang pertama, diviralkan di media sosial. Adapun informasinya sudah dibahas sebelumnya.

Bahkan, beberapa orang tak mempercayai video tersebut, dan menyebutnya video editan atau hoax.

2. Bisa dilihat menggunakan aplikasi Augmented Reality (AR) bernama Ivive

Bisa dilihat menggunakan aplikasi Augmented Reality (AR) bernama Ivive - Intip, Fakta Uang Rp75 Ribu Bisa Bernyanyi! Pakai Aplikasi_.jpg

Bukan disorot dengan kamera ponsel biasa, nyanyian yang dibawakan oleh tim paduan suara, di uang Rp75 ribu, hanya bisa dilihat menggunakan aplikasi Augmented Reality (AR).

Aplikasi AR tersebut bernama Ivive. Adapun Ivive merupakan salah satu platform aplikasi alat revolusioner, yang dapat mengubah cara pengguna, untuk melihat gambar.

Arti revolusioner di sini, adalah mengubah suatu gambar, menjadi tayangan animasi 2D dan 3D beserta audio, yang telah difokuskan dari layar ponsel dengan kamera dari aplikasi Ivive.

3. Aplikasi AR Ivive hanya tersedia di smartphone iPhone

Aplikasi AR Ivive hanya tersedia di smartphone iPhone - Intip, Fakta Uang Rp75 Ribu Bisa Bernyanyi! Pakai Aplikasi_.jpg

Kabarnya, aplikasi Ivive ini hanya bisa ditemukan di smartphone iPhone. Sehingga, di Android, belum bisa menggunakannya.

4. BI angkat bicara dan menyatakan tidak membuat konten AR pada uang Rp75 ribu

BI angkat bicara dan menyatakan tidak membuat konten AR pada uang Rp75 ribu - Intip, Fakta Uang Rp75 Ribu Bisa Bernyanyi! Pakai Aplikasi_.jpg

Menyoroti kabar viralnya uang Rp75 ribu bisa bernyanyi, akhirnya pihak Bank Indonesia pun angkat bicara.

Fakta uang Rp75 ribu bisa bernyanyi menurut BI, pihaknya ternyata menyatakan tidak pernah, membuat konten augmented reality (AR), pada uang pecahan Rp75 ribu, dan pecahan uang Rupiah lainnya.

Hal tersebut pun disampaikan langsung oleh Onny Widjanarko, selaku Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI).

Bahkan, menurutnya, teknologi AR tidak termasuk dalam ciri uang Rupiah, yang diedarkan Bank Indonesia.

5. BI sedang mempelajari terkait penggunaan AR

BI sedang mempelajari terkait penggunaan AR - Intip, Fakta Uang Rp75 Ribu Bisa Bernyanyi! Pakai Aplikasi_.jpg

Tidak menganggap sepele, pihak BI pun akhirnya akan menelusuri informasi tersebut, dan akan mempelajari terkait penggunaan teknologi AR, pada uang pecahan Rp75 ribu.

Langkah tersebut dilakukan pihak BI, agar informasi tersebut tidak menjadi simpang siur di masyarakat. Bagaimana? Masih penasaran dan mau coba sendiri?

Selain menarik perhatian, karena bisa bernyanyi, uang Rp75 juga memiliki fakta menarik lainnya loh. Yuk intip!

(Baca Juga: Ide Usaha Modal 5 Juta yang Paling Banyak Datangkan Laba)

Fakta Menarik Uang Rp75 Ribu

  • Dicetak terbatas, yakni sebanyak 75 juta lembar
  • Ditandatangani oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati
  •  Diincar untuk dijadikan koleksi, termasuk para pengkolektor uang kuno
  • Memiliki gambar berbagai baju adat Indonesia
  • Penyimpanannya tidak boleh sembarangan, dan harus dimasukan ke dalam plastik atau bingkai

Nah, itu dia sederet fakta uang Rp75 ribu bisa bernyanyi, beserta fakta menarik lainnya. Bagaimana, setelah mengenal uang Rp75 ribu, apakah kamu juga jadi ingin punya untuk koleksi?

Pasalnya, jumlah kolektor uang Rupiah di Indonesia, ternyata banyak loh. Mereka, melakukan hal tersebut atas dasar senang dan bahagia, ketika memiliki semua uang Rupiah yang pernah dirilis dari masa ke masa.

Peluang Bisnis Penjual Uang Kuno untuk Mahar

Jangan salah, bahkan beberapa di antaranya adanya menjadikan hal ini sebagai peluang bisnis. Yakni memperjualbelikan uang kuno, untuk mengkoleksi, dengan harga tinggi.

Biasanya, yang mencari uang kuno, tidak hanya pengkolektor. Tapi juga para calon pasangan pengantin, yang ingin mengabadikan tanggal pernikahannya, dalam bentuk nominal uang kuno.

Melihat peluang ini, kamu juga bisa loh berbisnis hal yang sama. Mungkin, secara tidak sengaja, kamu ternyata masih menyimpan uang kuno di rumah.

Agar lebih menarik, kamu juga bisa sekaligus membuka jasa dekorasi mahar, dari uang kuno. Meskipun berbentuk koin, hal tersebut sangat bernilai loh.

Jika kamu butuh modal usaha, untuk membeli bingkai, pernak-pernik, dan lainnya. Kamu bisa mengajukan pinjaman dana, di CekAja.com!

Di sini, CekAja.com akan merekomendasikan produk pinjaman dana untuk modal usaha, yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan finansialmu.

CekAja.com juga menyediakan berbagai produk pinjaman dana, dari P2P hingga bank ternama di Indonesia.

Yuk, segera bangun impianmu untuk berbisnis, dengan mengajukan pinjaman dana terbaik pilihanmu, hanya di CekAja.com!