6 Wisata Indonesia yang Terkenal Memiliki Mitos, Berani Melanggar?

Kaya akan budaya dan pesona, namun wisata Indonesia yang terkenal memiliki mitos, ternyata juga banyak loh. Apa kamu sendiri, pernah mengunjungi salah satu dari tempat wisata tersebut? Apa yang kamu lakukan? Biasa saja, atau bahkan penasaran ingin melanggar demi membuktikan mitosnya?

6 Wisata Indonesia yang Terkenal Memiliki Mitos, Berani Melanggar?

Jangan main-main, pasalnya mitos yang tersimpan dalam pesona keindahan alam, sangat beragam.

Terlebih, bagi kamu yang merupakan pendatang atau wisatawan, sejatinya harus paham apa saja hal-hal yang wajib dipatuhi dan hormati.

Pasalnya, bukan hanya mitos cerita rakyat belaka, mitos-mitos tersebut juga banyak mengandung aturan adat budaya hingga agama setempat.

Mulai dari mitos tentang jodoh, pembawa berkah, penghilang penyakit, pembawa musibah, keberuntungan, dan masih banyak lagi.

Percaya tidak percaya, kita memang harus tetap harus hati-hati, dan menghargai apa yang sudah menjadi aturan mitos budaya setempat, yang sekaligus menjadi tempat wisata.

Nah, kira-kira di mana saja wisata Indonesia yang terkenal memiliki mitos? Yuk, daripada penasaran, simak informasinya berikut ini.

(Baca Juga: Fakta dan Sejarah Menara Saidah, Gedung Mewah Beraura Mistis)

6 Wisata Indonesia yang Terkenal Memiliki Mitos

1. Baduy – Banten

Wisata Indonesia yang Terkenal Memiliki Mitos - Baduy - Banten

Wisata Indonesia yang terkenal memiliki mitos yang pertama adalah Baduy, atau kampung Suku Baduy.

Suku Baduy sendiri terletak di Banten, yang masih memegang teguh adat istiadat suku dan budaya, yang masih kental.

Sehingga, bagi para pengunjung wisata kampung Suku Baduy, kamu diimbau untuk selalu menaati peraturan yang ada.

Pasalnya, kampung Suku Baduy memiliki beberapa peraturan, yang harus ditaati, bagi warga lokal dan wisatawan atau pendatang.

Bukan peraturan biasa, peraturan tersebut disinyalir mengandung mitos-mitos budaya setempat.

Seperti tidak boleh mengambil foto maupun video, lalu jika kamu mandi di sungai, tidak boleh menggunakan sabun, sampo, dan pasta gigi.

Bagaimana jika kamu melanggarnya? Maka kamu akan kena sanksi, berupa denda dan hukuman penjara.

Selain hukuman tersebut, kamu juga akan mendapat sanksi dari “penjaga” desa. Adapun hukumannya sangat mengerikan, bahkan bisa membahayakan diri.

2. Pantai Parangtritis – Yogyakarta

Wisata Indonesia yang Terkenal Memiliki Mitos - Pantai Parangtritis – Yogyakarta

Wisata Indonesia yang terkenal memiliki mitos mengerikan juga di dalamnya adalah pantai Parangtritis, yang ada di Kota Yogyakarta.

Mungkin, mitos ini sudah sangat tidak asing bagi masyarakat Jawa, karena sepanjang pantai selatan Pulau Jawa, memiliki mitos yang berkesinambungan.

Memang ada apa di pantai selatan Pulau Jawa, khususnya Pantai Parangtritis?

Menurut dari cerita yang beredar, bahwa pantai selatan Pulau Jawa terdapat kerajaan gaib, yang dipimpin oleh ratu cantik bernama Nyi Roro Kidul, yang menggunakan busana serba hijau.

Nah, dari cerita tersebut, warga setempat mengimbau bagi para wisatawan Pantai Parangtritis diimbau untuk tidak menggunakan baju, berwarna hijau.

Karena, ditakutkan ratu akan mengambil orang yang menggunakan busana hijau, dengan cara menyeretnya dengan ombak besar.

Namanya juga mitos, bisa percaya atau tidak. Namun, demi keamanan diri dan warga setempat, lebih baik mematuhi peraturannya, agar tidak meresahkan siapapun, dan harus selalu berhati-hati.

3. Desa Trunyan – Bali

Wisata Indonesia yang Terkenal Memiliki Mitos - Desa Trunyan – Bali

Wisata Indonesia yang terkenal memiliki mitos yang cukup menyeramkan berikutnya adalah Desa Trunyan, Bali.

Bukan desa biasa, dan memang sepatutnya kita sebagai pendatang juga harus mematuhi segala peraturannya, di manapun tempat yang bukan daerah asli kita.

Di tengah modernnya kehidupan perkotaan, desa tersebut masih menjaga budaya dan adat istiadat, yang masih sangat kental.

Lingkungannya pun masih sangat asri, dengan pemandangan warna hijau dedaunan. Namun, jangan kaget karena di desa tersebut kamu pasti akan menemukan banyak tengkorak berserakan.

Disatu sisi desa ini memang menjadi terlihat seram, tapi disinilah letak keunikannya. Pasalnya, meski banyak tengkorak, desa ini tidak menghasilkan bau busuk.

Selain itu, beberapa peraturan juga wajib dipatuhi, seperti tidak boleh membawa pulang barang, yang ada di sekitar kuburan. Misalnya seperti sesajen, buah-buahan, uang, hingga barang lainnya.

Para wisatawan pun wajib berlaku sopan, hingga tidak boleh meludah sembarangan. Karena, jika kamu melanggar, maka akan terkena musibah, setelah pulang dari kawasan tersebut.

4. Jembatan Merah – Kebun Raya Bogor

Wisata Indonesia yang Terkenal Memiliki Mitos - Jembatan Merah – Kebun Raya Bogor

Selanjutnya, ada Jembatan Merah, yang terletak di Kebun Raya Bogor, dan masuk ke daftar wisata Indonesia yang terkenal memiliki mitos.

Mitos apa yang ada di hutan tengah kota ini? Jadi, Jembatan Merah yang ada di dalam Kebun Raya Bogor, bisa membuat hubunganmu kandas, jika sepasang kekasih melewati jembatan tersebut.

Bagaimana cerita awalnya, sampai ada mitos seperti ini? Jadi, jika dilihat dari berbagai sumber, banyak yang menyebutkan bahwa ada legenda zaman dulu tentang Jembatan Merah ini.

Adapun, pada zaman dahulu ada noni Belanda dan pria pribumi, yang saling suka dan menjalin hubungan.

Namun, ternyata hubungan keduanya tidak direstui oleh orang tua mereka. Dengan kenyataan pahit ini, akhirnya membuat sang perempuan sedih dan bunuh diri, dengan terjun dari jembatan.

Melihat kejadian itu, sang kekasih pun ikut terjun untuk menyusulnya. Nah, dari cerita itulah mitos tersebut muncul.

Namun, nyatanya mitos tersebut memang belum bisa dipastikan kebenarannya. Bahkan para wisatawan pun tidak sungkan-sungkan untuk melewati jembatan tersebut, bersama pasangan mereka, dan Kebun Raya Bogor tak pernah sepi dari pengunjung, hingga sekarang.

5. Pohon Beringin Kembar – Alun-alun Yogyakarta

Wisata Indonesia yang Terkenal Memiliki Mitos - Pohon Beringin Kembar – Alun-alun Yogyakarta

Buat kamu yang percaya mitos tentang percintaan, mungkin harus datang ke salah satu wisata Indonesia yang terkenal memiliki mitos di Yogyakarta ini.

Jadi, di Kota Yogyakarta, tepatnya di alun-alun kidul terdapat pohon beringin kembar, yang memiliki mitos, dan masih berhubungan dengan laut selatan atau segoro kidul.

Apa mitos yang beredar tentang pohon beringin kembar ini?

Jadi, menurut cerita yang beredar, bahwa beringin kembar ini dipercaya warga lokal, bisa menghilangkan kesaktian seseorang, yang berniat jahat terhadap Keraton Yogyakarta, ketika melewatinya.

Karena, Keraton Yogya memang memiliki ‘hubungan’ spesial dengan Nyi Roro Kidul, penguasa laut selatan.

6. Ranu Kumbolo – Gunung Semeru

Wisata Indonesia yang Terkenal Memiliki Mitos - Ranu Kumbolo – Gunung Semeru

Percaya tidak percaya, bahwa Ranu Kumbolo yang sangat indah ini, adalah salah satu wisata Indonesia yang terkenal memiliki mitos.

Wah, pendaki sepertinya wajib tahu! Karena danau yang berada di gunung tertinggi Pulau Jawa ini, dipercaya oleh masyarakat setempat, bahwa airnya merupakan air suci.

Perlu kamu ketahui juga, bahkan hingga saat ini, air suci dari Ranu Kumbolo masih digunakan untuk prosesi ritual suci, keagamaan masyarakat setempat

Jadi, karena adanya keyakinan atas budaya dan adat tersebut, masyarakat setempat akhirnya membuat aturan-aturan, yang harus ditaati oleh para pendaki.

Misalnya, tidak boleh mandi, mencuci, bahkan tidak boleh berkegiatan terlalu dekat dengan bibir danau.

Jadi, ketika kamu ingin berkegiatan dan mendirikan tenda, harus berjarak 10 meter dari bibir danau.

Hal tersebut, dilakukan warga setempat, agar para pendaki selamat, dan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Bahkan, suhu airnya juga tidak bisa diprediksi, dikarenakan udara yang dingin. Hal tersebut bisa menyebabkan kram dan gangguan tubuh lainnya.

(Baca Juga: 7 Channel Youtube Horor Terbaik Indonesia)

Bukan tanpa alasan, warga setempat membuat aturan tersebut. Karena, pada 2005 lalu pernah ada seorang pendaki, yang nekat berenang.

Lalu dia, kram dan tenggelam. Lalu jasadnya, baru ditemukan tiga hari kemudian. Jadi, mau percaya atau tidak mitosnya, kamu tetap harus berhati-hati, dan lebih baik mematuhi peraturan yang dibuat.

Nah, itu dia beberapa informasi terkait wisata Indonesia yang terkenal memiliki mitos, dari yang unik hingga, yang menyeramkan.

Kamu sendiri, sudah pernah ke ke salah satu tempat wisata bermitos yang mana? Jika belum pernah, yuk bayar rasa penasaranmu, dengan datangi langsung lokasi wisatanya.

Jangan khawatir, kamu tidak perlu takut akan berbagai mitosnya, yang penting kamu patuhi segala peraturannya.

Sebagai perlindungan diri, dari risiko sakit, cedera di tempat wisata, sebaiknya kamu miliki asuransi kesehatan terbaik, yang bisa diajukan melalui CekAja.com.

Adapun, CekAja.com juga menawarkan banyak produk asuransi kesehatan terbaik, dari berbagai perusahaan asuransi kesehatan ternama di Indonesia.

Jadi, yuk ajukan dulu asuransi kesehatan hanya di CekAja.com, sebelum kamu liburan di tempat wisata Indonesia yang terkenal memiliki mitos di atas!