Tangkal Penyakit Berbahaya yang Mengakibatkan Kematian Mendadak dengan Makanan Ini

Makanan Ini Tangkal Penyakit Berbahaya yang Mengakibatkan Kematian

Tentu kamu sudah mendengar kabar mengejutkan dari penyanyi jebolan Indonesia Idol, Mike Mohede. Mike meninggal setelah terkena serangan jantung pada hari Minggu (31/7).

Berkaca dari peristiwa tersebut, perlu kamu ketahui bahwa ada beberapa penyakit yang memang bisa mengakibatkan seseorang meninggal mendadak. Tapi tidak perlu takut, kalau kamu memiliki pola konsumsi yang sehat risiko untuk terserang penyakit tersebut bakal menurun. Langsung saja simak makanan pencegah penyakit berbahaya yang menimbulkan risiko kematian mendadak:

Darah tinggi – Susu rendah lemak, kentang putih dan sayuran hijau

Bagi kamu yang punya tekanan darah tinggi, sepertinya harus mulai memperhatikan pola konsumsi. Menurut National Institutes of Health, diet yang kaya nutrisi dan konsumsi makanan rendah natrium bisa menurunkan tekanan darah tinggi seseorang secara alami.

Untuk itu, ada sejumlah makanan yang dianjurkan bagi kamu yang ingin menurunkan tekanan darah tinggi. Salah satunya adalag susu rendah lemak. Dengan kandungan kalsium dan vitamin D, susu rendah lemak bisa menjaga tekanan darah berada dalam ambang batas normal. Selain itu kentang putih serta sayuran hijau juga sangat baik untuk penderita darah tinggi.

(Baca juga: 11 Tips Kesehatan yang Aneh Dilakukan, Tapi Terbukti Berhasil)

Penyakit jantung – Yogurt, kismis dan ikan salmon

Terutama buat karyawan kantoran yang sering lembur, kamu ternyata rentan terkena serangan jantung. Berdasarkan penelitian yang dilakukan University College London, orang-orang yang bekerja lebih dari 11 jam per hari memiliki risiko penyakit jantung lebih tinggi dibandingkan mereka yang bekerja 7-8 jam per hari.

Maka dari itu, sebaiknya atur pola makan lebih sehat lagi kalau kamu sering kerja lembur. Misalnya, dengan mengonsumsi ikan salmon atau kismis. Selain itu, Yogurt juga bisa dijadikan pilihan karena berdasarkan penelitian dalam Journal of Periodontology, bakteri baik atau probiotik dalam yogurt bisa meningkatkan kesehatan gusi. Perlu diketahui, kesehatan gusi sangat berpengaruh terhadap kesehatan jantung loh.

Kolesterol – Ikan omega 3, kacang-kacangan dan bayam

Penyakit kolesterol menjadi momok yang cukup menakutkan. Pasalnya, penyakit satu ini menjadi salah satu penyakit yang kerap mengakibatkan orang meninggal mendadak. Untuk itu, sebaiknya kamu menghindari penyakit ini dengan mengonsumsi beberapa makanan peningkat high density lipoprotein (HDL) dan penurun low density lipoprotein (LDL).

Makanan tersebut antara lain Ikan Omega 3 seperti ikan kembung, sarden, tuna dan salmon. Selain itu produk kacang-kacangan serta sayuran hijau seperti bayam juga terbukti baik untuk meningkatkan kadar LDL dalam tubuh.

(Baca juga: Inilah Daftar 5 YouTuber Internasional Terpopuler Tahun 2016)

Depresi atau stres – Coklat, teh herbal dan brokoli

Tahukah kamu bahwa stres atau depresi yang berlebihan bisa membuat seseorang meninggal mendadak? Yup, stres dan depresi berlebihan ini bisa membuat seseorang terkena psikosomatis. Psikosomatis merupakan gangguan kesehatan organ tertentu yang diakibatkan oleh kondisi psikologis. Inilah yang acap kali membuat seseorang yang terlihat sehat kemudian meninggal mendadak.

Untuk itu, konsumsilah makanan-makanan yang bisa menurunkan tingkat stres. Misalnya cokelat yang bisa meningkatkan serotonin dalam otak sehingga membuat tubuh menjadi lebih bahagia, atau teh herbal yang bisa menenangkan pikiran dan membuat rileks. Brokoli dengan kandungan asam folat yang cukup tinggi juga bisa membantu kamu menghilangkan stres, cemas dan depresi.