Pengajuan Asuransi Wisata Online

Ada banyak sekali jenis produk asuransi yang bisa Anda nikmati manfaatnya saat ini.

Oleh Vera Khairifah

Salah satunya adalah jenis asuransi wisata atau perjalanan atau travel insurance. Saat ini sudah banyak orang melakukan pengajuan asuransi wisata online karena memang dirasa sangat menguntungkan. Berikut akan dibahas secara lengkap mengenai jenis layanan perlindungan yang satu ini.

Sebelum mengetahui seperti apa cara pengajuan asuransi wisata online, mari kita mulai dengan mengenal terlebih dahulu apa itu travel insurance. Layanan ini memberikan kenyamanan dan perlindungan bagi Anda selama menempuh perjalanan termasuk perjalanan wisata. Lingkup perjalanan yang ditempuh bisa ke luar kota maupun ke luar negeri.

Layanan asuransi ini sangat penting karena kita tak pernah tahu apa yang akan terjadi selama melakukan perjalanan. Mereka yang membuat pengajuan asuransi wisata online ini biasanya adalah orang-orang yang gemar melakukan perjalanan. Frekuensi perjalanan yang cukup sering tentu membuat mereka membutuhkan rasa aman dan nyaman.

Bukan hanya bagi mereka yang hobi traveling, asuransi perjalanan ini juga sangat penting bagi golongan orang yang sering bepergian untuk keperluan bisnis. Pengajuan asuransi wisata online ini perlu dilakukan untuk mengantisipasi jika suatu saat terjadi hal-hal darurat selama perjalanan. Jika Anda sudah melakukan pengajuan asuransi wisata online, Anda pasti lebih tenang untuk bepergian kemana saja.

Tips Memilih Asuransi Wisata Online

Saat ini ada banyak perusahaan yang memberikan penawaran layanan perlindungan perjalanan. Namun, tidak semuanya memberikan fasilitas terbaik dan terpercaya. Sebelum melakukan pengajuan asuransi wisata online, berikut adalah beberapa tips yang perlu diperhatikan.

1. Ketahui Lingkup Perlindungan

Setiap layanan asuransi perjalanan memiliki besar perlindungan yang berbeda-beda. Apalagi jika Anda sudah memiliki asuransi sebelumnya. Pelajari dengan cermat lingkup perlindungan yang akan Anda dapatkan saat melakukan pengajuan asuransi wisata online.

Contoh yang sederhana adalah Anda membeli produk asuransi perjalanan dengan spesifikasi dua perlindungan yaitu kehilangan barang dan perlindungan jiwa. Padahal Anda sebenarnya sudah memiliki asuransi jiwa. Kondisi seperti ini malah akan membuat Anda rugi karena Anda harus mengeluarkan uang lebih banyak lagi. Jadi, perhatikan lebih cermat lagi saat melakukan pengajuan asuransi wisata online.

2. Pahami Durasi Perlindungan

Penting sekali untuk memperhatikan berapa lama perlindungan akan diberikan saat akan melakukan pengajuan asuransi wisata online. Biasanya asuransi perjalanan akan berlaku selama Anda melakukan perjalanan tersebut. Namun, ada juga asuransi yang menawarkan perlindungan melebihi masa perjalanan.

Agar tidak mengeluarkan uang lebih, lakukan pengajuan asuransi wisata online dengan durasi yang paling sesuai kebutuhan. Perlu diketahui bahwa layanan perlindungan ini hanya dibutuhkan selama Anda melakukan perjalanan. Tak perlu memilih durasi perlindungan yang terlalu lama karena hanya akan membuat Anda mengeluarkan lebih banyak uang.

3. Perhatikan Luas Perlindungan

Sebelum memberikan pengajuan asuransi wisata online, perhatikan luas perlindungan yang diberikan. Biasanya, wisata dengan risiko yang tinggi seperti olahraga ekstrem dan wisata di alam liar tidak akan ditanggung dalam program asuransi. Namun ada juga perusahaan yang menawarkan biaya tambahan untuk kasus semacam ini.

Cermati lagi apakah luas perlindungan yang diberikan sudah sesuai dengan kebutuhan Anda atau belum. Jika belum, Anda bisa melakukan pengajuan asuransi wisata online di perusahaan yang lain dengan fasilitas sesuai harapan.

4. Pahami Kondisi Kesehatan Pihak Tertanggung

Penting sekali untuk dipahami bahwa asuransi perjalanan tidak akan menanggung risiko yang disebabkan oleh riwayat sakit pihak tertanggung. Pastikan Anda memahami kondisi kesehatan diri sendiri dan bersikap jujur saat melakukan pengajuan asuransi wisata online.

Berikan penjelasan dan informasi yang tepat mengenai kondisi kesehatan Anda saat pengajuan asuransi wisata online. Hal ini akan sangat penting bagi perusahaan yang memberikan asuransi. Anda juga tidak bisa mengajukan klaim jika memang terjadi hal-hal yang disebabkan oleh kondisi kesehatan Anda sebelum melakukan perjalanan.

Setelah mengetahui tips tersebut, kini Anda siap untuk mengurus pengajuan asuransi wisata online. Poin yang paling penting adalah tetap berhati-hati saat memilih perusahaan asuransi. Jangan terburu-buru mengambil keputusan dan melakukan pembelian. Anda perlu melakukan perbandingan agar bisa mendapatkan layanan dari perusahaan terbaik.

Keuntungan Melakukan Pengajuan Asuransi Wisata Online

Memangnya apa saja keuntungan memiliki layanan asuransi yang satu ini? Agar semakin yakin melakukan pengajuan asuransi wisata online, berikut adalah beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan.

1. Kenyamanan dan Keamanan

Layanan asuransi ini jelas akan memberikan Anda kenyamanan dan keamanan selama menempuh perjalanan. Ketika melakukan perjalanan, kita semua tahu bahwa ada risiko besar yang membayangi. Jika Anda sudah melakukan pengajuan asuransi wisata online, maka Anda akan terlindungi dan merasa aman selama menempuh perjalanan tersebut.

2. Alokasi Dana Darurat

Saat akan menempuh perjalanan, penting sekali untuk menyediakan dana darurat. Kita semua tak pernah tahu apa yang akan terjadi di masa depan. Bisa saja terjadi hal-hal buruk yang merugikan Anda. Jika kondisi semacam ini menimpa Anda, keberadaan dana darurat sangat dibutuhkan. Pengajuan asuransi wisata online ini bisa menjadi salah satu usaha untuk mempersiapkan dana darurat tersebut.

3. Menghindari Kerugian Besar

Jika di tengah perjalanan Anda mendapatkan kecelakaan atau bencana yang menyebabkan kerugian besar, Anda tak perlu panik. Asuransi ini akan meminimalkan jumlah kerugian yang harus Anda tanggung. Itulah mengapa proses pengajuan asuransi wisata online ini harus dilakukan agar Anda tak perlu menanggung kerugian tersebut.

4. Mempermudah Perjalanan

Pengajuan asuransi wisata online bukan hanya berhubungan dengan masalah uang, namun juga untuk mempermudah diri Anda sendiri. Sekarang ini ada banyak negara yang mewajibkan warga negara lain untuk memiliki travel insurance. Jika tidak ada asuransi tersebut maka mereka tidak diperbolehkan untuk masuk.

Jelas sekali bahwa pengajuan asuransi wisata online memang penting untuk dilakukan. Jika Anda memang akan menempuh perjalanan, sebaiknya segera lakukan pembelian layanan ini. Pastikan Anda terlindungi dengan baik lewat fasilitas asuransi tersebut.

Sebelum melakukan pengajuan asuransi wisata online, tak ada salahnya untuk mencari informasi terlebih dahulu di CekAja.com. Di sini Anda bisa mendapatkan rekomendasi terbaik seputar finansial termasuk saat Anda akan melakukan pencarian layanan asuransi sebelum melakukan perjalanan.