10 Kampus Jurusan Desain Terbaik di Dunia
7 menit membacaDengan berkembangnya era digital, maka belajar desain menjadi hal yang paling banyak digemari oleh milenial saat ini. Terkait konten kreatif, estetika, tata cara pembuatan desain, hingga hak cipta yang sangat krusial.
Belajar desain di kampus terbaik di dunia, adalah impian bagi banyak pecinta seni yang ingin mendalami ilmu desain. Karena desain adalah sebuah seni, rata-rata calon mahasiswa memilih universitas seni menjadi pilihan. Namun, tahukah kamu jika ada beberapa pilihan kampus terbaik untuk belajar ilmu desain.
Bukan hal yang tak mungkin jika kamu bersiap dari sekarang. Sebab kamu bisa saja berburu program beasiswa di universitas yang menyediakan jurusan desain terbaik di dunia ini. Nah, buat kamu yang ingin mencoba kuliah di luar negeri, kamu bisa melihat kampus terbaik pilihan berikut.
1. Royal college of Art
Kampus yang sangat terkenal ini bakal menjadi tempat yang sangat cocok buat kamu yang benar-benar menyukai desain. Pasalnya, jurusan desain terbagi dengan dosen dan kuliah yang tersedia.
Kamu juga tidak perlu bingung soal pembayaran kuliah. Royal college of art ini memberikan untuk mahasiswa yang berasal dari luar uni Eropa. Selain itu, jenis beasiswa yang diberikan khusus untuk pra sekolah di Royal College of Art dan program Pascasarjana.
Jika kamu ingin mendaftar keduanya maupun salah satu dari penawaran menarik ini, kamu bisa mengajukan pinjaman pada pemerintah Inggris untuk mendapatkan biaya pendidikan selama belajar S2 atau pascasarjana. Pinjaman luar negeri ini memiliki beberapa pilihan. Jika kamu mengerti dengan pihak kampus, hal itu juga bisa dilakukan untuk pra sekolah. Jangan ragu untuk bertanya, agar kamu bisa mendapatkan informasi sejelas-jelasnya.
Agar beasiswa atau pinjaman lancar, maka kamu bisa membandingkannya dengan mendaftarkan sewaktu waktu. Hal ini dilakukan supaya kamu tidak mengalami kebingungan ketika tiba datangnya prasekolah. Jadi sebaiknya persiapkan sejak dini kemampuan finansial maupun kemampuan akademik.
2. Parsons The New School of Design
Alumni dari Parsons ini terkenal karena seringkali mendidik banyak seniman hingga perancang busana, fotografer maupun desainer ternama. Tak heran jika kampus Parsons menjadi yang banyak diincar bagi mahasiswa desain dan ingin memperdalam ilmunya. Nah, siapa tahu kamu akan menjadi selanjutnya, tak ada yang mengerti, bukan.
Akan lebih akurat lagi informasi yang kami dapatkan. Siapa tahu, kamu bisa mendapatkan pinjaman khusus untuk kuliah di luar negeri, khususnya di kampus Parsons ini.
3. Rhode Island School of Design
Kampus Rhode Island School of Design ini menjadi universitas nomor 3 di dunia yang menjadi terbaik pada ilmu memperdalam desain. Kampus ini membagi jurusan seni dan desain menjadi beberapa jurusan yang lebih spesifik dan detail seperti animasi, Film, desain grafis, dan lain sebagainya.
4. Massachusetts Institute of Technology
Meski terkenal sebagai institut teknologi, kampus ini juga menerima mahasiswa seni dan desain setiap tahunnya. Jumlah mahasiswa seni dan desain yang mendaftar di universitas tersebut mencapai 50% dari total keseluruhan. Aspek seni dan desain dianggap merupakan bagian dari fundamental kurikulum inti dan komunitas riset.
Jadi meskipun universitas teknologi ini mengedepankan riset dan penelitian, seni masih merupakan bagian yang penting untuk dipelajari. Sebab proses kreatif juga diperlukan dalam teknologi dan perancangan sistem informasi.
5. Politecnico di Milano
Politecnico di Milano yang berada di Italia ini adalah universitas teknik yang ternama di negara asal pasta dan pizza ini. Meski demikian, jurusan seni dan desain memiliki peminat yang cukup besar. Program industri desain Politecnico di Milano ini dimulai sejak tahun 1993. Tahun 2000 silam, fakultas desain resmi terbentuk dengan pilihan jurusan yang lebih spesifik seperti desain grafis dan visual, interior desain dan berbagai pilihan desain lainnya yang tersedia pada industri desain internasional. Jangan khawatir jika kamu ingin kuliah di kampus ini namun belum menguasai bahasanya. Meski berada di Italia, sejak tahun 2014 pengajaran mata kuliah disampaikan dalam bahasa Inggris.
6. University of The Arts London
Kampus seni terbesar di London ini memang sudah terspesialisasi mempelajari jurusan seni, begitupula desain yang termasuk di dalamnya. Universitas ini punya enam kampus utama yaitu Camberwell College of Arts, Central Saint Martins, Chelsea College of Arts, the London College of Communication, the London College of Fashion, dan Wimbledon College of Arts. Sejumlah artis, desainer dan seniman ternama lainnya adalah alumni dari kampus besar ini.
7. Pratt Institute
Buat kamu yang lebih suka praktek dengan kurikulum yang terintegrasi mungkin bisa mempertimbangkan Pratt Institute. Sebab, Pratt Institute ini merupakan lembaga swasta. Tentu berbeda dengan kampus pada umumnya. Namun, ilmu desain di Pratt Institute ini bakal menarik karena tidak hanya teori saja yang kamu dapatkan. Tapi juga belajar praktek lapangan soal studio dan ide lainnya.
Sebab ilmu desain kini dalam perkembangan dari waktu ke waktu semakin maju dan memiliki banyak sekali perubahan. Hal tersebut juga seiring dengan perkembangan teknologi. sehingga, jika dipelajari lebih mendalam, desain memiliki ruang lingkup yang sangat luas. KM
8. School of The Art Institute of Chicago
Sudah mantap belajar seni dan desain? Kamu juga dapat belajar di School of Art Institute of Chicago. Di Amerika, sekolah seni ini sangat terkenal karena segala hal tentang seni bisa kamu pelajari. Mulai dari sejarah seni, animasi, membuat film, hingga arsitektur, desain grafis, dan masih banyak lagi.
9. Stanford University
Stanford University didirikan sejak tahun 1885. Sempat diguncang gempa bumi pada waktu itu, kampus ini kemudian dibangun kembali. Saat itu, pendidikan masih menjadi hal yang tidak penting bagi perempuan, namun Stanford menerima mahasiswa perempuan yang ingin belajar, sama seperti mereka menerima mahasiswa laki-laki.
Sehingga univer universitas ini cukup diperhitungkan karena menjadi universitas terbaik dan telah meluluskan lulusan yang bisa berkompetisi di dunia industri.
10. Aalto University
Universitas yang berada di Finlandia ini juga cukup diperhitungkan karena merupakan kampus terbaik. begitu pula jika kamu ingin belajar desain di kampus ini, dalam sekolah seni kampus ini menjadi universitas yang memberikan beasiswa, Jika kamu memang layak menerima. kamu bisa mendaftar dan mengisi aplikasi yang telah tersedia kemudian penerima beasiswa akan diseleksi.
Kesempatan Kerja Lulusan Desain
Lulusan desain memiliki banyak kesempatan kerja. Apalagi, saat ini di dunia industri banyak membutuhkan jasa desain di berbagai bidang. Prospek kerja lulusan desain sangat luas dan banyak. Kamu bisa menjadi produser, animator, web desainer hingga desainer interior maupun desainer grafis yang saat ini sangat banyak dijumpai di berbagai lini perusahaan.
Agar mudah mendapatkan pekerjaan, jangan hanya mengandalkan ijazah lulusan desainmu saja. Kamu juga harus bisa cekatan dan memiliki kemampuan yang baik dalam berkomunikasi. Jika hal tersebut kamu lakukan, bukan tidak mungkin kamu mudah mendapatkan karir yang berjenjang.
(Baca Juga: 10 Universitas Terbaik di Singapura)
Jika ingin kuliah di luar negeri, kamu juga perlu mempersiapkan segala persyaratan seperti dokumen pendukung untuk mendaftar di universitas yang dituju.
Biasanya selain dokumen pendukung seperti ijazah S1 maupun SMA, kamu juga harus memiliki kemampuan bahasa yang ditunjukkan dengan hasil tes TOEFL maupun IELTS. Pastikan nilai skor mu sudah memenuhi. Namun perlu kamu ketahui tidak semua universitas bisa menerima sertifikat ini sebagai bukti kemampuan bahasamu sudah baik. Karena ada beberapa kampus yang memang mewajibkan siswa non Eropa maupun dari negara luar untuk mengikuti prasekolah terlebih dahulu sebelum kemudian mengikuti kuliah.
Kamu juga tidak bisa mengandalkan nilai dari ijazah SMA, sebab ada beberapa kampus favorit biasanya lebih memilih untuk memberikan tugas berupa essay kepada calon mahasiswanya. Sehingga seleksi yang dilakukan adalah lewat essay yang telah dikirimkan. Jika essay milikmu sudah sesuai dengan yang diharapkan oleh kampus terkait, maka kamu akan diterima.
Selain essay, ada beberapa kampus yang mewajibkan calon mahasiswanya untuk memberikan portofolio berupa video atau gambar desain grafis yang telah dilakukan atau pernah dibuat. portofolio ini yang akan memberikan penilaian khusus. Jika kamu memang layak diterima, maka sebagian besar merupakan dari hasil karya portofolio. Maka mulai dari sekarang kalau kamu memang benar-benar ingin kuliah di universitas jurusan desain terbaik, kamu harus mulai mengasah skill mu dari sekarang.
Pinjaman untuk Kuliah
Nah, demikian adalah beberapa universitas seni dan desain terbaik di dunia. Kamu bisa memperdalam ilmu desain di kampus tersebut agar bisa mendapatkan beasiswa, kamu harus aktif mencari informasi di kampus yang bersangkutan. namun jika tidak bisa mendapatkan beasiswa Jangan putus asa terlebih dahulu titik sebab kamu bisa mengajukan pinjaman pendidikan atau student loan agar kamu dapat menjadi mahasiswa universitas tersebut. Ada beberapa jenis pinjaman untuk kuliah di luar negeri yang perlu kamu ketahui namun yang paling utama adalah memastikan kemampuan kita untuk membayarnya di masa yang akan datang.
Sebaiknya kamu juga perlu mendiskusikan soal pinjaman ini kepada orang tua jika ingin mengajukan untuk belajar di luar negeri maupun di dalam negeri. Jika kamu sudah bekerja dan ingin memperdalam ilmu di luar negeri namun tidak menggunakan beasiswa melainkan pinjaman untuk kuliah maka sah-sah saja jika kamu mampu untuk membayar pinjaman yang sudah kamu gunakan untuk kuliah tersebut. Kuliah di luar negeri bukan hanya biaya pendidikan saja yang perlu kamu pertimbangkan tapi juga biaya hidup karena biaya hidup di luar negeri tentu sangat berbeda dengan biaya hidup di dalam negeri.
Di beberapa negara pinjaman untuk kuliah menjadi hal yang sangat lazim dan sudah banyak dilakukan oleh para mahasiswa yang memang mereka tidak memiliki kesempatan untuk mendapatkan beasiswa sehingga menggunakan student loan. Sedangkan di Indonesia sendiri student loan baru berjalan beberapa waktu yang lalu, namun tidak semua universitas bisa menerima student loan ada beberapa bank yang bekerjasama dengan universitas terkait untuk menyelenggarakan kuliah yang dibiayai dengan student loan tersebut.
Bila kamu akan mengajukan pinjaman untuk kuliah di dalam negeri kamu juga bisa mengajukan nya jika sudah menjadi nasabah atau kamu bisa menanyakannya ke bank yang bersangkutan. Sedangkan untuk mengajukan kartu kredit untuk pinjaman lainnya, ajukan saja di CekAja.