10 Tempat Wisata di Bali yang Gratis Tapi Eksotis

tempat wisata di bali - CekAja

Dari sekian tempat wisata di Bali, banyak yang mengharuskan kita merogoh kocek mahal untuk bisa mengunjunginya. Ternyata kita bisa temukan tempat gratis namun tawarkan keindahan yang eksotis.

Berlibur ke Pulau Dewata atau Bali memang tak ada habisnya. Keindahan alam, budaya, dan keramahan penduduknya seakan memiliki daya tarik sendiri yang membuat wisatawan selalu ingin kembali berkunjung.

Mulai dari pantai hingga gunung, wisata sejarah hingga uji adrenalin, bahkan kegiatan unik yang tak pernah dibayangkan sebelumnya, bisa didapatkan ketika 7 Desa Ini Bikin Liburan ke Bali Jadi Tidak Terlupakan.

Namun sayangnya, beberapa tempat tujuan liburan tersebut biasanya hanya bisa dikunjungi oleh wisatawan berkocek besar, mengingat harga tiket masuknya yang cukup mahal. Tapi jangan sedih, masih banyak destinasi di Bali yang ramah dengan kantong traveler berbujet minim.

Berenang di pinggir pantai, berkunjung ke taman bunga, hingga menikmati suasana desa tradisional khas Bali yang eksotik, kita bisa mendapatkannya tanpa perlu membayar.

Simak 10 tempat di Bali rekomendasi CekAja.com yang bisa dikunjungi sebagai tempat wisata murah di Bali, bahkan gratis berikut ini.

1. Ladang Bunga Marigold

Bunga candeluna atau yang biasa dikenal dengan bunga Marigold adalah bunga khusus yang digunakan dalam setiap ritual di Bali. Di Desa Temukus, Bali Timur, banyak warga lokal yang menanam bunga marigold.

Jadi ketika berkunjung ke sana, kita bisa menemukan kebun bunga marigold dengan mudah dan melipir untuk berfoto di tengah-tengah kebun. Tentunya kita harus izin terlebih dahulu kepada warga lokal sebelum memasuki kebun mereka.

2. Pura Lempuyang Luhur

Pura Lempuyang Luhur merupakan salah satu tempat suci bagi umat Hindu di Bali. Terletak di puncak tertinggi Gunung Lempuyang, kita harus mendaki 1.700 anak tangga dengan waktu tempuh sekitar 20 menit dari pintu masuk. Namun, perjuangan menuju pura ini akan terbayar setelah kita tiba di puncak.

Ketika udara sedang cerah, pemandangan Kota Amlapura, Pantai Amed dan Gunung Agung yang megah akan terlihat jelas. Ketika masuk waktu senja, semburat cahaya keemasan akan terbingkai sempurna oleh Gapura Candi Bentar,

3. Waterblow Nusa Dua

Seperti namanya, kita akan disuguhkan semburan air laut yang muncul dari balik karang ketika mengunjungi Waterblow yang terletak di Nusa Dua ini. Terlrtak di belakang Hotel Grand Hyatt Nusa Dua, tempat ini sebenarnya hanya berupa dua buah batu karang yang terletak di bibir pantai.

Peristiwa ini terjadi karena gelombang Samudra Hindia berkecepatan tinggi menghantam kedua struktur karang, sehingga hempasan air akan menyembur tinggi ke atas sejauh 4 meter.

4. Angel’s Billabong

Bali sangat terkenal dengan resort dan hotel yang menyediakan kolam renang infinity. Tentunya untuk bisa berenang di kolam tersebut membutuhkan kocek yang tak sedikit karena kita harus menyewa kamar terlebih dahulu di resort atau hotel tersebut.

Namun jangan khawatir, masih ada tujuan lain di Bali yang menyediakan kolam infinity alami yang bahkan lebih luas dari yang terdapat di hotel atau resort.

Salah satunya adalah Angel’s Billabong yang berada di Nusa Penida. Angel’s Billabong merupakan muara sungai yang memiliki air sejernih kristal. Saking jernihnya, bahkan kita bisa melihat dasar kolam ini. Ditambah lagi dengan latar belakang laut lepas yang memancarkan warna kehijauan, tempat eksotik ini sangat Instagrammable!

5. Laut Rusak Pasih Uug Nusa Penida

Masih berada di Nusa Penida, Laut Rusak Pasih Uug adalah salah satu destinasi liburan yang unik di Bali. Berawal dari fenomena alam yang spektakuler, sebagian dasar tebing hancur dan runtuh membentuk terowongan raksasa.

Lubang terowongan tersebut membuat air laut mengalir ke dalamnya. Bahkan kita juga bisa berenang di bawah terowongan tersebut.

6. Air Terjun Desa Musi

Belum diketahui banyak orang, Air Terjun Desa Musi baru terkenal di kalangan penduduk lokal Desa Musi, Buleleng. Bukan tanpa alasan, banyak turis yang belum familiar dengan daerah ini karena lokasinya yang sangat tersembunyi.

Jalan satu-satunya menuju air terjun ini adalah dengan bertanya ke penduduk lokal yang bisa ditemui di sepanjang perjalanan wisata kita menuju lokasi.

Perjuangan menuju tempat ini akan terbayarkan dengan pemandangan air terjun di antara tebing dan bebatuan yang berjatuhan ke dalam sebuah kolam alami. Selain menikmati pemandangannya, kita bisa mendapat pengalaman baru berecengkrama bersama penduduk lokal dengan menyambangi daerah sejuk ini.

7. Air Terjun Dusun Jembong

Tak kalah cantik dengan Air Terjun Desa Musi, Air Terjun Jembong dikatakan sebagai air terjun dengan penataan terbaik di Bali. Sebab, berbeda dengan kebanyakan air terjun yang bisa dinikmati setelah menuruni sebuah lembah, kita harus naik ke atas untuk bisa menikmati keindahan Air Terjun Dusun Jembong ini.

Ketika baru memasuki area air terjun, kita akan disambut dengan beberapa kolam ikan dan penataan tanaman yang sungguh rapi. Yang lebih mengagetkan lagi, kita pun tidak perlu mengeluarkan kocek apapun untuk berkunjung, alias gratis. Bahkan kita dapat menikmati fasilitas gazebo, toilet, dan tempat ganti pakaian yang tersedia.

8. Lotus Lagoon

Lotus Lagoon merupakan sebuah danau luas yang dipenuhi ribuan bunga teratai berwarna merah muda dan fuchsia dengan sebuah taman yang dihiasi patung-patung khas Bali di tengahnya. Tujuan wisata di Bali ini menjadi salah satu ikon yang terkenal di Candidasa.

9. Jacuzzi Pantai Tegalwangi

Biasanya jacuzzi hanya terdapat di rumah-rumah mewah. Namun, kini siapapun bisa menikmatinya secara gratis di Pantai Tegal Wangi. Bahkan kita bisa berendam sambil memandangi alam bebas.

Lubang besar di tengah karang yang terletak di pinggir pantai menampung air langsung dari lautan, sehingga memungkinkan kita untuk berendam di dalamnya.

10. Taman Festival Bali

Di balik keindahannya, Pulau Bali juga menyimpan banyak cerita mistis. Buat kamu yang mengaku pemberani, jangan sampai melewatkan beberapa 7 Objek Wisata Bali yang Tawarkan Pengalaman Liburan Berbeda yang sudah tak terpakai dan terbengkalai ini.

Salah satunya adalah Taman Festival yang terletak di Sanur. Menurut warga sekitar, taman bermain ini ditinggalkan sejak 14 tahun lalu. Saking lamanya ditinggal, tempat ini jadi tempat berkumpulnya buaya kanibal yang memakan satu sama lain.