5 Penyebab Kamu dan Pasangan Gagal Kaya Saat Investasi Bersama

Investasi bersama pasangan merupakan  hal yang sangat baik untuk dilakukan, apalagi kalau kamu berdua memiliki tujuan yang sama yaitu merencanakan pensiun dini.

Namun, jika  kamu melakukan hal-hal yang keliru, investasi bersama pasangan justru bisa merugikan. Berikut 5 penyebab kamu gagal kaya saat berinvestasi dengan pasangan:

Tidak punya rencana matang

Kamu dan pasangan mungkin mengalami kegagalan berinvestasi karena kurangnya perencanaan yang matang. Hanya karena kamu memiliki uang yang cukup untuk berinvestasi, bukan berarti kamu bakal sukses melakukannya.

(Baca juga:  Ini Budidaya Beromzet Ratusan Juta yang Bisa Kamu Kerjakan di Rumah)

Ingat, sebelum berinvestasi sebaiknya pelajari terlebih dahulu ilmu investasi sederhana. Caranya mudah dan murah kok. Cukup rutin membaca portal berita atau blog informasi keuangan, kamu bisa lebih melek finansial.

Terlalu pusing dengan prinsip dan perbedaan cara pandang

Penyebab lain mengapa sepasang kekasih justru gagal dalam berinvestasi adalah karena terlalu memusingkan perbedaan.  Hanya karena kamu dan pasangan punya cara pandang yang berbeda, di mana kebanyakan pria lebih agresif dan wanita lebih pasif dalam berinvestasi, jangan membuat rencana justru berantakan. Di sinilah pentingnya kedewasaan untuk berkompromi agar  proses berinvestasi berjalan lancar.

Melewati detil-detil penting

Saking inginnya mendapatkan untung dari berinvestasi, kamu justru melewatkan detil-detil penting yang seharusnya diperhatikan.  Misalnya, walau sudah berinvestasi kamu masih harus mengumpulkan  tabungan atau  dana darurat. Sayangnya hal ini sering dilewatkan oleh banyak pasangan.

Lupa dengan tujuan kedua belah pihak

Ketika memutuskan untuk berinvestasi bersama, diskusikan apa tujuan kamu berdua dan berpegang teguhlah terhadap tujuan bersama tersebut.  Banyak pasangan gagal dalam berinvestasi karena masih fokus dengan tujuan masing-masing, bukan tujuan yang disepakati bersama.

(Baca juga: Awas, 4 Kata Ini Bisa Membuat Wawancara Kerjamu Berantakan!)

Kalau mau pensiun dini, jangan cuma berinvestasi

Sudah menyiapkan rencana pensiun dini dan berinvestasi, kamu malah mengalami kesulitan keuangan akibat sakit atau kecelakaan yang membuatmu kehilangan pendapatan bulanan.  Nah, kalau sudah begini kamu berdua bakal dipusingkan oleh keadaan. Maka dari itu, selain berinvestasi kamu juga harus melindungi diri dengan  asuransi. Sehingga dana investasi dan keuangan bulananmu tidak dikorbankan nantinya.

Butuh asuransi kesehatan yang bisa meringankan biaya kesehatan keluargamu? Daftar sekarang juga di CekAja!