Cara Memilih Sepatu Lari yang Tepat dan Rekomendasinya 2020

Sebagian orang belum mengetahui cara memilih sepatu lari yang tepat. Padahal, walaupun olahraga lari terbilang sederhana, kenyamanan sepatu lari sangat penting.

Cara Memilih Sepatu Lari yang Tepat dan Rekomendasinya 2020

Eits, jangan anggap sepele. Sepatu lari yang tepat tidak hanya membuat nyaman kaki, tapi juga mencegah terjadinya cidera. Berikut tips mengenai cara memilih sepatu lari yang tepat untukmu.

1. Sesuaikan dengan Bentuk Kaki

Sesuaikan dengan Bentuk Kaki - Cara Memilih Sepatu Lari yang Tepat dan Rekomendasinya 2020

Pertama, cara memilih sepatu lari yang tepat adalah dengan menyesuaikan sepatu dengan bentuk kaki. Kamu harus terlebih dulu mengetahui seperti apa bentuk kakimu.

Karena setiap orang memiliki bentuk kaki yang berbeda dan bentuk kaki itu berpengaruh terhadap gerakan kaki ketika lari.

Ada tiga jenis bentuk kaki yang bisa menjadi acuan dalam menerapkan cara memilih sepatu lari yang tepat. Yakni normal arch, low arch, dan high arch. Ketiganya dibedakan berdasar lengkungan di area telapak kaki.

  • Normal Arch

Normal arch berarti kaki dengan kelengkungan normal di sisi dalam telapak kaki. Kaki kanan akan memiliki lengkungan di bagian kiri tengah, sedangkan kaki kiri memiliki kelengkungan di bagian kanan tengah.

Ini adalah bentuk kaki yang paling umum, dengan gaya berjalan normal atau disebut normal pronation. Bentuk kaki seperti ini membutuhkan bantalan dengan ketebalan normal di bagian lengkungan tersebut, yakni neutral cushioning shoe.

  • Low Arch

Sedangkan low arch berarti kaki dengan lengkungan kecil hingga nyaris terlihat rata. Bentuk kaki seperti ini juga disebut dengan flat foot.

Bentuk low arch juga terjadi posisi kaki yang menekuk ke luar, atau kaki dengan bentuk X alias knock knee.

Gaya berjalan dengan bentuk kaki ini cenderung tumit yang terlebih dulu menyentuh tanah. Kemudian gerakan jalan berguling ke dalam secara berlebihan.

Sehingga membutuhkan sepatu yang membantu menstabilkan tubuh kala berlari.

Sepatu lari yang tepat untuk bentuk kaki low arch adalah jenis motion control shoe.

  • High Arch

Kemudian, ada juga high arch yang memiliki kelengkungan berlebih ke bagian dalam jika dibandingkan dengan normal arch. Sehingga seolah tak ada penghubung antara tumit dengan kaki bagian depan.

Gaya berjalan kaki berbentuk high arch akan mendaratkan tumitnya terlebih dulu ke tanah. Namun tetap pada posisi mendarat yang sedikit miring, tidak berguling ke arah dalam kaki.

Bentuk kaki ini membutuhkan sepatu lari dengan bantalan normal (neutral cushioning shoe) yang memberikan bantalan empuk di bagian tengah.

2. Pilih Sepatu Lari yang Ringan

Pilih Sepatu Lari yang Ringan - Cara Memilih Sepatu Lari yang Tepat dan Rekomendasinya 2020

Selanjutnya, pilih lah sepatu lari yang ringan dipakai. Bobot sepatu lari yang ringan berkisar di angka 200 hingga 300 gram.

Bahkan, sekarang ada pula sepatu lari dengan bobot hanya 170 gram saja lho. Sepatu lari yang ringan akan memudahkanmu ketika bergerak, cocok untuk pelari pemula hingga pelari aktif.

(Baca Juga: Aplikasi Lari Terbaik untuk Smartphone)

3. Pilih Material Berkualitas

Pilih Material Berkualitas - Cara Memilih Sepatu Lari yang Tepat dan Rekomendasinya 2020

Cara memilih sepatu lari yang tepat harus memikirkan kualitas bahan. Pilih sepatu lari dengan material yang berkualitas dan nyaman. Bantalan sepatu harus empuk, dan setiap jahitan maupun sol sudah solid dan rapi.

Kenyamanan ini bisa kamu pastikan saat membeli sepatu lari di toko langsung. Ya, untuk kamu yang baru pertama kali ingin membeli sepatu untuk olahraga lari, ada baiknya membeli langsung bukan di toko online.

Coba lah sepatu tersebut dan pasangkan di kaki dengan baik, kondisi tali sudah benar-benar terikat.

4. Perhatikan Ukuran dan Kelenturan

Perhatikan Ukuran dan Kelenturan - Cara Memilih Sepatu Lari yang Tepat dan Rekomendasinya 2020

Setelah memastikan material sepatu lari yang kamu pilih berkualitas, maka perhatikan pula ukuran dan kelenturannya. Ukuran sepatu lari harus benar-benar pas.

Disarankan untuk tidak memilih satu nomor lebih besar karena pertimbangan ruang kaos kaki. Sebab kaos kaki untuk olahraga lari sangat tipis, tak akan mengganggu ukuran sepatumu.

Kemudian cara memilih sepatu lari yang tepat lainnya dengan melihat kelenturan. Pastikan sepatu lari elastis, meskipun saat pemakaian akan mengalami penekukan kala berlari.

5. Pertimbangkan Track Lari

Pertimbangkan Track Lari - Cara Memilih Sepatu Lari yang Tepat dan Rekomendasinya 2020

Memikirkan track atau jalur lari yang akan kamu lalui juga penting saat menerapkan cara memilih sepatu lari yang tepat.

Jika kamu berolahraga di pusat kebugaran dengan treadmill atau di jalan raya beraspal dan tanah rata, maka kamu bisa menggunakan sepatu lari yang ringan dan lentur.

Tapi jika kamu akan lebih banyak berlari di lingkungan alam terbuka dengan medan yang tak terduga, maka kamu perlu sepatu lari yang ringan namun kokoh, dengan sol anti-slip.

6. Sesuaikan dengan Berat Badan

Sesuaikan dengan Berat Badan - Cara Memilih Sepatu Lari yang Tepat dan Rekomendasinya 2020

Kenyamanan sepatu lari yang digunakan juga dipengaruhi oleh berat badanmu. Jika berat badanmu di atas normal, maka cara memilih sepatu lari yang tepat yakni sepatu dengan sol yang agak tinggi. Sekitar 8 milimeter hingga 10 milimeter.

(Baca Juga: Pengantin Zumba Viral, Ini Manfaat Olahraga Dance Tersebut Bagi Tubuh)

Rekomendasi Sepatu Lari 2020

Harga sepatu lari memang tidak murah. Namun jika sepatu yang dibeli dijamin kualitasnya, maka kocek tersebut akan sepantas dengan kenyamanan yang kamu rasakan.

Cara memilih sepatu lari yang tepat juga dengan mempertimbangkan merek dagang produsen sepatu tersebut. Sebab sepatu lari bermerk cenderung lebih awet, bisa dipakai hingga bertahun-tahun.

Berikut rekomendasi sepatu lari 2020:

  • Adidas Ultraboost 19

Berat: 309 gram

Ketebalan sol: 10 milimeter

Harga: Rp1,5 juta

  • Saucony Type A19

Berat: 170 gram

Ketebalan sol: 4 milimeter

Harga: Rp1,5 juta

  • Nike Zoom Pegasus Turbo 2

Berat: 220 gram

Ketebalan sol: 10 milimeter

Harga: Rp2,7 juta

  • Hoka One One Carbon X

Berat: 246 gram

Ketebalan sol: 5 milimeter

Harga: Rp3 juta

  • Asics Gel Nimbus 21

Berat: 309 gram

Ketebalan sol: 10 milimeter

Harga: Rp2 juta

Miliki sepatu lari impianmu dengan pembayaran mudah lewat kartu kredit. Belum punya kartu kredit buat belanja? Ajukan aja di CekAja.com sekarang!