Cara Menaikkan Limit Kartu Kredit Digibank

Limit awal yang diberikan untuk pemilik kartu kredit memang seringkali tidak besar. Jika kamu salah satu yang mengalaminya, tak usah khawatir karena kamu dapat mengajukan kenaikan limit kartu kredit!

Cara Menaikkan limit kartu kredit Digibank

Bagi sebagian orang, kartu kredit seringkali juga dijadikan sebagai dana cadangan dalam kondisi kepepet. Tapi bagaimana jika besaran limit yang diberikan masih tergolong kecil?

Yuk ketahui bagaimana cara menaikkan limit kartu kredit terutama pada kartu kredit Digibank!

Cara Mengajukan Kenaikan Limit Kartu Kredit Digibank

1. Menghubungi Call Center

Cara menaikkan limit kartu kredit Digibank yang pertama adalah dengan menghubungi call center Digibank di nomor 08041500327. Selanjutnya, kamu cukup menyampaikan bahwa kamu ingin menaikkan limit kartu kredit.

Sertakan juga informasi yang dibutuhkan seperti nomor kartu kredit beserta jenisnya, nomor identitas NIK, jenis kenaikan, serta jumlah kenaikan yang kamu minta.

2. Mengajukan Kenaikan Limit Lewat Aplikasi DBS Online Banking

Untuk mengajukan kenaikan limit kartu kredit melalui aplikasi, kamu cukup membuka aplikasi dan memilih halaman credit card. Selanjutnya, pilih opsi atur, dan pilih tipe kenaikan limit mana yang kamu inginkan. 

Setelah itu, kamu hanya perlu mengikuti alur yang ada sesuai dengan tipe kenaikan limit yang kamu butuhkan.

(Baca Juga: Review Kartu Kredit Digibank Live Fresh, Pemburu Cashback Wajib Tahu!)

Tips Menaikkan Limit Kartu Kredit

Dengan kartu kredit Digibank, kamu bahkan tidak perlu menunggu kenaikan limit seperti pada kartu kredit lainnya. Lalu bagaimana tips menaikkan limit kartu kredit Digibank? Simak di bawah ini!

1. Lakukan Pembayaran Tepat Waktu

Tips yang pertama adalah dengan melakukan pembayaran tagihan tepat waktu. Bahkan, jika bisa sebelum masa tenggat waktu tiba.

Pembayaran yang tepat waktu juga dapat membantu kamu menjaga riwayat penggunaan kartu kredit.

2. Gunakan Kartu Kredit dengan Maksimal

Tips selanjutnya adalah memaksimalkan penggunaan kartu kredit. Cara ini dilakukan dengan menggunakan kartu kredit mendekati limit maksimal yang diberikan.

Selain itu, kamu juga tentunya dapat mempersering penggunaan kartu kredit agar dapat lebih mudah menaikkan limit yang diberikan.

3. Menjaga Riwayat Penggunaan Kartu Kredit

Tips yang terakhir adalah menjaga riwayat penggunaan kartu kredit. Hal ini tidak hanya berlaku soal ketepatan pembayaran saja. Namun juga sebisa mungkin menghindari over budget dari limit yang saat itu sedang diberikan.

Tipe Kenaikan Limit Kartu Kredit

Sebelum meminta kenaikan limit kartu kredit, sebelumnya kamu harus mengetahui tipe kenaikan limit yang tersedia pada kartu kredit Digibank.

Karena pada kartu kredit Digibank, terdapat dua jenis kenaikan limit yang dapat kamu ajukan, yaitu:

A. Naik Limit Temporer

Sesuai dengan namanya, kenaikan limit kartu kredit yang satu ini hanya berlangsung sementara. Yaitu akan berlaku mulai dari 1, 2, dan 3 bulan sesuai dengan kebutuhan, setelah kenaikan disetujui.

Untuk bisa mendapatkan kenaikan limit temporer juga cenderung lebih mudah jika dibandingkan dengan kenaikan limit permanen.

Apa saja syarat yang dibutuhkan untuk menaikkan limit kartu kredit secara temporer?

Syarat dan Ketentuan

  • Kenaikan limit temporer hanya berlaku untuk pemegang kartu utama.
  • Hasil pengajuan kenaikan limit temporer berdasarkan hasil analisis Bank dengan memperhatikan risiko kredit.
  • Bank menyarankan agar penggunaan kartu kredit dengan limit kondisi temporer tidak digunakan untuk transaksi cicilan.
  • Apabila setelah jangka waktu kenaikan limit temporer habis dan masih terdapat total tagihan yang melebihi limit sebelum kenaikan, maka status kartu akan otomatis menjadi over limit dan akan dikenakan over limit fee
  • Jika pengajuan kenaikan limit temporer ditolak, kamu dapat mengajukan kenaikan limit kembali

B. Naik Limit Permanen

Sementara itu, sesuai pula dengan namanya, kenaikan limit permanen tidak tergantung dengan waktu yang sudah ditentukan.

Syarat dan Ketentuan

  • Dapat diajukan untuk kartu yang telah berumur minimal 6 bulan.
  • Kenaikan limit permanen hanya dapat dilakukan oleh kartu pemegang utama.
  • Hasil pengajuan kenaikan limit permanen berdasarkan hasil analisis Bank dengan memperhatikan pendapatan terupdate yang dikirimkan nasabah.
  • Nasabah diharuskan mengirimkan dokumen pendukung seperti formulir CS, dokumen penghasilan terbaru, dan NPWP.

(Baca Juga: Ini Dia 5 Tips Bebas Bunga Kartu Kredit, Bikin Transaksi Kian Untung!)

Itulah cara menaikkan limit kartu kredit Digibank. Sudah tidak bingung lagi kan dengan caranya?

Atau kamu belum memiliki kartu kredit Citibank? Yuk intip rekomendasi produk kartu kredit Citibank, yang tersedia di CekAja.com berikut ini.

Saat ini terdapat berbagai jenis kartu kredit yang cocok dimiliki untuk pemula seperti kartu kredit Digibank Live Fresh!

Buat kartu kredit kamu di CekAja.com untuk proses pengajuan kartu kredit yang mudah, cepat dan aman!