Lima Ide Merayakan Tahun Baru dengan Bujet Seadanya
3 menit membacaTinggal menghitung beberapa hari lagi, kita bakal merayakan tahun baru 2020. Untuk menyambut datangnya pergantian tahun ini, setiap negara memiliki tradisinya masing-masing, yang tentu saja tidak boleh dilewatkan.
Namun terkadang, perayaan di malam tahun baru sering dikaitkan dengan pesta besar-besaran yang tak jarang menguras seluruh isi dompet.
Alih-alih ingin berhemat di awal tahun justru sulit direalisasikan, karena uang kamu habis untuk merayakan pesta semalam suntuk.
Nah, daripada kamu terjebak dengan kondisi seperti itu, mendingan terapkan lima ide merayakan tahun baru versi CekAja berikut ini, yang pastinya enggak bikin kantongmu jebol saat awal tahun nanti.
1. Rayakan di Rumah
Ide merayakan tahun baru sebetulnya tidak hanya identik dengan jalan-jalan ke luar kota atau luar negeri. Karena kamu dapat merayakan tahun baru di rumah bersama sanak keluarga dan teman-teman loh.
Kamu dapat membakar jagung, ayam, dan seafood di halaman rumah sambil menikmati secangkir teh hangat, bersenda gurau, dan bermain kembang api.
Ide merayakan tahun baru yang satu ini bukan hanya low budget, namun juga meningkatkan keakraban antar anggota keluarga.
Kamu dapat menambahkan sesi bermain bersama dan menonton layar tancap untuk bernostalgia ke era 90-an yang tentunya akan menghidupkan suasana perayaan tahun baru ini.
Jangan lupa untuk mengakhirinya dengan berdoa bersama serta membuat resolusi yang lebih baik untuk tahun depannya.
2. Karaoke Bersama Kerabat Terdekat
Nah, kalau ide merayakan tahun baru yang satu ini sih akan lebih mengasyikan bila kamu melakukannya beramai-ramai.
Mengajak kerabat terdekat karaoke sambil menunggu pergantian tahun akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan.
Kamu dapat menyewa satu ruangan karaoke berukuran besar dengan sistem pembayaran bagi rata agar bujet yang dikeluarkan tidak terlalu besar.
(Baca juga: Gampang Dibuat, Ini 3 Resep Hidangan Enak untuk Tahun Baru)
Perkiraan bujet yang akan kamu habiskan hanya sekitar Rp20 ribu hingga Rp50 ribu saja tergantung pada jumlah kerabat yang ikut berkaraoke.
Lantas, agar ide merayakan tahun baru yang satu ini lebih menarik, jangan lupa untuk menambahkan permainan tebak lagu sembari bertukar kado untuk meningkatkan keharmonisan dengan kerabat terdekat ya.
3. Camping
Merayakan tahun baru dengan camping bersama keluarga atau teman terdekatmu juga bisa menjadi satu diantara ide merayakan tahun baru yang patut dipertimbangkan.
Kamu dapat memilih lokasi camping di hutan, pantai, gunung, dan tempat-tempat wisata lain di kota atau provinsi yang kamu tinggali agar memangkas bujet yang dikeluarkan.
Duduk santai sambil menikmati api unggun dan bebakaran bakal membuat perayaan tahun baru kamu terasa berbeda.
Kamu juga dapat berdiskusi dan saling bertukar pikiran agar tahun depan dapat menjadi sosok yang lebih baik lagi.
Selain mempererat hubungan dengan kerabat, camping juga dapat membantu kamu menyegarkan pikiran dari beratnya beban kerja yang ada.
Ide merayakan tahun baru yang satu ini pada akhirnya akan menjadi ajang pemulihan diri untukmu dan kerabat terdekat.
4. Menonton Konser
Ide merayakan tahun baru yang satu ini harus kamu persiapkan dari jauh-jauh hari. Pasalnya, jika kamu ingin merayakan tahun baru dengan menonton konser, akan sangat disarankan untuk membelinya pada presale 1 yang biasanya jauh lebih murah daripada tiket on the spot loh.
Konser-konser yang digelar sebagai penutup tahun baru juga kerap kali lebih menarik daripada konser biasanya.
Selain lineup dan tenant yang dihadirkan cukup menarik, biasanya pihak promotor konser tidak segan untuk memberikan tiket gratis dengan syarat dan ketentuan yang cukup mudah, yakni dengan mengikuti kuis.
Nah, daripada gabut atau hanya berkeliling kota saja, lebih baik kamu dan teman-teman menonton konser bersama sambil bernyanyi lagu favorit untuk menghabiskan malam pergantian tahun ini.
5. Me Time
Ide merayakan tahun baru selanjutnya yang paling menghemat bujet adalah dengan melakukan me time.
Ide ini cukup efektif, terlebih bagi kamu yang cenderung tidak senang berada di tengah keramaian.
Kamu cukup menghabiskan waktu di rumah sembari menonton film favorit atau bermain game.
Jika sudah dirasa bosan melakukan dua aktivitas tersebut, kamu bisa mengubah ide merayakan tahun baru di rumah dengan membaca novel hingga belajar memasak bersama orang tua.
Aktivitas seperti ini tentu saja bakal membuat hubunganmu bersama orang tua menjadi lebih dekat.
(Baca juga: 6 Lokasi Wisata Alternatif di Bandung untuk Liburan Tahun Baru)
Itulah beberapa ide merayakan tahun baru yang bisa kamu tiru di penghujung tahun nanti. Bila semua aktivitas tersebut sudah pernah kamu alami dan menginginkan perayaan akhir tahun yang berbeda, kamu bisa melakukan travelling bersama keluarga atau teman dengan menggunakan kartu kredit BRI World Access.
Sebab, kartu kredit ini memberikan banyak keuntungan menarik, salah satunya adalah free ex lounge di Indonesia yang pastinya enggak bakal membuat kantong dompetmu jebol.
Biar semakin hemat di tahun 2020 nanti, pengajuan kartu kredit BRI World Access bisa kamu lakukan melalui CekAja.com.
Yuk, tunggu apalagi? Segera apply kartu kredit favoritmu dan realisasikan ide merayakan tahun baru bersama keluarga dan teman-teman terdekat.