Review Kartu Kredit Mandiri SKYZ, Kartu Ekslusif Buat Para Traveler

Siapa di antara kamu yang belum tahu manfaat dari kartu ajaib yang satu ini? Ya, kartu kredit memang sudah menjadi alat pembayaran yang wajib dimiliki seseorang saat ini, terutama buat kamu yang suka belanja atau travelling.

Review Kartu Kredit Mandiri SKYZ, Kartu Ekslusif Buat Para Traveler

Namun, ada kabar baik buat kamu yang hobinya travelling, karena bank Mandiri punya kartu kredit Mandiri bernama SKYZ. Apa saja keunggulannya? Penasaran kan? Yuk simak review kartu kredit Mandiri SKYZ berikut ini.

Apa Itu Kartu Kredit Mandiri SKYZ?

Sebelum review kartu kredit Mandiri SKYZ terkait keunggulannya, kartu kredit Mandiri SKYZ ini merupakan kartu kredit ekslusif yang ditujukan khususnya bagi para traveler pemula.

Tidak hanya itu, kartu kredit ini juga sudah digunakan hampir diseluruh outlet-outlet berlogo Master Card, di Indonesia bahkan di seluruh dunia.

Maka tak heran jika, kartu ini sangat istimewa bagi para nasabah yang memiliki hobi travelling. Di samping itu, berbagai penawaran ekslusifnya juga akan membuat perjalanan kamu semakin nyaman sekaligus hemat.

Pokoknya kartu kredit Mandiri SKYZ ini, akan membuat pengalaman liburanmu menjadi sempurna, untuk para petualang sejati.

(Baca Juga: Tertarik Kartu Kredit Cicilan Nol Persen? Intip Dulu Aturan Mainnya)

Keunggulan Kartu Kredit Mandiri SKYZ

Untuk memulai review kartu kredit Mandiri SKYZ kali ini, mari dimulai dari keunggulannya. Kartu kredit Mandiri SKYZ memiliki keunggulan utama yang terletak pada convertibility dan gimmick.

Di mana kartu kredit ini tergolong kompetitif untuk kartu kredit mid-tier, atau pengguna tingkat menengah.

Kartu kredit Mandiri SKYZ ini juga memiliki earning rate sebesar 60.000 Rupiah = 1 GarudaMiles atau 0,75 KrisFlyer/AsiaMiles atau 1,5 AirAsia BIG, untuk transaksi yang dibukukan dalam mata uang Rupiah.

Lalu juga ada 30.000 Rupiah = 1 GarudaMiles atau 0,75 KrisFlyer/AsiaMiles atau 1,5 AirAsia BIG, untuk transaksi yang dibukukan dalam mata uang asing. Kamu juga bisa menikmati nilai tukar kurs yang rendah dan terbaik untuk transaksi mata uang asing lho.

Di mana transaksi tersebut tidak hanya bisa dilakukan di luar negeri saja, tetapi juga termasuk untuk transaksi online, misalnya untuk pembelian tiket pesawat, pemesanan hotel, hingga berbelanja di situs online.

Kartu kredit Mandiri SKYZ juga memiliki fitur fiestapoin, dimana setiap transaksi mata uang asing senilai Rp20 ribu, maka kamu akan mendapatkan 2 Fiestapoin. Namun, jika untuk transaksi dalam negeri, kamu mendapatkan 8X Livin’poin.

Intinya, kartu kredit Mandiri SKYZ ini merupakan kartu kredit low-tier yang bisa kamu pertimbangkan untuk dimiliki, dari semua produk kartu kredit Mandiri yang tentunya memiliki keunggulan tersendiri.

Keuntungan dari Kartu Kredti Mandiri SKYZ

Selain itu, ada review kartu kredit Mandiri SKYZ yang dilihat dari keuntungannya, yakni sebagai berikut:

  • Liburan lebih hemat dengan cashback senilai Rp200 ribu.
  • Bonus hingga 8X Livin’poin untuk setiap kelipatan transaksi Rp20 ribu di merchant travel dan hotel domestik.
  • Fiestapoin dapat di tukarkan menjadi mileage masakapai penerbangan.
  • Travel Accident Insurance.
  • Travel Inconvenience Insurance.
  • Purchase Protection Insurance.
  • Overseas Medical Treatment.

Syarat dan Ketentuan Kartu kredit Mandiri SKYZ

Adapun beberapa syarat ini wajib dimiliki, jika kamu ingin memiliki kartu kredit Mandiri SKYZ, yakni sebagai berikut:

Usia:

  • Minimal usia untuk pemegang kartu utama adalah 21 tahun ke atas
  • Minimal usia untuk pemegang kartu tambangan adalah 17 tahun ke atas

Dokumen:

  • Fotokopi KTP (WNI) – (Untuk pegawai/profesional/wiraswasta/lainnya)
  • Fotokopi paspor dan KITAS/KITAP (WNA)
  • Surat keterangan pendapatan dari perusahaan/slip gaji/fotokopi bukti setoran pajak/ fotokopi mutasi rekening minimum 3 bulan terakhir/dokumen lainnya yang menginformasikan pendapatan – (Untuk pegawai)
  • Fotokopi SPPT PPh 21 (form 1721-A1)/fotokopi mutasi rekening minimum 3 bulan terakhir/dokumen lain yang menginformasikan pendapatan (Untuk profesional/wiraswasta/lainnya)
  • Fotokopi Surat Izin Praktek – (Untuk profesional)
  • Fotokopi SIUP/TDP dan/ atau Akte Pendirian berikut perubahannya – (Untuk wisaswasta)
  • Aplikasi Mandiri Kartu Kredit yang telah diisi dan ditandatangani – (Untuk pegawai/profesional/wiraswasta/lainnya)
  • Fotokopi NPWP atau SPPT PPh 21 form 1721-A1 untuk pengajuan limit kredit (total eksposur) di atas Rp50 juta – (Untuk pegawai/profesional/wiraswasta/lainnya)

Ketentuan Biaya-biaya:

  • Biaya Cash Advance: 6% dari jumlah pengambilan tunai/ Rp100 ribu mana yang lebih besar
  • Biaya Keterlambatan Pembayaran: 1% dari jumlah tagihan maksimum Rp100 ribu
  • Pembayaran Minimum: 5% dari jumlah tagihan/ Rp50 ribu mana yang lebih besar**
  • Mandiri Protection: 0,55% dari total tagihan
  • Bunga Retail: 1,75%
  • Bunga Cash Advance: 1,75%
  • Membership Fee Kartu Utama: Rp300 ribu/ Tahun
  • Membership Fee Kartu Tambahan: Rp180 ribu/ Tahun
  • Biaya Pelampauan Batas Kredit: Rp150 ribu
  • Biaya Ganti Kartu Hilang: Rp50 ribu
  • Biaya Ganti Kartu Sebab Lain: Free
  • Biaya Naik Limit: Free
  • Biaya Copy Sales Draft: Rp30 ribu
  • Biaya Copy Lembar Tagihan: Rp25 ribu
  • Pembayaran Melalui Cabang: Rp25 ribu
  • Pembayaran Melalui Direct Debit: Free
  • Pembayaran Melalui ATM: Free
  • Biaya Cetak Lembar Tagihan: Rp20 ribu

(Baca Juga: Cara Membuat Paspor Online Beserta Syarat dan Biaya Terbaru 2019)

Apakah Kamu Bisa Mengajukan Kartu Kredit mandiri SKYZ?

Tentu saja bisa! Bagi kamu yang ingin memiliki kartu kredit Mandiri SKYZ, dipastikan memiliki penghasilan bulanan yakni sebesar Rp3 juta, untuk ketentuan lainnya, kamu bisa membaca kembali syaratnya yang sudah dibahas di atas.

Bagaimana, informasi terkait review kartu kredit Mandiri SKYZ di atas? Semoga segala informasi yang diberikan bisa bermanfaat. Tidak hanya produk kartu kredit dari Mandiri saja yang bisa kamu gunakan.

Bagi kamu yang hobi travelling, ada beberapa kartu kredit yang juga banyak memberikan keuntungan seperti berikut ini.

Yuk, segera ajukan sekarang juga produk kartu kredit pilihan kamu melalui CekAja.com!