5 Tips Kredit Pintar untuk Milenial yang Wajib Diketahui

Kaum milenial yang saat ini sedang berada dalam usia produktif pasti memiliki banyak kebutuhan. Tak jarang, pikiran untuk mengambil kredit di sebuah lembaga kerap terbesit. Tapi, kamu enggak boleh asal mengajukan. Pahami dulu tips kredit pintar untuk milenial.

tips kredit pintar untuk milenial

Bahaya Mengajukan Kredit Asal-asalan

Kredit dari lembaga manapun kini makin mudah diajukan. Tapi, milenial wajib bijak mengatur keuangan apabila ingin mengambil kredit tersebut. Sayangnya, sebagian besar milenial masih kesulitan mengatur keuangan bulanannya.

Sehingga dikhawatirkan, kredit yang diharapkan bisa mencukupi kebutuhan malah menjadi beban tambahan, karena tak mampu dibayar.

Bahaya dari kredit macet atau tersendatnya pembayaran kredit akan menimbulkan beberapa kesulitan lain. Misalnya, riwayat kredit yang tak sehat akan membuatmu sulit mendapatkan kredit lagi di masa mendatang.

Kemudian, kredit macet yang dibayar terlambat bisa saja menimbulkan gulungan bunga yang sangat besar. Ini akan menjadi kerugian tersendiri buatmu karena kamu diharuskan membayar tagihan yang sekian persen lebih banyak dibanding nilai kredit yang kamu dapatkan sebelumnya.

(Baca Juga: Upaya Meningkatkan Skor Kredit Agar Lancar Mengajukan Pinjaman)

Tips Kredit Pintar untuk Milenial

Jika kamu tidak mau mengalami bahaya dari pengajuan kredit asal-asalan seperti di atas, kamu harus menerapkan tips kredit pintar untuk milenial berikut ini.

1. Pilih Lembaga Terpercaya

Lembaga penyedia kredit kini makin banyak saja. Pengajuan bisa tersedia secara langsung dengan mendatangi kantor cabang bank atau lembaga terkait, pengajuan online lewat situs resmi, hingga melalui aplikasi yang diunduh di smartphone kesayangan.

Jangan senang dulu, sebab banyak Lembaga penyedia kredit ilegal yang kerap melakukan penipuan.

Misalnya, menarik uang muka sebelum pencairan kredit yang dikatakan sebagai penjamin namun justru disalahgunakan dan tidak dikembalikan.

Atau menarik besaran bunga yang tidak terus meningkat sehingga menyusahkan debitur untuk membayar.

Oleh karena itu, terapkan tips kredit pintar untuk milenial dengan memilih lembaga terpercaya.

Lembaga penyedia kredit yang kredibel ditandai dengan terdaftarnya lembaga tersebut ke dalam lembaga yang diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Lembaga penyedia kredit yang diawasi OJK berarti sudah memiliki izin dari Pemerintah RI dan memiliki prosedur peminjaman dana yang benar.

2. Ketahui Besaran Bunga dan Masa Tenor

Tips kredit pintar untuk milenial selanjutnya adalah mengetahui secara jelas besaran bunga dan masa tenor yang ditawarkan. Jangan mudah terkecoh dengan persyaratan mudah karena banyak KTA yang tersedia saat ini.

Apalagi, makin banyak produk kredit hanya dengan syarat memiliki KTP dan rekening bank, tanpa membutuhkan riwayat kredit.

Ini artinya, siapapun yang belum pernah berpengalaman dengan hutang bisa bebas mengajukannya.

Para milenial disarankan untuk mengambil kredit yang memiliki bunga tetap. Yang mana tidak ada peningkatan bunga sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan ke pihak debitur.

Demikian pula dengan masa tenornya. Buatlah kesepakatan yang benar agar gak ada perubahan soal besaran bunga dan masa tenor.

3. Pahami Resiko dan Konsekuensi

Setiap kredit yang diajukan tentu memiliki risiko kredit macet jika kamu tak menyangka ada hal-hal tak terduga yang menghambat pembayaran.

Oleh karenanya, ketahui prosedur penagihan pihak penyedia kredit secara rinci. Ini lah salah satu tips kredit pintar untuk milenial yang wajib diketahui.

Serta tanyakan apakah pihak tersebut memberikan toleransi batas membayar atau tidak. Jika tidak ada, langkah apa selanjutnya yang mungkin bisa terjadi. Misalnya kemungkinan untuk penyitaan aset, atau semacamnya.

4. Ajukan Kredit Sesuai Kebutuhan dan Kemampuan

Jika kamu sudah memastikan lembaga penyedia kredit legal mana yang dipilih, maka jangan gegabah dalam menentukan besaran kredit. Ajukan sesuai kebutuhanmu serta kemampuan membayar.

Kredit sejatinya dihadirkan untuk mempermudah terwujudnya keinginan. Namun, jika kemampuanmu dalam membayar tagihan terbatas, jangan ajukan kredit tinggi.

Tips kredit pintar untuk milenial ini sering diabaikan, padahal penting untuk menghindari kredit macet.

Lembaga penyedia kredit yang baik juga akan menyarankan kamu untuk angka pinjaman dana sesuai dengan kemampuan atau pendapatan bulanan para milenial. Bukan hanya langsung menawarkan pinjaman tinggi saja.

(Baca Juga: KTA atau KDA? Cari Tahu Yang Mana Yang Lebih Kamu Butuhkan!)

5. Terbuka Jika Sulit Membayar

Tips kredit pintar untuk milenial yang terakhir adalah dengan bersikap terbuka pada pihak kreditur jika kamu kesulitan membayar.

Beberapa lembaga penyedia kredit biasanya akan memberikan waktu tambahan, namun bukan waktu yang lama.

Kemudian, ada pula yang bersedia membantu dan memberi solusi atas penyebab pembayaran yang macet itu.

Hal-hal yang ditolerir tentu saja penyebab yang sifatnya di luar dugaan, bukan karena disengaja oleh debitur.

Juga, jangan pernah ajukan kredit baru untuk menutupi kredit sebelumnya. Selesaikan dengan baik agar milenial tak menimbun hutang.

Salah satu penyedia kredit terpercaya yang terdaftar OJK adalah Kredit Pintar. Kamu hanya perlu memiliki KTP dan rekening bank untuk mendapat kredit hingga Rp2 juta-an.

Pihak Kredit Pintar pun sangat kooperatif dan menyediakan layanan kerjasama dalam mencari solusi dari pembayaran yang macet.

Yuk, unduh aplikasi Kredit Pintar yang tersedia di App Store dan Play Store, lalu ajukan kredit mudah sekarang juga.