Trend Fashion 2020, dari Warna Terang hingga Motif Rajut. Mana Favoritmu?

Menjelang berakhirnya tahun 2019, membuat banyak orang khususnya perempuan tak sabar menanti prediksi trend fashion 2020.

Pasalnya, setiap tahun trend di dunia fashion selalu berubah. Hal tersebut dikarenakan banyaknya ide-ide baru yang bermunculan.

Trend Fashion 2020, dari Warna Terang hingga Motif Rajut. Mana Favoritmu?

Ide-ide baru tersebut banyak yang terinspirasi dari model fashion zaman dahulu, kemudian diinovasikan lagi agar terlihat lebih trendi sesuai dengan trend zaman sekarang.

Namun, tidak semua model fashion zaman dahulu akan eksis di tahun 2020. Karena, ada beberapa item fashion yang harus ditinggalkan, diantaranya seperti tas transparan, bike shorts, kacamata hitam berukuran kecil, hingga ugly sneakers.

Sebelum kamu melangkah ke tahun depan, ada baiknya kamu mengetahui terlebih dahulu trend fashion apa saja yang akan tetap eksis di tahun 2020 nanti. Di bawah ini prediksi lima trend fashion 2020 yang telah dirangkum CekAja.com.

Trend Fashion 2020

1. Warna Terang

Trend fashion 2020 yang pertama adalah warna terang. Dimana warna-warna seperti kuning, hijau, biru, dan merah menyala diprediksikan akan banyak dijumpai di tahun 2020.

Tidak hanya itu, warna terang juga dikenakan pada pakaian-pakaian dengan motif tropical. Dimana, motif tersebut akan memberikan aksen yang segar dan chic pada outfit kamu sehingga membuat pakaianmu terlihat semakin menarik.

Warna terang juga sangat cocok dipakai sebagai kostum untuk berlibur. Maka dari itu, warna terang pada motif tropical akan lebih digandrungi oleh para pecinta fashion di tahun 2020.

2. Animal print

Trend fashion 2020 yang selanjutnya adalah animal print. Motif yang biasanya memiliki gambar leopard atau cheetah ini, diprediksikan akan hadir kembali menyapa para pecinta fashion di tahun 2020.

Motif ini akan di design dengan gambar yang lebih bervariasi, juga warna yang semakin menarik.

Tak heran jika motif ini sangat mencuri perhatian para wanita. Terlebih, motif ini tidak akan pernah hilang termakan waktu karena sifatnya yang timeless.

3. Earth tone

Warna-warna earth tone, seperti coklat, peach dan coral diprediksi akan menghiasi trend fashion 2020.

Hal tersebut karena pada dasarnya warna-warna netral seperti itu selalu cocok jika di mix and match dengan outfit lainnya.

Warna-warna earth tone diprediksikan akan mendominasi di trend fashion tahun 2020. Jadi, untuk kamu para pecinta fashion, siap-siap ya mengoleksi pakaian berwarna earth tone ini.

4. Monokrom

Berikutnya ada monokrom yang diprediksikan menjadi salah satu trend fashion 2020. Pasalnya, warna-warna monokrom merupakan warna dasar yang juga warna favorit karena bisa dipadupadankan dengan outfit kamu yang lainnya.

Tidak hanya itu, warna monokrom dapat memberikan kesan elegan pada busana yang kamu kenakan. Selain itu, warna monokrom sangat bisa di mix and match dengan motif lain.

Misalnya seperti ethnic monochrome, dimana motif ini memadukan kain hitam dengan kain tradisional. Bagaimana, sangat fashionable bukan?

(Baca Juga: 7 Tren Fashion ala K-Pop yang Paling Digemari)

5. Crochet atau rajutan

Trend fashion 2020 yang terakhir adalah crochet atau rajutan. Pada dasarnya, busana dengan bahan dasar rajutan ini menjadi salah satu busana favorit, karena bisa digunakan di berbagai jenis musim.

Seperti yang sudah di singgung sebelumnya, chrocet atau rajutan kini bisa digunakan di musim apa saja.

Karena di tahun 2020, rajutan diprediksikan akan hadir dengan design yang cocok untuk dipakai di musim panas.

Tidak hanya itu, di tahun 2020 juga, rajutan akan dikemas dengan gaya dan motif yang lebih menarik dan kekinian. Hal tersebut dilakukan para designer untuk menghilangkan kesan kuno pada rajutan.

Tips Berbusana Menyesuaikan Bentuk Tubuh

Jika sebelumnya sudah membahas tentang prediksi trend fashion 2020. Kini ada baiknya kamu mengetahui terlebih dahulu tips berbusana yang sesuai dengan bentuk tubuhmu.

Hal tersebut bertujuan agar kamu bisa mengetahui motif busana yang mana, yang sesuai dengan bentuk tubuhmu.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa menyesuaikan trend fashion 2020 yang mana, yang cocok untukmu dan bagaiana cara mix and match outfit yang akan kamu kenakan.

Maka dari itu, simak beberapa tips berbusana sesuai denga bentuk tubuh yang sudah dirangkum CekAja.com berikut ini.

  • Bentuk Persegi

Bagi kamu yang mempunyai bentuk tubuh persegi, biasanya memiliki kesamaan lebar bahu dan pinggul.

Selain itu, kamu juga biasanya tidak memiliki lekuk pada pinggang dan cenderung memiliki dada dan bokong yang kecil atau rata.

Jika kamu berbusana, ada baiknya jika kamu mengenakan baju yang memiliki lekuk tubuh seperti baju jenis A-line.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa mengenakan baju dua lapis, dengan tujuan untuk menyamarkan bentuk tubuhmu yang tidak memiliki lekuk.

Selain itu, jika kamu ingin mengenakan dress, kamu bisa tambahkan aksesoris seperti ikat pinggang untuk memberikan efek lekuk pada pinggangmu.

Lalu kamu juga bisa menggunakan rok jenis lipit, untuk memberikan aksen pada pinggul agar terlihat lebih berisi.

  • Bentuk Segitiga Terbalik

Untuk perempuan dengan bentuk tubuh segitiga terbalik, biasanya mempunyai dada yang bidang dan lebar, namun pinggul yang kecil.

Maka dari itu, bentuk tubuh ini biasanya dimiliki oleh perempuan yang memiliki tubuh atletis atau paling tidak senang berolahraga renang.

Bagi kamu yang memiliki bentuk tubuh seperti ini, pastikan bahwa kamu menggunakan baju atau kaos yang memiliki bahan jatuh. Karena, biasanya bahan baju yang jatuh akan menyamarkan bahu kamu yang lebar.

Kamu juga sebaiknya memakai celana dengan cutting yang lebar, misalnya seperti regular cut atau semi boot.

Lalu, jika kamu ingin menggunakan rok atau dress, pastikan bahwa kamu menggunakan model A-line yang akan memberikan aksen berisi pada bagian bawah tubuhmu.

  • Bentuk Pir

Perempuan dengan bentuk tubuh pir biasanya memiliki pinggul, bokong dan paha yang besar namun dada yang cukup kecil.

Tidak hanya itu, banyak perempuan yang sebenarnya memiliki bentuk tubuh kurus, namun terlihat berisi karena memiliki bentuk pada bagian bawah tubuh yang besar.

Jika kamu salah satu perempuan yang memiliki bentuk tubuh pir, sebaiknya kamu menggunakan pakaian dengan detail yang banyak.

Seperti misalnya kerah yang besar, baju model sabrina, atau baju dengan model lengan yang cukup lebar. Hal tersebut bertujuan untuk mengalihkan perhatian orang lain pada bagian atas tubuhmu.

Selain itu, kamu juga bisa mengenakan celana dengan model yang melebar di bagian bawah. Lalu, kamu sebaiknya menggunakan warna gelap pada celana atau rok yang kamu gunakan. Karena, hal tersebut sangat berguna untuk menyamarkan bagian bawah bentuk tubuhmu.

  • Bentuk Jam Pasir

Jika kamu memiliki bentuk tubuh jam pasir, kamu sangat beruntung. Karena bentuk tubuh ini merupakan bentuk tubuh ideal yang sangat diidamkan oleh setiap perempuan.

Memiliki bahu dan pinggul yang seimbang, dengan lekuk tubuh yang terlihat jelas pada bagian pinggang, membuat bentuk tubuhmu terlihat seperti jam pasir.

Untuk gaya berbusana, kamu bisa menggunakan baju dengan model V-neck yang memperlihatkan bentuk lehermu.

Selain itu, ada baiknya jika kamu menggunakan celana pensil atau rok dengan tambahan aksesoris seperti ikat pinggang yang akan memperlihatkan bentuk tubuh idealmu.

  • Bentuk Apel

Bentuk tubuh yang terakhir adalah bentuk tubuh apel. Dimana, bentuk tubuh ini biasanya dimiliki oleh perempuan yang bagian atas tubuhnya cenderung besar dan tidak memiliki lekuk tubuh di bagian pinggang.

Perempuan dengan bentuk tubuh apel, biasanya memiliki torso yang lebar, dengan bentuk dada dan perut yang cenderung lebih besar. Namun memiliki bagian pinggul, kaki dan juga paha yang cenderung lebih kecil.

Untuk gaya berbusana, kamu bisa kenakan dress dengan model A-line. Karena dress dengan model ini akan membuat bagian pinggangmu yang cenderung memiliki bentuk lebar terlihat berlekuk.

Selain itu, kamu sebaiknya menggunakan celana atau rok pendek yang memiliki cutting pada bagian pinggang. Karena, poin utama pada bentuk tubuh apel terdapat di bagian kaki.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa menggunakan baju dengan model V-neck yang menunjukkan bagian lehermu.

Karena, perempuan dengan bentuk tubuh apel memiliki payudara yang indah, sehingga kamu bisa menunjukkannya dengan menggunakan dress atau baju model V-neck.

Nah, lima trend fashion 2020 dan tips berbusana sesuai dengan bentuk tubuh sudah dipaparkan di atas. Lalu, trend fashion mana yang akan menjadi kiblat kamu dalam berbusana?

Jangan lupa siapkan dana lebih ya, untuk kamu belanja pakaian agar tetap fashionable di tahun 2020 nanti.

Jika dana yang kamu miliki belum cukup, jangan khawatir. Kamu bisa mengajukan kartu kredit dengan mudah dan cepat hanya di CekAja.com. Yuk ajukan sekarang!