15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Kamu suka mengoleksi tanaman hias untuk dipajang di rumah? Sepertinya kamu wajib punya 15 tanaman gantung berikut ini deh! Pasalnya, deretan tanaman hias yang digantung ini bisa membuat suasana rumah jadi terkesan natural, cantik dan estetik.

15 tanaman gantung yang bikin rumah jadi cantik dan estetik

Keuntungan Punya Tanaman Gantung

Tanaman hias sendiri ada banyak jenisnya, karena tanaman hias tidak semuanya bisa ditanam, di pot gantung. Kehadiran tanaman hias yang digantung juga bisa memberikan keuntungan bagi pemilik rumah, ketimbang tanaman hias di pot biasa atau di halaman.

Setidaknya ada enam keuntungan pilih tanaman hias gantung, untuk dijadikan hiasan rumah berikut ini:

  • Bisa Menyegarkan Ruangan
  • Bisa Melancarkan Sirkulasi Udara di Ruangan
  • Bisa Membantu Cegah Penyakit
  • Memberikan Efek Menenangkan Sehingga Jauh dari Stres
  • Bisa Meningkatkan Kualitas Tidur
  • Bisa Dijadikan Sebagai Aroma Terapi Alami

Wah, selain untuk mempercantik ruangan, tanaman gantung juga bisa bermanfaat, untuk kesehatan lingkungan di dalam rumah ya. Tapi, kira-kira kamu sudah tahu belum deretan tanaman hias gantung yang sekiranya bisa membuat rumahmu terlihat estetik dan cantik? Yuk intip di sini:

(Baca Juga: 10 Tanaman Pengusir Tikus Paling Efektif)

15 Tanaman Gantung yang Estetik dan Cantik

1. Sedum Morganianum

Sedum Morganianum - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Tanaman gantung yang paling direkomendasikan pertama adalah jenis Sedum Morganianum. Memiliki tampilan yang cantik, membuat sudut-sudut ruangan rumahmu menjadi lebih estetik.

Tanaman yang satu ini, juga masih memiliki kemiripan dengan tanaman kaktus. Dimana tanaman ini tidak membutuhkan banyak air, namun tetap harus membutuhkan cahaya matahari.

Hal yang membuatnya menjadi menarik dan estetik adalah warnanya yang hijau pucat. Sehingga, tanaman ini bisa memberikan variasi warna yang berbeda, dan warna tanaman lainnya, yang umumnya adalah hijau pekat.

2. Jenggot Putih (Spanish Moss)

Jenggot Putih Spanish Moss - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Rekomendasi tanaman gantung yang kedua adalah Jenggot Putih atau Spanish Moss. Sama seperti namanya, tanaman hias gantung ini tumbuh bak jenggot berwarna putih yang menggantung panjang.

Warna yang putih pucat dan bentuk daunnya yang runcing, membuat tanaman ini paling berbeda dengan tanaman hias gantung lainnya, yang rata-rata berwarna hijau.

Jenggot Putih juga mudah untuk dirawat, sehingga kamu tak terlalu repot dalam mengurusnya.

3. Bunga Begonia

Bunga Begonia - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Jika kamu bosan dengan tanaman gantung yang hanya memiliki daun saja, tanaman hias Bunga Begonia, mungkin bisa jadi pilihan tepat. Hal tersebut dikarenakan tanaman ini memiliki bunga yang cantik dan berwarna oren, merah, pink cerah, hingga pink muda.

Jadi sangat cocok untuk melengkapi keindahan, di setiap sudut ruangan. Selain itu, tanaman hias ini juga sangat mudah ditanam, karena bisa beradaptasi dengan berbagai jenis tanah. Jadi buat kamu para pemula, cocok banget buat punya tanaman Bunga Begonia ini.

4. Zygocactus

Zygocactus - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Tanaman gantung yang satu ini, dikenal dengan tingkat kesuburannya yang sangat baik, terlebih pada iklim tropis yang memiliki temperatur tinggi.

Tanaman Zygocactus sendiri merupakan tanaman kaktus berbunga, yang mudah sekali dirawat. Tanaman ini juga tahan panas, sehingga kamu tak perlu kuatir tanaman ini layu.

5. Lili Paris

Lili Paris - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Tidak menjuntai ke bawah, tanaman hias gantung yang satu ini justru tumbuh ke atas. Meski begitu, tanaman hias ini tetap terlihat cantik walau digantung.

Memiliki warna hijau dan putih di bagian tepi daun, membuat tanaman ini memiliki daya tarik visual yang sangat baik. Untuk bentuknya, daun Lili Paris tumbuh memanjang dan meruncing. Jadi sangat mudah untuk dirawat, karena tak menjuntai-juntai.

6. Pakis Boston

Pakis Boston - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Tanaman gantung Pakis Boston merupakan tanaman yang memang berasal dari Boston, Amerika Serikat. Tanaman hias ini terlihat sangat simpel namun tetap memberikan natural. 

Pasalnya, warna hijau dan bentuknya yang bergerigi panjang ini, bikin segar siapapun yang melihatnya. Agar tanaman ini terus segar, kamu perlu rutin merawatnya, dengan menyiramnya.

7. Dischidia Nummularia Variegeta

Dischidia Nummularia Variegeta - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Memiliki daun yang kecil dan bulat, menjadikan tanaman hias gantung ini sangat cantik dan estetik, jika di taruh di dalam rumah. Selain itu, meski tanaman ini mudah perawatannya, kamu juga tidak boleh menyepelekannya.

Sesekali jemur tanaman ini agar mendapatkan sinar matahari yang cukup. Tidak lupa untuk rutin disiram, dan setelah itu, bisa dipajang di dalam rumah kembali.

8. Sirih Blaster Heart

Sirih Blaster Heart - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Jika dilihat dari namanya, tanaman gantung ini memang mirip dengan daun sirih, namun jelas tanaman ini tidak bisa digunakan untuk kesehatan seperti daun sirih. Sirih Blaster Heart juga termasuk tanaman hias yang tak memiliki bunga.

Selain bentuknya yang menyerupai sirih dan mirip dengan lampang hati, Sirih Blaster Heart juga memiliki warna yang hijau yang cerah dan daun yang agak mengkilap.

9. Tradescantia

Tradescantia - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Memiliki warna yang hampir mirip dengan Lili Paris, tanaman hias Tradescantia ini memiliki bentuk lonjong, seperti daun pada umumnya. Namun, ia memiliki batang berwarna ungu yang terlihat semakin unik.

Meski tanaman ini bisa tumbuh dengan berbagai kondisi lingkungan, namun kamu tetap perlu menjaga akarnya agar tetap subur, dan tidak terlalu lembab.

10. Peperomia Hope

Peperomia Hope - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Tanaman gantung yang memiliki nilai estetika selanjutnya adalah Peperomia Hope. Daunnya yang berbentuk bulat hampir sempurna, dan agak cekung ke dalam seperti sendok ini, bisa jadi rekomendasi tanaman hias gantung untuk pajangan rumah.

Perawatan yang mudah juga ada di tanaman ini. Kamu cukup simpan tanaman ini di lokasi teduh, berangin dan sedikit cahaya atau jangan terpapar langsung sinar matahari. Selain itu, cukup siram tanaman ini seminggu dua kali.

11. Wijaya Kusuma

Wijaya Kusuma - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Ada yang unik dari tanaman gantung bernama Wijaya Kusuma ini. Daunnya yang mirip Zygocactus juga memiliki bunga.

Uniknya, bunga dari tanaman wijaya kusuma ini hanya mampu mekar pada tengah malam. Jika pagi telah datang, bunga akan kembal kuncup.

Dalam merawatnya, tanaman ini hanya cukup disiram setiap seminggu sekali.

12. Sirih Marble

Sirih Marble - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Jika tanaman gantung sebelumnya juga ada yang mirip daun sirih, tanaman selanjutnya ini juga mirip dengan daun sirih namun tidak dengan warnanya.

Seperti namanya, bentuk daunnya memang seperti sirih, tapi warnanya mirip seperti corak marble yang abstrak.

Dengan begitu, membuat tumbuhan ini terlihat estetik, untuk dijadikan pajangan di setiap sudut rumah.

13. Baby Tears Plant

Baby Tears Plant - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Tanaman gantung yang cocok untuk dipajang di dalam rumah selanjutnya adalah Baby Tears Plant. Memiliki daun yang amat kecil ini, sangat cantik jika dilihat secara keseluruhan.

Untuk cara perawatannya, kamu cukup letakan saja di lokasi dengan kondisi sinar yang cukup. Baby Tears Plant pun akan tumbuh subur.

14. Scindapsus

Scindapsus - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Memiliki warna yang unik, yakni hijau bercorak putih, tanaman hias gantung bernama Scindapsus, ini juga sering diincar para pecinta tanaman hias. Tidak terlalu padat, daun-daun tanaman ini cukup jarang, dan renggang.

Namun, tanaman ini sangat cantik jika ditaruh di dalam pot berwarna natural seperti merah bata, cokelat tanah liat, dan putih.

15. Creeping Charlie

Creeping Charlie - 15 Tanaman Gantung yang Bikin Rumah jadi Cantik dan Estetik

Berasal dari Amerika Serikat, tanaman hias gantung Creeping Charlie ini memiliki bentuk daun seperti daun mint. Tanaman ini juga sangat mudah untuk tumbuh di kondisi lingkungan mana saja.

Tidak hanya digantung, tanaman ini juga bisa dijadikan sebagai tanaman hias meramba. Jadi bisa kamu taruh di media tanaman seperti pagar, atau dinding.

Nah, itu dia beberapa rekomendasi tanaman hias gantung, yang bisa bikin rumahmu estetik dan masih cantik. Adapun, ketika kamu memiliki tanaman hias gantung, juga harus memperhatikan tips merawatnya.

Jangan sampai, jenis tanamannya sudah bagus, tapi kamu tidak benar dalam merawatnya. Yuk, langsung saja intip cara merawatnya di bawah ini:

(Baca Juga: 10 Tanaman Hias Paling Populer)

Cara Merawat Tanaman Gantung

  • Kenali tipe tanamannya, agar kamu tahu bagaimana sistem perawatan tanaman tersebut
  • Tentukan pot yang tepat dan sesuai dengan jenis tanamannya, agar tanaman bisa tumbuh bebas
  • Sama halnya pot, kamu juga wajib memperhatikan tali yang digunakan. Pastikan disesuaikan dengan jenis tanamannya juga
  • Meski digantung, tanaman hias gantung juga perlu disiram, sesuai kebutuhan
  • Pastikan tanaman hias gantung mendapatkan sinar matahari yang cukup
  • Selalu menjaga kelembaban tanaman dan ruangan
  • Beri pupuk sesuai kebutuhan
  • Meski kebanyakan tanaman hias gantung merambat dan menjuntai, kamu juga perlu memangkasnya secara rutin agar rapi
  • Rajin mengganti media tanah

Bisnis Tanaman Hias Gantung Bisa jadi Usaha yang Menjanjikan

Melihat cantiknya tanaman hias gantung, apa kamu tak melihat adanya peluang usaha yang menjanjikan di sini? Terlebih, di masa pandemi Covid-19 seperti ini, semakin banyak orang yang mengalihkan kegiatannya untuk bercocok tanam, karena lebih sering di rumah.

Tidak hanya tanamannya saja, kamu bisa menjual tanaman hias gantung beserta pot dan talinya, agar calon pelanggan bisa langsung memajangnya di rumah mereka. Terlebih, kini sedang muncul tren rumah dengan tema natural dan vintage.

Pas banget, buat kamu yang mau bangun usaha tanaman gantung, dengan tanaman yang estetik, pot yang terbuat dari tanah liat atau gerabah, serta tali tambang putih.

Memang sangat terlihat menarik ya peluang usaha ini. Tapi, pasti modalnya besar, belum lagi harus menyediakan packing kayu, agar pot dan tanaman bisa aman, sampai ke pembeli.

Jangan keburu putus asa! Butuh modal untuk bangun usaha? Ajukan saja pinjaman dana usaha di CekAja.com!

CekAja.com bisa membantu untuk menemukan berbagai produk finansial, salah satunya pinjaman dana tunai untuk modal usaha.

Kamu juga akan dibantu dengan berbagai kemudahan, seperti bisa mengecek pinjaman dana sesuai kondisi keuangan hingga kebutuhan, kamu juga bisa membandingkan produk pinjaman satu dan lainnya, serta mengajukan pinjaman secara online kapan aja dan di mana saja.

Jadi, jangan jadikan hal tersebut, sebagai alasan kamu untuk gagal berbisnis. Yuk, segera kunjungi situs CekAja.com, dan dapatkan produk pinjaman dana terbaik sesuai kebutuhan!