5 Mobil Ini Bakal Jadi Klasik dan Langka dalam 20 Tahun Mendatang
1 menit membacaDalam hidup pasti ada yang namanya perubahan, termasuk di dunia otomotif. Selera pasar serta kemajuan teknologi menjadi faktor yang memberikan perubahan besar dalam perubahan di dunia otomotif.
Beberapa mobil yang saat ini tergolong masih dalam kategori kekinian, dalam dua puluh tahun mendatang akan menjadi mobil klasik yang melegenda serta punya harga tinggi. Apa saja mobil-mobil kekinian yang berpotensi jadi legenda tersebut? Berikut ulasannya:
1. Porsche 911 R
Mobil satu ini memang terinspirasi dari tahun 1960an, dengan desain yang modern tapi berbau klasik membuat 911 menjadi salah satu mobil yang sangat ekslusif karena hanya ada 991 unit di seluruh dunia.
Porsche 911 R memiliki tenaga hingga 500 horsepower dan menjadi salah satu mobil dengan teknologi paling mutakhir saat ini.
(Baca juga: Rumah Masuk Gang Sempit tapi Berencana Beli Mobil? Pertimbangkan Hal Ini)
2. Nissan 300 ZX Twin Turbo
Seolah tidak ingin kalah dengan para produsen otomotif lainnya, Nissan 300 ZX menjadi salah satu mobil yang diproduksi dalam jangka waktu yang sangat panjang yaitu tahun 1990-1996 di Amerika Serikat dan 1989-2000 di Jepang.
Mobil ini memiliki ciri khas lampu depan yang bebentuk kotak dengan sedikit lekukan dan terlihat seperti mata. Desain mobil satu ini pun sangat khas.
3. Honda S2000 CR
S2000 merupakan mobil produksi Honda yang diklaim tangguh di jalanan, terutama versi Club Racer atau CR nya. Bukan hanya punya kapasitas mesin yang tangguh, Honda S2000 CR juga memiliki desain yang sangat catchy. Dengan fitur road legal two seater dan hanya ada 4 varian warna, mobil ini bakal menjadi spesial di masa depan nanti.
4. BMW M3 (E46)
Produsen mobil asal Jerman, BMW mengeluarkan M3 untuk bersaing di kategori sedan. Khusus keluaran 2000-2006, E46 M3 menjadi mobil yang sangat ikonik dan punya kemampuan mengaspal yang patut diacungi jempol.
(Baca juga: Hobi Berikut Ini Bisa Lebih Murah Asal Gunakan Keuntungan Kartu Kredit)
5. Ford Mustang Shelby GT350
Desain sporty, kemampuan mesin ciamik dengan flat plande crank V8, massive breaks serta fitur track tuned aerodunamics membuat Ford Mustang Shelby GT350 layak disandingkan dengan berbagai mobil legenda lainnya.
Apalagi mobil ini hanya dimiliki oleh orang berduit. Tentu dengan trademark Shelby Mustang yang terkenal di dunia otomotif, mobil ini berpeluang menjadi legenda di beberapa tahun mendatang.
Berencana beli mobil dalam waktu dekat? Segera wujudkan impianmu dengan Kredit Kendaraan Bermotor (KKB). Ajukan sekarang di CekAja!