Anti Boros! Ini Cara Mendapatkan Poin Kartu Kredit

Pengguna kartu kredit pasti sudah tak asing lagi dengan istilah “poin”. Kata ini merujuk pada bonus atau reward yang bisa didapatkan oleh pemilik kartu kredit setiap kali ia bertransaksi menggunakan kartu kredit.

Anti Boros! Ini Cara Mendapatkan Poin Kartu Kredit

Setiap perbankan memiliki aturan berbeda mengenai perolehan poin yang bisa didapat setiap nasabahnya.

Misalnya bank Citibank yang memberikan 1 rewards point untuk setiap transaksi senilai Rp3 ribu atau bank BNI yang memberikan 1 rewards poin untuk setiap transaksi Rp2,5 ribu.

Semakin banyak dan tinggi transaksi menggunakan kartu kredit, maka semakin banyak pula jumlah poin yang bisa didapat.

Menariknya, point rewards ini dapat kita tukar dengan sejumlah bonus seperti diskon belanja, voucher, tiket pesawat dan tiket kereta api, diskon belanja hingga voucher potongan restoran.

Tak heran jika mayoritas pemilik kartu kredit, akan terus menaikkan transaksi demi mendapatkan poin yang diinginkan.

Tak sedikit pula yang menjadi terbiasa dengan hidup konsumtif. Padahal ada banyak cara mengumpulkan poin kartu kredit tanpa harus boros.

(Baca Juga: Fasilitas Kartu Kredit Citibank Yang Wajib Kamu Ketahui!)

Anti Boros! Ini Tips Mendapatkan Poin Kartu Kredit

Umumnya, rewards poin kartu kredit dapat ditukar untuk tiga kategori. Yakni potongan belanja, milis dan pembayaran annual fee. Potongan atau voucher belanja adalah jenis rewards yang paling banyak disediakan perbankan.

Kamu dapat menggunakan rewards ini untuk berbagai hal. Hadiah uang tunai dapat membantu mengurangi annual fee kartu kredit. Poin miles juga bisa ditukar untuk mendapatkan tiket pesawat gratis dengan maskapai rekanan.

Seperti kita tahu poin kartu kredit bisa didapat dengan meningkatkan transaksi atau penggunaan kartu kredit untuk setiap kebutuhan. Berikut ini adalah cara mendapatkan poin kartu kredit tanpa membuat dompet kamu cekak:

1. Alihkan Belanja Bulanan dengan Kartu Kredit

Kalau selama ini kamu terbiasa berbelanja kebutuhan bulanan dengan menggunakan kartu debit atau cash. Segera ubah kebiasaan tersebut dengan menggunakan kartu kredit sebagai alat transaksinya.

Belanja bulanan sangat membantu mendongkrak perolehan poin. Terlebih jika berbelanja di merchant rekanan, selain bisa mengumpulkan poin, kamu akan mendapatkan bonus tambahan berupa diskon belanja maupun cashback.

2. Bayar Tagihan Hang Out Teman-Teman

Tentu saja bayar tagihan disini bukan berarti kamu mentraktir biaya makan dan minum kawan-kawan setiap perjumpaan dilakukan. Kamu bisa membayar semua tagihan menggunakan kartu kredit.

Setelah itu, meminta teman untuk membayar kepada kamu secara cash atau transfer bank. Dengan begitu poin rewards bisa terkumpul lebih cepat dengan jumlah belanja yang rendah.

3. Bayar Langganan Bulanan

Kamu juga bisa mengumpulkan lebih banyak poin dengan mengganti hampir seluruh kegiatan transaksi seperti tagihan keanggotan gym atau pembayaran asuransi.

Untuk penyewa apartemen bahkan kartu kredit bisa digunakan untuk membayar sewa. Coba pikirkan kembali apa saja kebutuhan bulanan yang melibatkan pembayaran secara berkala, kemungkinan pembayarannya bisa diganti dengan kartu kredit.

4. Bayar Cicilan Pembelian Kendaraan

Pembelian kendaraan roda dua dan roda empat membutuhkan dana yang tidak sedikit. Karena itu mayoritas masyarakat Indonesia akan mengambil pilihan kredit motor dan mobil untuk memenuhi keinginannya memiliki kendaraan pribadi.

Kamu bisa meminta pihak dealer untuk mengubah cicilan bulanan dengan kartu kredit. Cara ini efektif mendorong poin rewards mengingat biaya cicilan kendaraan ini tidak murah.

5. Beli Uang Elektronik

Masyarakat Indonesia kini sudah terbiasa menggunakan uang elektronik seperti OVO, DANA maupun GoPay.

Namun untuk mengantongi uang elektronik ini kamu harus membelinya bisa menggunakan mobile banking maupun kartu kredit.

Gunakan kartu kredit setiap kali kamu ingin memenuhi saldo persediaan uang elektronik, dengan begitu poin kartu kredit bisa lekas terkumpul tanpa harus boros.

Itulah cara mendapatkan poin kartu kredit dengan mudah dan cepat. Gunakan kartu kredit untuk segala jenis kebutuhan transaksi Anda, dan kumpulkan poin rewardnya untuk ditukar dengan berbagai produk kesayangan.

Tips Memilih Kartu Kredit dengan Rewards Point Terbaik

Setiap perbankan yang mengeluarkan kartu kredit menawarkan keunggulan yang berbeda. Bahkan dalam satu bank saja kartu kreditnya bisa bermacam-macam.

Ada yang khusus membuat kartu kredit belanja dengan keunggulan jutaan cashback dan point ada pula yang khusus dibuat misalnya hanya untuk traveling.

Nah tugas kamu jika ingin memilih kartu kredit dengan rewards point terbaik adalah mengeliminasi jenis kartu yang kurang memberikan perhatian pada soal poin rewards. 

1. Pilih reward poin transaksi rendah

Karena tujuan kita adalah mencari kartu kredit yang gampang memberikan rewards poin. Maka yang harus dipilih adalah kartu kredit yang memberikan poin terbanyak dengan jumlah transaksi paling minim.

2. Pilih kartu kredit dengan banyak partner merchant

Poin yang satu ini wajib hukumnya dipilih. Untuk apa mengumpulkan banyak poin jika tidak bisa ditukar dengan produk yang kamu inginkan?

Pilihlah kartu kredit yang bekerjasama dengan berbagai produk fashion, kuliner hingga maskapai penerbangan.

Lihat langsung di website resminya, kartu kredit yang bagus bukan hanya punya rekan merchant di dalam negeri melainkan juga di luar negeri. Bukan hanya merchant offline namun juga merchant online seperti e-commerce.

3. Pilih kartu kredit dengan gratis annual fee

Biaya tahunan kartu kredit jelas menjadi beban tersendiri, apalagi untuk jenis kartu kredit premium yang annual fee nya bisa mencapai jutaan rupiah.

Kalau rajin mencari sebenarnya kamu bisa mendapatkan kartu kredit yang memberikan gratis iuran tahunan, baik untuk kartu kredit utama maupun tambahan.

BRI dan Citibank adalah salah satu perbankan yang memberikan gratis annual fee seumur hidup untuk beberapa produk kartu kreditnya.

4. Pilih kartu kredit dengan “no expire” redeem point

Umumnya kartu kredit memberi aturan adanya batas kadaluarsa penukaran poin. Rata-rata memberikan jangka waktu 2 tahun.

Namun ada beberapa kartu kredit yang tidak membatasi waktu penukaran redeem poin alias dapat ditukar kapan saja, salah satunya adalah Citibank. Jadi kamu bisa mengumpulkan lebih banyak poin untuk ditukar dengan berbagai barang incaran.

5. Pilih kartu kredit sesuai kebutuhan

Sekarang ini banyak sekali kartu kredit yang menawarkan produk khusus untuk cashback. Ada Pula kartu kredit yang bekerjasama dengan gerai tertentu untuk menarik minat. Sebelum memilih kartu kredit jenis ini Anda harus pikirkan apakah ini jenis yang paling dibutuhkan?

Jangan sampai keberadaan kartu kredit justru mendorong kamu untuk membelanjakan uang demi kebutuhan yang tidak perlu, hanya karena iming-iming potongan belanja atau voucher.

6. Jangan ragu untuk bandingkan

Seringkali kita dihadapkan pada banyak pilihan kartu kredit dari berbagai perbankan yang bagus dan kredibel. Namun pada akhirnya kita seringkali memilih berdasarkan saran dari orang terdekat. Padahal saran mereka belum tentu cocok diterapkan dalam kondisi keuangan.

Dibanding mendengarkan apa kata orang, sebaiknya lakukan perbandingan sendiri dengan memanfaatkan situs penjualan kartu kredit secara online. Kamu bisa membandingkan secara lebih objektif dan dengan informasi super lengkap.

Itulah tips menemukan kartu kredit dengan keuntungan point rewards terbanyak. Meski point rewards adalah tujuan kamu , jangan kesampingkan seluruh penawaran yang diberi oleh perbankan.

Karena bisa jadi kartu yang ingin dimiliki tidak dapat menyokong kebutuhan transaksi. Ingat, kartu kredit adalah alat ganti transaksi non-tunai sedangkan rewards adalah bonus karena kamu telah menggunakan kartu kredit.

Pilihan Kartu Kredit yang Menawarkan Poin Rewards Menarik

Karena ada banyak perbankan yang memberikan poin rewards, untuk setiap kali penggunaan transaksi menggunakan kartu kredit, ada beberapa yang memberikan poin besar untuk transaksi rendah. Berikut adalah diantaranya:

1. Citibank

kartu kredit Citibank juga memberikan reward point untuk setiap transaksi menggunakan kartu kredit. Setiap kamu bertransaksi Rp3.000,-, dapatkan hingga 3x di kategori transaksi internasional, dining, dan shopping. Dapatkan 1x untuk transaksi lainnya.

Kamu juga dapat menukarkan Citi Rewards points di merchant pilihan dan untuk membayar Iuran Tahunan Kartu Kredit Anda.

Tukarkan juga Citi Rewards Points Anda ke lebih dari 60 maskapai penerbangan dan 5.000 hotel di seluruh dunia.

Dapatkan promo dan diskon eksklusif di lebih dari 95 negara. Menariknya tidak ada masa kadaluarsa untuk Citi points ini dan berlaku selamanya, sehingga kamu dapat menukarnya kapanpun kamu inginkan.

2. Mayapada Platinum Card

Sama halnya dengan kartu kredit lain yang memberikan poin dalam setiap penggunaan kartu kredit. Mayapada juga menerapkan hal serupa. Dapatkan 1 poin untuk setiap transaksi minimum Rp 1.000.

Poin ini dapat Anda tukarkan dengan barang-barang merchandise Bank Mayapada, mileages dan hadiah menarik sesuai merchant yang bekerjasama. Semakin besar nilai transaksi masa semakin besar poin yang bisa didapat.

3. BNI

BNI juga memilih program rewards poin yang mereka namakan BNI Rewards Point. Ini adalah program loyalty dari BNI dimana untuk setiap transaksi Kartu Kredit BNI senilai Rp. 2.500, pemegang Kartu akan memperoleh 1 reward point.

Dan berlaku untuk nilai transaksi kelipatannya. Program BNI Rewards Point Redemption memberikan penawaran program penukaran yang menarik bagi semua Pemegang Kartu Kredit BNI yang aktif menggunakannya.

4. HSBC Visa Signature

Ini adalah jenis kartu kredit premium yang memberikan 2,5 Poin Reward dan kelipatan untuk setiap transaksi Rp 2.500 baik untuk berbelanja, pembelian tiket penerbangan, restoran maupun pengisian bahan bakar.

Selain itu, tiap 15 Poin Reward kartu kredit HSBC Visa Signature dapat ditukarkan dengan 1 GFF/Asia Miles dan 12,5 Poin Reward ke 1 Krisflyer.

HSBC Signature Experience bekerjasama dengan 450 hotel yang tersebar di seluruh Asia Pasific dan 400 outlet/merchant di seluruh Indonesia.

(Baca Juga: Cara Jitu Lunasi Utang Kartu Kredit Tanpa Beban Pikiran)

Itulah beberapa kartu kredit yang menawarkan poin rewards terbaik. Ingat ya, fasilitas atau fitur poin rewards ini memang menggiurkan tapi jika annual feenya juga tinggi, Anda kamu berpikir panjang.

Pertimbangkan, apakah poin rewards yang ditawarkan sepadan dengan annual fee dan biaya administrasi yang mesti dikeluarkan setiap tahun?

Di Cekaja.com memiliki beragam pilihan kartu kredit yang pas untuk anda, keamanannya pun terjamin, karena Cekaja.com sudah terdaftar dan diawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Berikut pilihannya:

Yuk, segera ajukan sekarang juga di CekAja.com!