Bangun Rumah Sendiri Vs Cicil KPR Rumah Minimalis

Bicara tentang kredit, rumah minimalis sederhana tipe 36 seringkali menjadi incaran keluarga kecil. Harganya terbilang terjangkau sehingga rumah tipe tersebut banyak dipilih. Dengan biaya yang sama, apa perbandingannya ketika bangun rumah sendiri?

tips be;i rumah _ KPR - CekAja.com

Pilihan untuk membangun rumah sendiri biasanya berkaitan dengan kepuasan serta memenuhi impian mengenai rumah ideal.

Namun, untuk yang belum memiliki tabungan yang cukup, KPR adalah pilihan yang paling tepat. Karena dengan KPR kamu bisa memiliki rumah dengan membayar angsuran tiap bulan.

Mengingat rumah adalah kebutuhan setiap keluarga, pasangan yang baru menikah cepat atau lambat harus memikirkan cara untuk memiliki rumah sendiri. Berikut ini gambaran singkat tentang membangun rumah minimalis sendiri tipe 36 versus KPR :

Biaya membangun rumah minimalis tipe 36 secara sederhana

Walaupun berat, keuntungan membangun rumah sendiri salah satunya adalah bebas dari hutang. Kamu juga dapat menyesuaikan desain rumah sesuai dengan selera serta keinginan.

Namun, kelemahannya utamanya adalah dana harus kamu siapkan dalam jumlah besar dan biasanya dikumpulkan dalam waktu yang cukup lama.

Proses membangun rumah sendiri pun terbilang rumit karena harus mengurus sendiri perizinan, legalitas, hingga instalasi air dan listrik. Untuk membangun rumah minimalis tipe 36, siapkan biaya-biaya berikut ini :

Beli tanah untuk rumah minimalis

Untuk membangun rumah sendiri, tentu harus memiliki tanah. Semakin strategis letak tanah tersebut, biasanya akan semakin mahal harganya.

Di daerah Jakarta, harga tanah bahkan sudah mencapai sekitar Rp24 juta per m2. Harga terendahnya saja masih sekitar Rp17 juta per m2. Untuk membeli tanah sebesar 60 m2 di Jakarta, kamu memerlukan uang minimal sebesar Rp1 Miliar.

(Baca:  7 Tips Cari Perumahan Murah dengan Harga Terjangkau)

Biaya tenaga kerja

Setelah tanah siap, langkah selanjutnya adalah memikirkan biaya untuk tenaga kerja. Untuk menggunakan jasa, kamu bisa memilih sistem harian, borongan jasa, atau sistem borongan penuh.

Pada sistem harian, tentunya biaya yang kamu harus keluarkan akan lebih besar. Namun, pada borongan jasa, kamu harus bisa pintar-pintar memilih bahan bangunan. Pada sistem borongan, biasanya biaya yang diperlukan bergantung dengan hitungan per m2.

Agar lebih mudah dalam menghitung biaya membangun rumah, sebaiknya menggunakan sistem borongan penuh karena sudah termasuk dengan biaya bahan bangunan.

Kisaran biaya yang diperlukan untuk sistem borongan penuh berada pada Rp2,5 juta hingga Rp5 juta per m2, tergantung dengan material yang digunakan.

Jika dikatakan kamu menggunakan jasa sistem borongan sebesar Rp4 juta, maka untuk membangun rumah tipe 36 dengan luas bangunan 36 m2, dibutuhkan:

Maka, jika ingin membangun rumah tipe 36 dengan luas bangunan 36 m2, hitungannya sebagai berikut : 36 m2 x Rp4 juta/m2 = Rp144 juta

Biaya darurat

Selain pengeluaran untuk membeli tanah dan membangun rumah, kamu juga memerlukan dana untuk mengurus legalitas tanah atau rumah. Tak hanya disitu, kamu juga perlu menyediakan dana ekstra untuk berjaga-jaga.

Sediakan setidaknya 10% dari total estimasi biaya yang dapat digunakan untuk kondisi darurat atau tambahan dana untuk pembangunan lain.

Ajukan KPR rumah minimalis tipe 36.

KPR adalah cara mudah untuk memiliki rumah dalam waktu cepat. Kelebihan KPR adalah kita tidak harus memiliki dana tunai dalam jumlah besar.

Hanya menyiapkan uang muka saja dan memikirkan pembayaran angsuran setiap bulannya, kamu sudah bisa memiliki rumah. Namun kekurangannya terletak pada desain rumah tidak sesuai harapan.

Tak sedikit pengembang yang menawarkan rumah minimalis tipe 36 dengan luas tanah bervariasi. Contoh simulasi KPR adalah berikut:

Terdapat rumah dengan ukuran 336/90 dengan harga Rp276,977 juta. Sementara harga KPR 1 dan 2 mencapai Rp302,16 juta.

Untuk bisa mendapatkan rumah tersebut dengan KPR, kamu perlu menyiapkan DP sekitar Rp15,11 juta dan sisanya dalam bentuk cicilan 20 tahun sebesar Rp2,31 juta dengan estimasi bunga 7,5%.

(Baca:  Kontrak Kerja Karyawan Pengaruhi Pengajuan Kredit, Kenapa?)

Bagaimana? Besar bukan perbedaan harganya? Untuk itu, tidak ada salahnya jika kamu memilih membeli rumah dengan KPR!

Untuk melihat simulasi KPR lainnya, kamu bisa mengunjungi situs CekAja.com dan menggunakan fitur Kalkulator KPR! Selain itu, kamu juga bisa langsung mengajukan KPR melalui CekAja.com!

Ingin mengajukan KPR? Yuk cek di CekAja.com untuk mendapatkan pilihan KPR terbaik yang cocok untuk kamu!

Tetapi perlu dipastikan kamu punya akun tabungan di bank. Belum punya akun tabungan? Tak perlu khawatir, kamu bisa membuatnya terlebih dahulu dengan mudah dan praktis melalui CekAja.com

Pembuatannya juga bisa secara online kok, jadi kamu tak perlu repot pergi ke bank. Di CekAja.com, kamu bisa ajukan tabungan-tabungan berikut ini.

Jadi tunggu apalagi? Segera ajukan melalui CekAja.com untuk proses yang cepat, mudah, dan aman!