Biaya Pendidikan 4 Pekerjaan di Bidang Digital Paling Diminati di Indonesia
2 menit membacaMelesatnya industri digital saat ini tentu menghadirkan banyak macam pekerjaan yang terbilang baru dan mungkin saja asing di telingamu.
Beberapa pekerjaan tersebut tentu membutuhkan skill khusus yang kebanyakan tidak ada di bangku pendidikan formal. Saat ini setidaknya ada beberapa pekerjaan di bidang digital yang paling diminati di Indonesia, apalagi kalau bukan karena gaji dan benefitnya yang cukup menggiurkan seperti asuransi kesehatan dan bonus. Tertarik bekerja di industri digital? berikut biaya pendidikan 4 pekerjaan paling favorit di dunia digital.
1. SEO Specialist
Search Engine Optimization alias SEO merupakan salah satu keahlian yang hingga kini masih jarang dikuasai di Indonesia. Skill SEO memang tidak akan kamu dapatkan lewat bangku sekolah atau kuliah. Untuk menguasainya, kamu harus belajar lewat forum-forum tertentu dan mentor khusus. Kamu juga bisa mengikuti kursus SEO yang kini sudah banyak tersebar di Jakarta.
Biaya kursus SEO tentu relatif sesuai dengan penyelenggaranya, tetapi rata-rata kursus SEO level basic dengan durasi 1 minggu membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Sebuah pusat pelatihan di jakarta biasa mengadakan pelatihan SEO selama 6 hari dan mendapatkan sertifikat khususdengan biaya Rp10 juta. Lalu, apabila kamu ingin meningkatkan skill SEO level advance biasanya butuh biaya belasan juta hingga puluhan juta rupiah.
2. UX designer
User Experience Design atau UX merupakan proses untuk meningkatkan kepuasan pengguna dalam meningkatkan kegunaan dan kesenangan yang diberikan dalam interaksi antara pengguna dan produk. Nah, posisi sebagai seorang UX Designer tentu membutuhkan keterampilan dan pengetahuan yang khusus.
Kamu bisa mengikuti pelatihan-pelatihan UX yang saat ini bisa kamu temukan di kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, Yogyakarta, hingga bali. Untuk biaya kursusnya cukup bervariasi sesuai penyelenggara, tetapi sekadar gambaran di UXIndo yang memiliki reputasi baik, dibutuhkan biaya minimal Rp1,75 juta untuk menghadiri 1 pelatihan dan biaya sebesar Rp3,3 juta untuk mendapatkan sertifikat resmi dengan kualifikasi kamu harus menghadiri 6 pelatihan terlebih dahulu.
3. Java Developer
Java merupakan bahasa pemrogaraman berorientasi objek yang sagat luas kegunaannya. Sebenarnya, saat ini materi pemrograman java sudah ada dalam jurusan kuliah tertentu. Walau begitu, kamu bisa mempelajari java secara khusus untuk tahu lebih dalam lagi.
Untuk mempelajari dasar-dasar pemrograman Java kamu bisa mengikuti kursus yang diadakan tempat-tempat terpercaya dan bersertifikat. Harga untuk ikut kursus belajar bahasa pemrograman Java di tingkat awal biasanya sekitar Rp5 juta dengan lama waktu kursus sektiar 4-5 hari.
Sudah pasti, biaya tersebut hanya untuk belajar tentang dasar-dasar Java saja dan untuk menguasai secara lebih dalam perlu biaya yang jauh lebih besar lagi sesuai dengan materi khusus yang ingin dipelajari.
4. Digital Marketing
Digital Marketing juga menjadi salah satu posisi yang kini sangat dibutuhkan di berbagai industri terutama industri e-commerce. Karier sebagai digital marketing juga sangat menarik. Sayangnya, hingga saat ini belum ada pendidikan formal khusus di Indonesia untuk menguasai kemampuan seputar digital marketing.
Jadi, jika kamu ingin mengasah kemampuan agar bisa mendapatkan pekerjaan sebagai seorang digital marketing ada baiknya mengikuti kursus dari lembaga yang sudah terpercaya. Biasanya kursus digital marketing akan memberikanmu beberapa materi seperti adwords, facebook ads, instagram ads, youtube ads, dan yang lainnya. Nah, biaya untuk mengikuti kursus Digital Marketing juga cukup mahal, Untuk kelas beginner Rp5 juta dengan estimasi waktu selama 1 bulan, kelas Pro Rp6,5 juta dengan waktu kursus selama 2 bulan, dan Ultimate dengan estimasi lama kursus mencapai 3 bulan.