Ini Dia Biaya Transfer Bank Jaringan LINK, ATM Bersama dan Prima!

Ketika mengirim uang ke bank berbeda dari rekening yang sudah kita miliki, ada biaya transfer bank. Kira-kira berapa ya biaya transfer bank jaringan LINK, ATM Bersama, dan Prima? Simak selengkapnya berikut ini!

Kegiatan pengiriman uang atau dikenal juga dengan transfer merupakan salah satu kegiatan perbankan yang umum dilakukan oleh masyarakat sehari-hari.

Kamu bisa melakukan transfer antar bank dengan mudah melalui mesin ATM ataupun melalui mobile banking.

Saat ini terdapat beberapa layanan jaringan ATM yang bisa digunakan, mulai dari ATM Bersama, LINK, dan juga Prima.

Tentunya kamu sudah mengenal layanan jaringan ATM bersama yang tediri dari beberapa bank seperti BRI, Bank Mandiri, Bank Tabungan Negara (BTN), BNI, dan beberapa bank swasta seperti CIMB NIaga, Danamon, dan Bank Permata.

Untuk Jaringan ATM Prima, terdiri dari bank swasta seperti BCA, OCBC NISP, UOB, dan Bank Bukopin.

Adapun bank milik pemerintah yang ikut tergabung dalam jaringan ATM Prima, diantaranya adalah BNI, BRI dan Bank Mandiri.

Terakhir, terdapat satu jaringan ATM yang diberi nama LINK, dan jaringan ini hanya berisikan bank milik pemerintah yang terdiri BNI, Bank Mandiri, BTN dan BRI.

Meskipun jaringan ini dibuat agar lebih memudahkan masyarakat untuk melakukan transfer antar bank, namun setiap transaksi tetap saja akan dikenakan biaya.

Lalu, berapa nilai biaya transfer antar bank yang ada di Indonesia saat ini?

Biaya Transfer Antar Bank

1. Biaya Transfer Bank Negara Indonesia (BNI)

Biaya transfer antar bank pertama yang akan dibahas dari Bank Negara Indonesia (BNI). Seorang nasabah BNI yang akan transfer ke bank pemerintah lainnya menggunakan jaringan LINK akan dibebankan biaya sebesar Rp4 ribu

Namun, jika ingin transfer ke bank swasta, kamu akan dikenakan biaya sebesar Rp6.500 dalam 1 kali transfer.

Jika nasabah BNI menggunakan jaringan ATM Bersama dan Prima serta ingin melakukan transfer uang menuju bank milik pemerintah atau bank swasta akan dikenakan biaya sebesar Rp6.500.

2. Biaya Transfer Bank Rakyat Indonesia (BRI)

Salah satu bank tertua di Indonesia ini pun sama. Jika nasabah memiliki rekening BRI dan ingin melakukan transfer melalui jaringan LINK akan dikenakan biaya sebesar Rp4 ribu.

Sementara itu jika ingin mengajukan ke bank swsta menggunakan jaringan LINK akan dikenakan biaya sebesar Rp6.500.

Bagi nasabah BRI yang menggunakan jaringan ATM bersama dan ingin melakukan transfer ke bank pemerintah atau bank swasta akan dikenakan biaya sebesar Rp6.500. Jika nasabah menggunakan layanan Prima, maka akan dikenakan biaya sebesar Rp6.500.

3. Biaya Transfer Bank Mandiri

Bank yang berdiri di tahun 1999 yang berasal dari gabungan Bank Bumi Daya, Bank Dagang Negara, Bank Ekspor Impor Indonesia dan Bank Pembangunan Indonesia, menetapkan tarif yang sama untuk biaya transfer antar bank.

Menggunakan jaringan ATM LINK dan ingin mentransfer uang ke sesama bank milik pemerintah seperti BNI, BTN dan BRI akan dikenakan biaya sebesar Rp4 ribu.

Sementara itu, jika ingin mentransfer menuju bank swasta akan dikenakan biaya administrasi sebesar Rp6.500.

Bagi nasabah bank Mandiri yang menggunakan jaringan ATM Bersama dan Prima untuk mentransfer uang untuk bank milik pemerintah dan bank swasta akan dikenakan biaya sebesar Rp6.500.

(Baca juga: Yuk Cek, Cara Mengurus Kartu Kredit Mandiri yang Hilang)

4. Biaya Transfer Bank Tabungan Negara (BTN)

Bank yang identik dengan pemberian fasilitas kredit untuk pembelian rumah, BTN juga ikut bergabung dalam jaringan ATM.

Jika kita pemilik kartu ATM BTN dan menggunakan jaringan LINK untuk transfer ke bank yang berbeda namun tergabung dengan jaringan LINK akan dikenakan biaya sebesar Rp4 ribu.

Sementara itu jika ingin mengajukan ke bank swasta menggunakan jaringan LINK akan dikenakan biaya sebesar Rp6.500.

Sementara itu, jika menggunakan jaringan ATM Bersama dan jaringan Prima maka akan dikenakan biaya sebesar Rp6.500.

5. Biaya Transfer Bank CIMB Niaga

Tidak hanya bank milik pemerintah atau BUMN saja yang ikut melayani masyarakat dan bekerjasama dengan jaringan layanan ATM.

Beberapa bank swasta di Indonesia pun juga ikut aktif memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk mentransfer uang antara bank. Bank CIMB Niaga adalah salah satunya.

Masyarakat yang menjadi nasabah dari bank CIMB Niaga diberikan kemudahan untuk transfer antara bank dengan karena CIMB bergabung dengan jaringan ATM Bersama dan Prima.

Setiap nasabah yang melakukan transfer bank baik ke rekening bank pemerintah dan bank swasta akan dikenakan biaya sebesar Rp6.500.

6. Biaya Transfer Bank Central Asia (BCA)

Biaya transfer bank berikutnya yang perlu kita ketahui berasal dari BCA. Namun sebelumnya, BCA saat ini hanya tergabung dengan satu jaringan yaitu Prima dan tidak tergabung dengan ATM Bersama.

Namun, BCA Membuka akses bagi nasabah untuk mentrasfer ke rekening bank yang berbeda baik bank milik pemerintah atau bah bank swasta. Jika ingin mentransfer menggunakan ATM BCA ke rekening bank yang berbeda, nasabah akan dikenakan biaya senilai Rp6.500.

Sementara itu, jika kenggunakan karingan Prima, nasabah juga akan tetap dikenakan biaya transfer senilai Rp6.500.

7. Biaya Transfer Bukopin

Bank swasta berikutnya yang memiliki cukup banyak nasabah dengan berbagai macam produk tabungan yang menarik adalah Bank Bukopin.

Bukopin yang didirikan sejak 10 Juli 1970, memberikan kesempatan kepada setiap nasabahnya untuk melakukan transfer ke bank lain dengan menggunakan jaringan ATM bersama dan ATM Prima dengan biaya transfer senilai Rp6.000.

8. Biaya transfer bank Permata

Terakhir bank swasta yang memiliki akses untuk aktifitas pembayaran bagi nasabah adalah bank permata.

Lalu, berapa biaya transfer bank Permata ke bank lainnya jika kita menggunakan jaringan ATM bersama atau ATM Prima?

Bank Permata memberikan beban biaya senilai Rp7.500 untuk setipa transaksi yang dilakukan nasabah saat mengirimkan uang baik ke bank milik pemerintah atau bank milik swasta yang menggunakan jaringan ATM Bersama dan Prima.

(Baca juga: Batas Waktu Pembayaran Pajak, Catat Supaya Tidak Terlambat!)

Nah, itu dia biaya transfer di berbagai bank dengan ATM Bersama, LINK, dan juga Prima. Kini sudah tahu bukan?

Untuk kamu yang belum memiliki rekening tabungan, kamu bisa pilih berbagai produk simpanan terbaik berikut ini:

Tabungan terbaik di atas bisa kamu ajukan dengan mudah, cepat, dan tentunya praktis melalui CekAja.com.

Mengajukan melalui CekAja.com akan berlangsung secara online, sehingga kamu bisa ajukan di mana saja dan kapan saja.

Jadi, tunggu apalagi? Yuk, ajukan produk tabungan pilihanmu melalui CekAja!