Cara Membuat Squishy dan Mengelola Bisnisnya

mudik aman dan selamat _ asuransi perjalanan - CekAja.com

Permainan seru yang mulai ramai dipilih sebagian masyarakat di Indonesia saat ini  Squishy  yaitu sebuah mainan yang ketika ditekan atau diremas mampu kembali ke bentuk semula.

Hal ini masih ditambah ketika Squishy dibuat berdasarkan beberapa karakter atau tokoh kartu yang lucu. Akhirnya, mulai dari Anak-anak, remaja, hingga masyarakat dewasa mulai gemar mengumpulkan  benda yang juga kerap menjadi aksesori ini.

Selain itu, karena cara membuat Squishy  yang  sangat mudah dilakukan membuat para penggemar mainan mencoba membuatnya sendiri. Salah satu bahan pembuatannya pun sangat mudah ditemukan, yaitu menggunakan spons.

Namun, selain spons, masih terdapat beberapa bahan lainnya yang perlu dipersiapkan. Nah! Bagi kamu yang ingin mencoba membuat Squishy sendiri, berikut bahan-bahan dan tahapan yang wajib dipersiapkan:

Siapkan alat-alat dan bahan pembuatannya seperti sabun cuci biring, busa make up, gunting, lem yang tidak kaku. Lanjutkan dengan menambahkan pewarna dan lebih baik menggunakan cat timbul yang sesuai dengan selera kamu, dan kuas.

Setelah menyiapkan bahan-bahan dan peralatannya, sekarang kita masuk ke dalam tahap Cara Membuat Squishy dan Mengelola Bisnisnya.

  1. Pilih karakter Squishy yang akan kamu buat. Sebagai contoh jika kamu menyukai jenis binatang panda yang lucu maka kamu pastikan terlebih dahulu menyiapkan desain panda yang akan dijadikan Squishy.
  2. Pilihan karakter ini bisa kamu lakukan sesuai dengan selera dan keinginan kamu.
  3. Jika sudah memilih karakter Squishy yang diinginkan, lanjutkan dengan membentuknya dan  gunakan lem untuk menggabungkan spons. Kemudian, tunggu beberapa saat hingga lem tersebut merekat dan kering.
  4. Setelah kering, pastikan spons dalam keadaan bersih dan lem benar-benar sudah merekat dengan kuat. Tujuannya adalah saat kamu mewarnainya, spons tersebut memang bena-benar nyaman untuk di oles dengan cat.
  5. Setelah selesai mengecat karakter spons tadi, tunggu hingga kering. Lanjutkan dengan menusukkan gantungan kunci pada busa. Selesai! Mudahkan cara membuat Squishy?

Selain cara yang praktis tadi, masih terdapat cara lain dalam mengemas Squishy yang identik dengan sebutan ” Squishy Slow”

Squishy Slow sendiri diklaim lebih lembut dan kenyal dibandingkan Squishy biasa. Lalu, bagaimana cara membuatnya? Ikuti tahapannya berikut ini:

Siapkan Squishy bentuk apa saja dan plastik kecil, lalu masukkan ke dalam plastik dan ditutup dengan rapat. Kemudian, simpan di dalam kulkas selama 10 menit. Setelah itu, buka plastiknya dan keluarkan Squishy   tadi.

Coba dengan menekannya dan kemudian genggam, maka Squishy Slow sudah selesai dikerjakan!

Mengembangkan Bisnis Rumahan Seperti Squishy

Proses pembuatan Squishy sendiri sangat mudah dilakukan, sehingga bisa dikerjakan langsung dari rumah. Bahkan, Squishy pun bisa disebut sebagai peluang bisnis DIY atau Do it Yourself  karena setiap orang bisa membuat  kreasi-kreasi baru.

Bahkan, sebagian masyarakat menjadikan pembuatan Squishy menjadi lebih dari hanya sekadar mainan. Squishy kini bisa dijadikan sebagai ladang uang dengan menjadikannya usaha atau bisnis rumahan. Potensi penjualannya pun sangat besar, karena mainan ini tidak hanya digemari anak-anak, namun hingga orang dewasa.

Seperti yang sudah diketahui secara umum Squishy hadir dalam bentuk-bentuk seperti es krim, buah-buahan dengan karakter lucu, hingga hadir dalam bentuk karakter kartun atau superhero tertentu.

Nah! Saat ini bermacam-macam jenis Squishy ini hadir dalam bentuk gantungan kunci, baik untuk gadget atau perangkat gawai seperti ponsel pintar atau pun tas. Namun, Squishy tentu saja tidak hanya bisa dihadirkan untuk gantungan kunci saja. Kamu masih bisa mengubahnya ke dalam bentuk atau variasi lain yang dapat mempercantik penampilan atau dijadikan kebutuhan permainan lainnya.

Namun, sebelum kamu melangkah ke dalam tahap membuat Squishy menjadi sebuah bisnis yang menguntungkan, beberapa tips berikut ini akan membantu kamu mengelola bisnis rumahan seperti membuat Squishy menjadi ladang uang yang menguntungkan.

  1. Menguasai materi serta bahan pembuatan

Jika kamu memang benar-benar ingin menjadikan Squishy sebagai bisnis rumahan pastikan terlebih dahulu untuk mengetahui material dan bahan-bahan yang dipersiapkan. Selain spons, sebenarnya terdapat beberapa bahan lain yang bisa digunakan.

Oleh karena itu pastikan kamu memang benar-benar menguasai bahan-bahannya terlebih dahulu, sehingga kreasi-kreasi yang lebih inovatif bisa dihasilkan dan menambah keuntungan bisnis kamu nantinya

  1. Bentuk dan khas dari Squishy

Sembari merangkai kreasi-kreasi baru dalam membuat Squishy, jangan lupakan untuk menempatkan ciri khas desain yang kamu buat. Ciri khas ini akan menjadi pertanda dan pengingat bahwa hasil Squishy yang dibuat memang benar-benar dari tangan kamu sendiri.

Ciri khas ini bisa dimulai dari kerapihan hasil, serta bentuk lekuk-lekuk setiap karakter yang kamu kerjakan.

  1. Temukan inspirasi

Salah satu tantangan mengembangkan bisnis DIY adalah inspirasi yang akan terus berjalan. Tidak mudah memang untuk mendapatkannya. Namun, kamu harus tetap mencari inspirasi ini.

Mulai dari membaca buku, hingga menikmati hiburan seperti menonton film untuk membentuk karakter-karakter lucu bisa menjadi awal dan cara untuk mendapatkan inspirasi membuat kreasi Squishy.

  1. Pasarkan mulai dari diri sendiri

Jika kamu merasa memiliki tantangan yang berat dalam memasarkan hasil DIY Squish yang dibuat, sekarang saatnya memasarkannya melalui sendiri. Hal ini bisa dimulai dari menggunakan produk tersebut untuk kebutuhan hiburan kamu dan teman-teman.

Selain itu gunakan media sosial seperti Facebook atau Instagram mengenalkan hasil Squishy yang sudah kamu buat. Unggah secara berkala kegiatan kamu di media sosial sehingga, banyak pengguna media sosial yang sama akan melihat hasil-hasil karya kamu.

  1. Siapkan modal

Dimana pun bisnis rumahan khususnya DIY dimulai, pastinya akan membutuhkan modal usaha yang tidak sedikit. Oleh karena itu sediakan modal yang tepat untuk usaha Squishy kamu. Pastikan kamu membuat model bisnis, simulasi untung dan rugi hingga produksinya.

Jika kamu membutuhkan modal untuk jangka pendek tentunya bisa mengajukan kredit tanpa agunan untuk memulainya.