Cara Memperoleh KUR Online di BNI dan BRI Terbaru

Kredit Usaha Rakyat (KUR) merupakan skema kredit/pembiayaan modal kerja yang diperuntukkan bagi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Koperasi (UMKMK). Lalu, bagaimana cara memperoleh KUR?

Cara Memperoleh KUR Online di BNI dan BRI Terbaru

Perlu dipahami oleh para pemilik UMKMK bahwa ada sejumlah ketentuan yang mesti dipenuhi. Salah satunya adalah usaha yang dimiliki bersifat produktif namun punya keterbatasan dalam pemenuhan persyaratan yang ditetapkan Perbankan.

Selain itu, ada beberapa persyaratan umum yang harus dipenuhi UMKMK supaya bisa menerima KUR. Berikut rinciannya.

  • Tidak sedang menerima kredit/pembiayaan dari perbankan dan/atau yang tidak sedang menerima Kredit Program dari Pemerintah.
  • Diperbolehkan sedang menerima kredit konsumtif (Kredit Kepemilikan Rumah, Kredit Kendaraan Bermotor, Kartu Kredit dan kredit konsumtif lainnya).
  • Bagi UMKMK yang masih tercatat Sistem Informasi Debitur BI, tetapi yang sudah melunasi pinjaman, maka diperlukan Surat Keterangan Lunas dari Bank sebelumnya.
  • Untuk KUR Mikro, tidak diwajibkan untuk dilakukan pengecekan Sistem Informasi Debitur Bank Indonesia.
  • Putusan pemberian KUR sepenuhnya menjadi kewenangan Bank Pelaksana, sesuai dengan hasil analisa kelayakan usaha calon debitur.

Setelah mengetahui persyaratan umumnya, kamu mungkin penasaran bagaimana sih cara memperoleh KUR. Caranya berbeda-beda, tergantung pada perbankan yang menyediakannya.

Beberapa perbankan yang memberikan KUR bagi UMKMK adalah BNI dan BRI. Untuk mengetahui rinciannya, simak ulasan berikut ini.

Cara Memperoleh KUR di BNI

KUR juga bisa diajukan di BNI. Ada dua pilihan, yaitu KUR Super Mikro dan KUR Mikro. Perbedaannya ada pada jumlah kredit yang diberikan.

KUR Super Mikro kredit yang diberikan maksimal Rp10 juta, sedangkan untuk KUR Mikro nilainya adalah Rp10 juta sampai Rp50 juta.

KUR BNI juga bisa diajukan oleh perorangan ataupun badan usaha. Berikut detail cara mengajukannya.

  • Kunjungi laman eform.bni.co.id.
  • Kamu akan diminta memilih “Apakah Sudah Menjadi Nasabah BNI”, pilih “Sudah” jika telah memiliki nomor rekening BNI, dan “Belum” jika tidak mempunyai rekening BNI.
  • Setelah itu, kamu akan diminta membaca syarat dan ketentuan KUR, lalu centang tanda persetujuan persyaratan umum di paling bawah jika telah membaca persyaratan dan ketentuan tersebut secara seksama. Pilih “Lanjutkan”.
  • Lengkapi setiap kolom isian untuk data diri dan data usaha. 
  • Jika sudah selesai melengkapi informasi data diri, maka tunggu informasi yang nantinya akan dikirimkan dari pihak BNI.
  • Pihak BNI akan datang dan melakukan survey KUR BNI di lokasi usaha dan melakukan proses wawancara seputar usaha.
  • Proses persetujuan kredit membutuhkan waktu sekitar 3 hingga 7 hari kerja.
  • Jika pada akhirnya pengajuan KUR BNI disetujui, Bank akan menghubungi untuk melakukan tanda tangan perjanjian kredit.

(Baca Juga: 6 Langkah Mudah Ajukan Kredit Usaha)

Syarat Pengajuan KUR BNI untuk Perorangan 

  • Fotokopi E-KTP dan Kartu Keluarga.
  • Fotokopi Surat Nikah bagi yang sudah menikah.
  • Fotokopi Surat Ijin Usaha atau Keterangan Usaha dari Kelurahan.
  • Fotokopi dokumen jaminan untuk kredit KUR di atas Rp50 juta. 
  • NPWP untuk kredit KUR di atas Rp50 juta. 

Syarat Pengajuan KUR BNI untuk Badan Usaha 

  • Fotokopi E-KTP dan Kartu Keluarga.
  • Fotokopi Surat Ijin Usaha atau Keterangan Usaha yang diterbitkan Pemerintah Daerah dan/atau surat keterangan usaha dari Kelurahan setempat atau surat izin lainnya. 
  • Fotokopi dokumen jaminan untuk kredit KUR di atas Rp50 juta.
  • NPWP untuk kredit KUR di atas Rp50 juta.
  • Bank BNI membebankan biaya administrasi KUR maksimal Rp150 ribu kepada nasabah.
  • Untuk nasabah yang menunggak cicilan, akan dikenakan denda sebesar 5 persen per tahun dari saldo yang tertunggak.

Cara Memperoleh KUR di BRI

Menurut laman kur.bri.co.id, berikut cara mengajukkan KUR di BRI secara online. 

  • Kunjungi laman kur.bri.co.id dan klik “Ajukan Pinjaman”.
  • Log in menggunakan email dan masukkan kata sandi jika sudah memiliki akun. 
  • Jika belum memiliki akun  bisa memilih “Daftar”.
  • Baca pernyataan yang diberikan oleh BRI dan klik “Setuju”.
  • Isi formulir pengajuan yang diberikan oleh BRI secara online terkait profil calon nasabah, profil usaha, unggah dokumen, dan data pengajuan.

Syarat Pengajuan KUR di BRI

  • Individu (perorangan).
  • Memiliki usaha yang telah berjalan minimal 6 (enam) bulan. 
  • Menjalankan usahanya di salah satu platform e-commerce (Shopee, Tokopedia, Lazada, dll) dan/atau penyedia ride hailing (Gojek atau Grab). 
  • Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan Kartu Kredit.
  • Persyaratan administrasi: Identitas berupa KTP, Kartu Keluarga (KK), dan surat ijin usaha (dapat berupa surat keterangan yang diterbitkan oleh e-commerce atau ride hailing).

(Baca Juga: 5 Pinjaman Modal Usaha Tanpa Kartu Kredit, Anti Ribet!)

Ajukan KTA untuk Modal Usaha Hanya di CekAja!

Nah, kamu sudah tahu cara memperoleh KUR di beberapa bank. Selain KUR, kamu juga bisa mempertimbangkan kredit tanpa agunan (KTA) untuk tambahan modal usaha.

Sesuai namanya, tidak butuh jaminan apapun untuk mengajukan kredit, terlebih bunganya ringan dengan plafon pinjaman sampai ratusan juta rupiah.

Kamu juga bisa mengajukannya dengan cepat secara online di CekAja.com dan dana akan cair dalam seminggu. Ini beberapa KTA yang bisa kamu pilih.

Pilih KTA yang paling sesuai dengan kebutuhan dan kondisi finansialmu. Jika sudah menentukan pilihan, jangan ragu dan langsung ajukan hanya di CekAja.com!