Cara Menaikkan Limit Kartu Kredit Citibank, Agar Dapat Keuntungan Lebih!

Kartu kredit saat ini menjadi alat ganti transaksi yang paling diminati di samping kartu debit. Kemudahan dalam transaksi serta berbagai reward yang diberikan menjadi alasan terbesar

Cara Menaikkan Limit Kartu Kredit Citibank, Agar Dapat Keuntungan Lebih!

Umumnya perbankan Indonesia yang mengeluarkan kartu kredit menetapkan batas standar minimum pendapatan bagi calon pemilik kartu kredit sekitar Rp3 juta perbulan itu untuk limit paling kecil dengan maksimal limit biasanya mencapai Rp15 juta.

Tak heran jika kini semakin banyak kalangan pekerja muda yang sudah mengantongi kartu kredit. Bagi generasi muda, kartu kredit bukan lagi jadi sebuah alat ganti pembayaran semata. Namun menjadi gaya hidup dan simbol kesejahteraan mereka.

Istilahnya “gak keren gak punya kartu kredit”. Salah satu jenis kartu kredit yang keren dimata anak muda saat ini adalah kartu kredit Citibank.

Mengenai Kartu Kredit Citibank

Citibank menawarkan dua produk kartu kredit yakni Kartu Kredit Citi Visa dan MasterCard. Untuk jenis MasterCard ada Kartu kredit Citi Rewards, kartu kredit Citi PremierMiles, kartu kredit Citi Cash Back, dan kartu kredit Simplicity+.

Sementara untuk jenis Visa, ada kartu kredit Garuda Indonesia Citi, kartu kredit Citi Telkomsel, dan kartu kredit Citi Prestige.

Kartu kredit Citibank ini cocok bagi Anda yang tak hanya sekedar menggunakannya sebagai alat ganti transaksi non tunai namun juga dapat mengerti gaya hidup anak masa kini.

Kartu kredit Citi Premiermiles misalnya cocok untuk Anda yang gemar traveling karena ada banyak kesempatan untuk mendapatkan tiket pesawat gratis dengan kartu kredit ini.

Melalui kartu ini Anda dapat mengoleksi miles yang lebih cepat dengan waktu penukaran miles yang lebih fleksibel.

Penggemar salah satu maskapai terbaik Indonesia, Garuda? Maka Anda wajib memiliki  kartu kredit Garuda, dapatkan hingga 2X GFF miles dengan mudah dan nikmati extra bagasi hingga 20 kg, serta akses eksklusif Citibank Lounge untuk Anda dan 1 pendamping Anda.

Sementara Kartu Reward dan Cashback memberikan Anda penawaran reward dan cashback dengan sistem Citi Rewards Points hingga 3x dengan berbelanja Rp3.000.

Sedangkan kartu cashback memberikan Anda kebebasan menghemat tagihan bulanan hingga Rp500 ribu.

Sedangkan Citi telkomsel akan memberikan Anda banyak manfaat seperti gratis kuota internet. Kartu kredit Citibank merupakan pilihan yang tepat untuk Anda yang gaya hidupnya tinggi dan dinamis.

Persyaratan untuk mendapatkan berbagai kartu kredit Citibank juga mudah, dengan annual fee yang sangat terjangkau baik untuk pemegang kartu utama maupun kartu tambahan.

Citibank juga melindungi setiap pemilik kartu kredit dengan Credit Shield plus. Dengan premi yang rendah yakni 0,69%, Anda akan terlindungi bila dimasa mendatang tidak mampu membayar tagihan kartu kredit karena kecelakaan yang mengakibatkan cacat permanen maupun temporer. Begitu juga bila Anda terdiagnosa penyakit kritis, hingga kematian.

(Baca juga: Bisakah Memulai Bisnis Pakai Kartu Kredit? Cekaja!)

Fitur dan Layanan

Citibank ini memiliki fitur dan layanan terbarukan yang memanjakan pelanggannya. Berikut adalah beberapa fitur dan layanan yang ditawarkan:

1. Citibank World Privileges

Logo Citibank World Privileges tertera pada kartu kredit Citibank Telkomsel ini artinya pemiliknya berhak menikmati keistimewaan dan diskon eksklusif.

Ada berbagai penawaran menarik dari begitu banyak merchant favorit seperti restoran, hotel, pusat perbelanjaan dan masih banyak merchant favorit lainnya di seluruh dunia.

2. Citibank 1Bill

Bukan saatnya lagi membebani pikiran dan membuang waktu Anda hanya untuk membayar berbagai macam tagihan. Daftarkan tagihan rutin Anda pada Citibank 1Bill dan biarkan Citibank yang mengurusnya.

3. Citibank Isi Pulsa

Tak perlu kuatir kehabisan pulsa prabayar Anda kapan dan dimanapun. Dengan kartu kredit Citibank Anda hanya perlu SMS ke 8887 dan pulsa akan terisi kembali. Layanan berlaku untuk Telkomsel, Indosat, Excelcomindo, Esia, Mobile 8 dan Hutchinson.

4. Credit Shield Plus

Setiap pemilik kartu kredit Citibank dilindungi asuransi dengan premi rendah yakni 0,69%. Kondisi finansial Anda akan tetap terproteksi bila tidak mampu membayar tagihan kartu kredit karena kecelakaan yang mengakibatkan cacat permanen maupun temporer.

5. Citi Alerts Service

Lupakan rasa cemas dari penyalahgunaan kartu kredit Anda. Melalui layanan Alert otomatis Citibank, Anda akan mendapatkan perlindungan penyalahgunaan kartu kredit dengan transaksi hingga Rp5.000.000,-

6. Citi Mobile App

Merupakan aplikasi mobile Citibank yang dapat diunduh gratis di App Store maupun Google Play Store.

Aplikasi mobil ini dapat Anda gunakan untuk melihat transaksi Kartu Citibank Anda, ubah transaksi menjadi cicilan EazyPay dan atur 6-digit PIN Kartu melalui Citi Mobile.

7. Citibank Mobile

Melalui Citibank Mobile Anda dapat melakukan sejumlah aktivitas seperti mengubah PIN Kartu, mengecek kurs mata uang asing, transfer dana ke tujuan domestik dan internasional dengan notifikasi yang langsung dikirim ke ponsel.

7 Jenis Kartu Kredit Citibank dan Manfaat yang Ditawarkan

1. Kartu Kredit Citi Rewards

Ini adalah jenis kartu kredit yang cocok dimiliki oleh Anda yang gemar belanja. Manfaat yang ditawarkan antara lain:

  • Citi Rewards Points hingga 3x dengan berbelanja Rp3.000,- di kategori dining, shopping, dan international spending.
  • Menghemat belanjaan hingga 15% dengan menukarkan Citi Rewards Points Anda di merchant yang berpartisipasi.
  • Citi Rewards Points yang Anda peroleh tidak memiliki masa kadaluarsa.

2. Kartu Kredit Citi Premier Miles

Kartu kredit yang ditujukan khusus bagi Anda yang senang berpetualang dan menjelajah dunia, dengan manfaat yang ditawarkan antara lain:

  • Akses gratis ke 800 Airport Lounge yang ada di seluruh dunia menggunakan kartu Priority Pass.
  • Pergi kemanapun lebih mudah dengan penukaran miles ke lebih dari 60 maskapai penerbangan dan 5.000 hotel di seluruh dunia.
  • Miles yang Anda peroleh berlaku selamanya.

3. Kartu Kredit Citi Cash Back

Buat yang suka bonusan dan selalu ingin memuaskan hasrat belanja, kartu kredit ini wajib dimiliki karena menawarkan manfaat antara lain:

  • Unlimited 1% Cash Back. Tanpa limit Cash Back, tanpa batas waktu penukaran, tanpa belanja minimum. Dapat digunakan untuk transaksi di mana saja.
  • Cash Back berlaku selamanya.
  • Kumpulkan dan tukarkan Cash Back Anda kapan saja dibutuhkan.

4. Kartu Kredit Citi Simplicity+

Ini adalah jenis kartu kredit yang tepat untuk menjadi teman membayar setiap tagihan bulanan Anda. Sementara manfaat yang ditawarkan antara lain:

  • Potongan 10% Biaya Bunga setiap Anda membayar tepat waktu. Setiap bulan. Tanpa ada batasan maksimum.
  • Bebas Biaya Keterlambatan Pembayaran.
  • Bebas biaya ketika Anda bertransaksi melewati batas kredit.

5. Kartu Kredit Garuda Indonesia Citi

Citibank merupakan satu-satunya kartu kredit yang punya kerjasama dengan berbagai maskapai di dunia yang terkenal berkelas, salah satunya adalah Garuda Indonesia.

Bagi Anda yang sering bepergian untuk kegiatan bisnis sebaiknya pilih kartu kredit yang satu ini, dengan manfaat yang ditawarkan antara lain:

  • Extra Bagasi 20 kg.
  • 3x miles untuk transaksi pembelian tiket di Garuda Indonesia.
  • Bonus 2,500 GarudaMiles untuk akumulasi transaksi pertama 250 GarudaMiles.

6. Kartu Kredit Citi Telkomsel

Merupakan kartu kredit pertama di Indonesia yang tidak hanya dijadikan sebagai alat ganti pembayaran namun juga menjadi media komunikasi, karena setiap pemegang kartu kredit ini berhak mendapatkan gratis kuota setiap bulannya. Manfaat lain yang ditawarkan yakni:

  • Pilihan Paket Eksklusif kartuHalo bagi Pemegang Kartu Kredit Citi Telkomsel.
  • Dapatkan 3x Citi Rewards Points untuk pembayaran tagihan bulanan kartuHalo melalui Citibank 1Bill.
  • Dapatkan 2x Citi Rewards Points untuk transaksi di bioskop dan coffee shop pilihan, SPBU Shell, merchant elektronik dan gadget, serta pembelian aplikasi di smartphone.

7. Kartu Kredit Citi Prestige

Diciptakan untuk Anda yang sering melakukan perjalanan bisnis maupun bepergian ke luar negeri dalam rangka liburan. Sebagai kartu kredit paling tinggi dikelasnya, manfaat yang akan diterima pemilik kartu antara lain:

  • Akses ke Citi Prestige Executive dan layanan Concierge 24 jam.
  • Kartu Keanggotaan Priority Pass 5 (lima) kali setiap tahunnya
  • Nikmati Complimentary menginap pada malam ke-4 di hotel yang berpartisipasi di dunia 5 (lima) kali setiap tahunnya.
  • Gratis layanan antar/jemput dari/ke bandara dengan kendaraan mewah 5 (lima) kali setiap tahunnya.
  • Gratis asuransi perjalanan sampai dengan Rp13 juta.

Cara Menaikkan Limit Kartu Kredit Citibank

Dari ke-7 kartu kredit Citibank yang Ada pasti salah satunya menawarkan manfaat yang menggoda bukan? Jika Anda berminat untuk memiliki kartu kredit Citibank boleh mencoba dengan limit paling rendah.

Namun, jika suatu satu memerlukan kartu kredit dengan limit lebih tinggi, Anda bisa mengajukan permintaan kenaikan limit kartu kredit Citibank yang bisa dilakukan via telepon maupun online.

Ada dua tipe kenaikkan limit kartu kredit yang ditawarkan yakni Permanent Credit Limit Increase dan Temporary Credit Limit Increase.

1. Permanent Credit Limit Increase

Ini adalah perubahan kenaikan limit kartu kredit Citibank yang berlaku permanen. Anda dapat mengajukan permohonan dengan memperbaharui data pendapatan dan Nomor NPWP Anda.

Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi layanan CitiPhone Banking di (021) 252-9999 dari ponsel Anda. Namun ada syarat dan ketentuan yang mesti diperhatikan yakni:

  • Permintaan kenaikan batas kredit kartu hanya dapat dilakukan oleh Pemegang Kartu Utama.
  • Permintaan kenaikan batas kredit secara permanen dapat dilakukan setelah Pemegang Kartu Utama memperbaharui data pendapatan dan Nomor NPWP.
  • Permintaan kenaikan limit hanya akan diproses jika ada perubahan kenaikan pendapatan bulanan.
  • Batas kredit Anda saat ini akan disesuaikan dengan pendapatan Anda

2. Temporary Credit Limit Increase

Ini adalah perubahan kenaikan limit kartu kredit Citibank yang berlaku sementara. Anda dapat mengajukan permohonan ini dengan menghubungi layanan CitiPhone Banking.

Di (021) 252-9999 dari ponsel Anda atau daftar secara online melalui Citibank Online.Begini cara daftar secara online:

  • Login ke Citibank Online
  • Masuk ke bagian Layanan, Pilih Layanan Kartu Kredit
  • Pilih Menu Layanan Kartu Kredit, Kenaikan Batas Kredit Sementara
  • Lengkapi data yang dibutuhkan kemudian klik Lanjut
  • Periksa kembali data yang telah dimasukkan. Tinjau Syarat dan Ketentuan. Jika data yang dimasukkan telah benar dan Anda telah setuju dengan Syarat dan Ketentuan dan mencentang kotak persetujuan Syarat dan Ketentuan kemudian klik Konfirmasi
  • Proses Pengajuan Kenaikan Batas Kredit Sementara Anda telah diproses. Batas Kredit Sementara Anda akan disesuaikan maksimal 3×24 Jam.

(Baca Juga: Manfaat Belanja Bahan Pokok dengan Kartu Kredit)

Itulah cara menaikkan limit kartu kredit Citibank, ingat ya pengajuan Anda hanya akan diterima jika pendapatan bulanan juga naik. Sebab pihak Citibank hanya akan meloloskan pengajuan sesuai dengan manajemen risiko kredit.

Soal keamanan, Cekaja sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Tunggu apalagi? Yuk ajukan sekarang juga!