7 Cara Mengatasi Blue Screen Pada Laptop Terbaik, Dijamin Ampuh!

Cara mengatasi blue screen pada laptop, sepertinya menjadi satu hal yang wajib diketahui semua orang. Pasalnya, blue screen merupakan salah satu masalah, yang seringkali menyerang laptop.

7 Cara Mengatasi Blue Screen Pada Laptop Terbaik, Dijamin Ampuh!

Apabila laptop sudah blue screen, kamu selaku pengguna tentu akan merasa panik, karena sudah tidak bisa mengakses apapun di laptop, baik itu menyelesaikan pekerjaan, melakukan back up data dan lain sebagainya.

Hal pertama yang pasti kamu coba lakukan adalah mematikan laptop tersebut, lalu mencoba me-restart-nya.

Apabila cara tersebut tidak berhasil, maka kamu bisa membawa laptopmu ke toko komputer untuk memperbaikinya, sekaligus mencari tahu apa penyebab blue screen yang terjadi pada laptopmu.

Namun, hal itu akan memakan biaya yang tidak sedikit. Maka dari itu, jika ingin berhemat, sebaiknya kamu mengetahui dan mempelajari apa saja cara mengatasi blue screen pada laptop.

Nah, untuk memudahkanmu mengetahui cara mengatasi blue screen pada laptop, CekAja.com telah merangkum beberapa caranya. Simak bersama-sama, yuk!

Apa Itu Blue Screen?

Sebelum kamu tahu lebih lanjut mengenai cara mengatasi blue screen pada laptop, ada baiknya kamu ketahui terlebih dahulu, definisi dari blue screen itu sendiri.

Meski sudah sering didengar, namun sepertinya belum banyak orang yang tahu definisi sebenarnya dari blue screen.

Jadi, blue screen atau yang juga dikenal dengan sebutan Blue Screen of Death (BSoD), merupakan suatu kondisi di mana terjadi kesalahan (error) pada sistem operasi Windows, yang membuat sistem operasi tersebut terpaksa dihentikan.

Perlu diketahui, blue screen ini hanya menimpa sistem operasi Windows, maupun sistem operasi berbasis Windows, seperti pada mesin ATM atau sistem operasi ReactOS.

Cara Mengatasi Blue Screen Pada Laptop

Jika definisi dan penyebab laptop blue screen sudah kamu ketahui, maka itu artinya ini adalah saat yang tepat untuk mengulas cara mengatasi blue screen pada laptop terbaik.

Semua cara ini sebenarnya bisa dipelajari dan dilakukan siapa saja. Sehingga, apabila blue screen sewaktu-waktu menyerang laptopmu, maka kamu bisa mengatasinya sendiri.

Untuk memudahkan mu mengetahui dan mempelajari cara mengatasi blue screen pada laptop, di bawah ini CekAja.com akan mengulas beberapa cara dengan lengkap sebagai berikut.

1. Restart laptop

Restart laptop - Cara Mengatasi Blue Screen Pada Laptop Terbaik

Cara pertama yang sudah pasti dilakukan oleh semua orang, ketika laptop mengalami blue screen, yaitu restart laptop. Caranya, kamu hanya menekan tombol restart, kemudian tunggu hingga laptop selesai melakukan booting.

Biasanya setelah melakukan booting, laptop akan menunjukkan apakah memang terjadi kerusakan atau tidak.

Apabila terjadi kerusakan, setelah proses booting, laptop akan menunjukkan kerusakan apa yang terjadi. Tetapi jika tidak, maka laptop akan langsung kembali normal.

2. Scan malware

Scan malware - Cara Mengatasi Blue Screen Pada Laptop Terbaik

Apabila laptop mu yang blue screen benar diketahui ada kerusakan atau gangguan, maka cara mengatasi blue screen pada laptop yang bisa kamu lakukan pertama, yaitu scan malware.

Tepatnya, kamu harus melakukan scan antivirus pada malware. Sebab, malware sendiri menjadi salah satu penyebab Windows mengalami ketidakstabilan sistem.

Bahayanya, malware tidak hanya bisa merusak bagian paling awal Windows, tetapi juga dapat merusak bagian paling dalam Windows.

(Baca Juga: Hal yang Membuat Baterai Laptop Bocor)

3. System restore

System restore - Cara Mengatasi Blue Screen Pada Laptop Terbaik

Cara mengatasi blue screen pada laptop yang ketiga, yaitu dengan system restore. Untuk bisa menggunakan cara ini, ada beberapa hal yang perlu dilakukan, di antaranya yaitu:

  • Matikan laptop yang sudah muncul blue screen terlebih dahulu, dengan cara menekan tombol power button terus-menerus, hingga laptop mati sempurna.
  • Kemudian nyalakan kembali laptop.
  • Ketika dalam keadaan booting, klik F8 lalu akan muncul jendela yang menunjukkan pilihan booting.
  • Pilih safe mode, lalu tunggu hingga booting safe mode selesai.
  • Masuk ke operasi sistem safe mode, dengan cara klik start Windows, lalu control panel, system & security, action center, recovery, open system restore, next, next, finish, lalu yang terakhir pilih yes.
  • Jika semua hal tersebut sudah dilakukan, selanjutnya laptop akan melakukan restart secara otomatis, lalu biarkan laptop melakukan booting sendiri.
  • Apabila cara ini berhasil, nantinya tampilan laptop akan kembali normal seperti semula.

4. Boot ke safe mode

Boot ke safe mode - Cara Mengatasi Blue Screen Pada Laptop Terbaik

Boot ke safe mode juga menjadi cara mengatasi blue screen pada laptop, yang patut dicoba. Hal tersebut karena pada safe mode, Windows hanya akan mengambil driver-driver penting saja.

Jadi, cara ini cocok untuk kamu yang mengalami blue screen pada laptop, akibat salah menginstall driver. Dan untuk menguninstallnya, kamu bisa menggunakan safe mode.

5. Update driver versi terbaru

Update driver - Cara Mengatasi Blue Screen Pada Laptop Terbaik

Ini merupakan cara mengatasi blue screen pada laptop paling ampuh, apabila blue screen terjadi akibat kesalahan dalam menginstall driver, maupun gagal update yang menyebabkan crash.

Sesuai dengan namanya, blue screen yang terjadi pada laptop bisa diatasi dengan cara mengunduh driver terbaru dari perusahaan hardware laptop mu.

Dengan begitu, blue screen diharapkan dapat hilang, dan laptop dapat berfungsi normal seperti semula.

6. Periksa hardware

Periksa hardware - Cara Mengatasi Blue Screen Pada Laptop Terbaik

Cara keenam yang bisa kamu lakukan adalah memeriksa hardware. Sebab, blue screen bisa terjadi, apabila laptop mengalami kegagalan hardware.

Cara mengatasi blue screen pada laptop ini, dapat dilakukan hanya dengan mengetik Memory Diagnostics Tool pada Start Menu.

7. Install ulang Windows

Install ulang Windows - Cara Mengatasi Blue Screen Pada Laptop Terbaik

Cara mengatasi blue screen pada laptop yang terakhir, yaitu install ulang windows. Cara ini akan membuat sistem terbangun dari awal, seperti belum terjadi kerusakan.

Tetapi, apabila setelah install ulang laptop masih mengalami blue screen, maka letak permasalahannya ada pada laptopmu sendiri.

Penyebab Blue Screen

Setelah mengetahui definisi blue screen, maka selanjutnya kamu akan mengetahui daftar penyebab blue screen, sebelum CekAja.com mengulas cara mengatasi blue screen yang benar.

Sebenarnya kalau berbicara tentang penyebab, ada banyak sekali penyebab blue screen yang bisa terjadi, di antaranya yaitu:

1. IRQL_NOT_LESS_OR_EQUAL (0X0000000A)

Biasanya, ini terjadi akibat ketidakcocokan driver hardware yang terinstall di komputer, VGA card atau driver yang terinstall tidak cocok, maupun driver audio card yang tidak cocok, atau tidak terpasang dengan baik.

2. BAD_POOL_CALLER

Penyebab blue screen berikutnya, yaitu BAD_POOL_CALLER, yang terjadi karena kesalahan pada saat instalasi OS. Biasanya, penyebab blue screen ini terjadi pada Windows XP.

3. PAGE_FAULT_IN_NONPAGED_AREA

PAGE_FAULT_IN_NONPAGED_AREA merupakan penyebab blue screen lainnya, yang harus kamu ketahui.

Penyebab blue screen satu ini, terjadi karena adanya kerusakan pada hardware, khususnya pada bagian Memory (RAM), VGA dan memory pada processor (L2 cache).

4. UNEXPECTED_KERNEL_MODE_TRAP (0X0000007F)

Ini juga menjadi penyebab blue screen yang terjadi akibat suhu komputer yang terlalu panas (overheat), processor yang corrupt, overclocking yang berlebihan, serta BIOS yang corrupt.

5. DATA_BUS_ERROR

Selanjutnya ada DATA_BUS_ERROR. Ini merupakan penyebab blue screen akibat adanya kerusakan pada slot atau memory RAM.

6. INACCESSIBLE_BOOT_DEVICE

INACCESSIBLE_BOOT_DEVICE adalah penyebab blue screen, yang terjadi karena posisi jumper pada harddisk salah, Driver IDE controller yang salah, maupun karena Virus Boot Sector.

7. VIDEO_DRIVER_INIT_FAILURE

Penyebab blue screen pada laptop yang ketujuh, yaitu VIDEO_DRIVER_INIT_FAILURE. Ini adalah penyebab blue screen yang terjadi akibat kesalahan pada saat install driver VGA.

8. NTFS_FILE_SYSTEM atau FAT_FILE_SYSTEM (0X00000024) atau (0X00000023)

Penyebab laptop menjadi blue screen yang terakhir, yaitu NTFS_FILE_SYSTEM atau FAT_FILE_SYSTEM (0X00000024) atau (0X00000023).

Meski terlihat membingungkan, namun ini merupakan penyebab blue screen yang terjadi akibat adanya kerusakan di partisi atau file system-nya. Namun, ini tidak berada di harddisk.

(Baca Juga: 6 Rekomendasi Laptop Gaming Murah di Tahun 2022)

Nah, itulah beberapa cara mengatasi blue screen pada laptop, yang sudah kamu ketahui secara lengkap di pembahasan sebelumnya.

Semua cara tersebut bisa kamu pelajari dengan baik, untuk kemudian diterapkan sendiri apabila laptop mu mengalami blue screen.

Namun, jika semua cara di atas sudah dilakukan dan masih belum bisa mengatasi blue screen, sepertinya kamu memang harus membawanya ke toko komputer, untuk tahu lebih jelas titik permasalahannya.

Mungkin akan memakan biaya yang cukup besar. Tetapi itu bukan masalah, selama kamu memiliki kartu kredit.

Sebab, kartu kredit memungkinkan kamu selaku pengguna, untuk melakukan transaksi apapun tanpa harus memiliki uang tunai.

Jadi, dengan adanya kartu kredit, semua kegiatan transaksi dapat dilakukan dengan lebih mudah dan cepat. Maka dari itu, buat kamu yang belum memiliki kartu kredit, tunggu apalagi? Yuk, ajukan sekarang juga secara online melalui CekAja.com!

Ada beragam produk kartu kredit dengan penawaran menarik yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhanmu.

Terpenting, cara pengajuannya enggak ribet dan pastinya aman karena CekAja.com diawasi oleh OJK. Ajukan sekarang juga hanya di CekAja.com!