Fakta Menyeramkan di Balik Bahan-bahan Kosmetik Favoritmu

kosmetik berbahaya - CekAja.com

Meski kulit sawo matang ala Indonesia yang terawat dengan baik tak kalah menarik, kulit putih memang masih jadi standar cantik di Indonesia. Tak heran bila banyak wanita Indonesia mendambakan punya kulit putih-mulus.

Ketidakpercayaan diri wanita akan kondisi fisiknya ini membuat produk pemutih laris manis di pasaran. Tapi sebaiknya kamu tidak mudah tergiur pada hasil instan. Hasil instan rupanya karena produk pemutih memakai bahan-bahan berbahaya. Tidak hanya pada produk pemutih, kamu juga patut waspada terhadap produk kosmetik lain yang mengandung bahan berbahaya seperti berikut ini.

Merkuri dalam krim muka

Krim pagi, sunblock, dan krim malam, merupakan rangkaian produk yang biasa diberikan saat menjalani perawatan dokter. Sejatinya produk-produk tersebut didapatkan setelah berkonsultasi seputar masalah kulit ke dokter spesialis kulit. Tapi saat ini di pasaran banyak beredar produk krim wajah yang mengklaim sebagai racikan dokter.

pinjaman tanpa jaminan kta tanpa agunan-CekAja.com

Sekilas krim ini bertektstur lengket, berwarna putih, atau kuning mencolok. Hasilnya memang cepat. Dalam seminggu pertama saja kamu sudah bisa mendapatkan kulit yang kinclong. Namun jika dihentikan, kulit akan kusam, menghitam, dan berjerawat parah. Merkuri mudah diserap kulit, masuk ke aliran darah, dan mengenai sistem saraf. Efek sampingnya mulai dari pusing-pusing, sakit ginjal, bahkan kematian.

Timbal dalam lipstik

Timbal merupakan logam yang bisa meracuni sistem saraf. Paparan timbal jangka panjang dapat menyebabkan kerusakan ginjal dan sakit perut. Timbal dapat mempengaruhi hampir setiap organ dalam tubuh, dan efek dari timbal yang masuk lewat pernapasan sama dengan yang masuk karena ditelan. Rupanya kadar timbal melebih batas bisa ditemukan di sebatang lipstik.

Badan pengawas pangan dan obat-obatan di Amerika Serikat atau Food and Drug Administration (FDA) pernah merilis 400 merek lipstik yang mengandung timbal. Yang mengejutkan, lipstik-lipstik yang mengandung timbal tersebut merupakan keluaran merek terkenal.

Mangan dan alumunium dalam lipgloss

Karena dioleskan di bibir, sebagian dari lipstik dan lip gloss pasti tertelan dan diserap tubuh. Peneliti mengungkapkan, pada pemakaian rata-rata atau dua kali sehari, lebih kurang 24 miligram dari bagian lipstik atau logamnya tertelan. Sementara untuk pemakaian tinggi, jumlah logam yang tertelan bisa mencapai 97 miligram.

Dengan menggunakan perhitungan berbasis batas jumlah logam yang tertelan, penggunaan lipgloss mengandung mangan dan alumunium secara terus-menerus setiap hari akan mengakibatkan penumpukan krom dalam jumlah berlebih dan berpotensi mengakibatkan tumor perut.

Formaldehyde dalam bedak tubuh

Beberapa tahun lalu, hakim dari negara bagian Missouri, Amerika Serikat memerintahkan Johnson & Johnson (J&J) untuk membayar US$72 juta atau Rp965 miliar kepada keluarga korban Jackie Fox dari Birmingham, Alabama. Perusahaan dinyatakan bersalah karena terbukti menyebabkan dia meninggal akibat kanker rahim. Jackie diketahui menggunakan bedak bayi tersebut selama puluhan tahun.

Terkait kasus yang menimpa Jackie, sebenarnya belum ada bukti bahwa bedak menyebabkan kanker. Namun dokter memperkirakan mungkin saja ada partikel yang masuk ke rahim Jackie karena Jackie memang biasa menaburkan bedak ke area kewanitaan.

Diduga ada dua bahan dalam bedak yang berpotensi memicu kanker, yakni 1,4-diaoxande dan formaldehyde. Mulai tahun 2-015, J&J sepakat tidak menggunakan bahan ini dari produk mereka.

(Baca juga: Suka Nonton Drama Korea? Ini Cerita Jatuh Bangun Artis Korea Menjadi Bintang)

Methanil yellow dalam eye shadow

Methanil Yellow (pewarna kuning) biasanya terdapat pada bedak dan eye shadow. Bahaya kronis dari penggunaan Methanil Yellow dalam jangka panjang menyebabkan gangguan kesehatan pada fungsi hati, gangguan lambung, usus, dan ginjal. Zat pewarna ini murah, sehingga banyak digunakan dalam kosmetik palsu.

Rossy Ferry, seorang wanita asal Irlandia pernah mengalami iritasi parah setelah membeli Dior palete eye shadow di Ebay dengan harga murah. Setelah dibuka tidak ada hal yang aneh dari aroma ataupun fisik eyeshadow. Namun setelah dipakai, keesokan harinya mata Rossy gatal, bersisik, dan mengalami bengkak merah. Butuh tiga minggu dengan rutin menggunakan obat tetes mata untuk mengobati sakit mata Rossy.

Setelah sembuh, Rossy mencoba membandingkan eye shadow miliknya dengan datang ke gerai resmi Dior. Sejak saat itu ia kapok belanja kosmetik online karena tidak ingin mengorbankan wajah satu-satunya.