Harga Emas Kemarin Naik Rp2.000 Sekarang Turun Lagi Rp2.000, Impas
1 menit membacaHarga emas batangan Logam Mulia milik PT Aneka Tambang (Persero) Tbk turun Rp2.000 per gram menjadi Rp769.000 pada pembukaan perdagangan hari ini, Rabu (22/1). Padahal sehari sebelumnya, harga emas milik emiten berkode ANTM ini sempat naik Rp2.000.
Demikian halnya dengan harga pembelian kembali atau buyback juga turun Rp1.000 menjadi Rp683.000 pada perdagangan hari ini.
Berikut harga emas batangan Antam dalam pecahan lainnya hari ini:
- 0,5 gram: Rp409.000
- 1 gram: Rp769.000
- 5 gram: Rp3.665.000
- 10 gram: Rp7.265.000
- 25 gram: Rp18.005.000
- 50 gram: Rp36.035.000
- 100 gram: Rp72.000.000
- 250 gram: Rp179.750.000
- 500 gram: Rp359.300.000
- 1000 gram: Rp718.600.000
Pluang Nggak Ada Lawan
Selama beberapa hari terakhir, Pluang terus menjadi peritel yang menjual emas batangan paling murah. Hari ini, perusahaan aplikasi teknologi finansial milik PT PG Berjangka melego emasnya di harga Rp706.438. Lebih murah dibandingkan Orori yang menjualnya Rp713.000 per gram.
(Baca juga: 5 Hal yang Membuat Harga Emas Naik Turun, Apa Aja?)
Berikut perbandingan data harga emas di sejumlah peritel untuk hari ini:
Harga Beli (gram)
- Tokopedia: Rp728.000
- Bukalapak: Rp728.398
- Logam Mulia: Rp771.000
- IndoGold: Rp718.913
- Pegadaian: Rp728.000
- Orori: Rp713.000
- Pluang: Rp706.438
Bandingkan harga ritel emas di tempat lain lewat CekAja.com yang selalu menyajikan harga emas di beberapa peritel Indonesia, agar investor bisa mendapatkan harga terendah saat ingin berinvestasi atau melepasnya dengan harga jual tertinggi.
(Baca juga: Mau Kaya? Yuk Berinvestasi Emas!)
Tempat Jual Harga Tertinggi
Sementara kalau kamu lagi butuh uang dan ingin melepas koleksi emas batangan dengan harga tertinggi, berikut adalah daftar harga buyback emas pada beberapa peritel di Indonesia yang dibandingkan oleh CekAja.com:
Harga Jual (gram)
- Tokopedia: Rp695.410
- Bukalapak: Rp692.688
- Logam Mulia: Rp684.000
- IndoGold: Rp684.000
- Pegadaian: Rp695.410
- Orori: Rp730.000
- Pluang: Rp685.244