Ingin Liburan? Ini Asuransi Perjalanan Pilihan CekAja!

Asuransi perjalanan menjadi hal yang sering terlupakan. Padahal, manfaatnya begitu banyak. Simak asuransi perjalanan pilihan CekAja yang bisa jadi referensi bagi Anda!

Nikita Wiily

Anda pasti menyadari bukan bahwa ada risiko pada setiap perjalanan? Ketika sesuatu yang buruk terjadi pada Anda di perjalanan, kerugian finansial pun menyambut Anda. Siapkah Anda mengeluarkan kocek ekstra?

Sebelum menyesal, ada baiknya Anda menyisihkan bujet untuk membeli asuransi perjalanan setiap akan pelesir. Toh, premi asuransi perjalanan terbilang tidak besar apabila dibandingkan dengan manfaatnya yang bejibun.

Ini dia asuransi perjalanan pilihan CekAja.

AIG

AIG Travel Guard-Premier

AIG Travel Guard-Premier - Asuransi Perjalanan Pilihan CekAja

AIG Travel Guard-Premier adalah asuransi perjalanan dari AIG yang berlaku di seluruh dunia tetapi tidak termasuk negara-negara Schengen. Anda dapat memanfaatkan asuransi ini untuk maksimum durasi perjalanan 180 hari.

Asuransi ini memberikan jaminan atas kecelakaan diri, biaya pengobatan, bagasi dan barang-barang pribadi (bagasi hilang, bagasi delay), keterlambatan, pembatalan, dan pengurangan perjalanan, evakuasi darurat, dan lain sebagainya.

Anda bisa membeli asuransi ini dengan premi mulai dari Rp52.000 untuk perjalanan domestik selama 1-4 hari. Sedangkan untuk perjalanan ke seluruh dunia dengan durasi waktu 1-4 hari, preminya mulai dari Rp282.000. Dan, untuk wilayah negara tertentu dengan durasi waktu yang sama, preminya mulai dari Rp85.000.

Chubb

Chubb Travel Insurance-Internasional

Chubb Travel Insurance-Internasional - Asuransi Perjalanan Pilihan CekAja

Chubb Travel Insurance-Internasional tersedia dalam pilihan Deluxe, Superior, Standard, dan ASEAN. Asuransi ini akan menanggung hal-hal yang terbagi atas manfaat kecelakaan diri, manfaat pengobatan, manfaat perjalanan, manfaat bantuan, dan manfaat khusus.

Contoh perhitungan premi untuk perjalanan ke Jepang selama 7 hari Rp535.500 untuk International Deluxe, Rp395.500 untuk International Superior, dan Rp283.500 untuk International Standard.

Untuk International Standard manfaat utamanya antara lain:

-Kematian dan cacat tetap akibat kecelakaan senilai Rp650 juta

-Biaya-biaya medis dikarenakan kecelakaan dan sakit (gigi akibat kecelakaan) Rp650 juta

-Biaya-biaya medis pasca perjalanan Rp13 juta

-Pembatalan perjalanan (30 hari sebelum hari keberangkatan) Rp32,5 juta

(Baca juga: Tarif Pembuatan Plat Nomor Pilihan)

 

Chubb Travel Insurance-Domestik

Chubb Travel Insurance-Domestik - Asuransi Perjalanan Pilihan CekAja

Chubb Travel Insurance-Domestik tersedia dalam pilihan Deluxe, Superior, dan Standard. Asuransi ini juga akan menanggung hal-hal yang terbagi atas manfaat kecelakaan diri, manfaat pengobatan, manfaat perjalanan, manfaat bantuan, dan manfaat khusus.

Contoh perhitungan premi untuk perjalanan domestik selama 7 hari adalah Rp79.000 untuk Deluxe, Rp63.000 untuk Superior, dan Rp47.500 untuk Standard.

Untuk jenis Standard, manfaat utamanya antara lain:

-Kematian dan cacat tetap akibat kecelakaan Rp50 juta

-Biaya-biaya medis dikarenakan kecelakaan Rp10 juta

-Pembatalan perjalanan (30 hari sebelum hari keberangkatan) Rp1,5 juta

-Evakuasi medis darurat Rp20 juta

Allianz

New Annual TravelPro

New Annual TravelPro - Asuransi Perjalanan Pilihan CekAja

New Annual TravelPro merupakan produk asuransi perjalanan tahunan dari Allianz. Keunggulannya adalah terdapat pilihan plan yang fleksibel, sesuai kebutuhan Anda. Selain itu, ada layanan 24 jam Emergency Assitance. Anda juga bisa menikmati limit biaya pengobatan di luar negeri yang tidak terbatas.

Manfaat yang diberikan produk ini antara lain menanggung ketika terjadi pembatalan dan perubahan perjalanan (sebelum keberangkatan), menanggung biaya medis dan terkait medis, pemulangan jenazah atau biaya pemakaman, kepulangan lebih awal, gangguan perjalanan dan kehilangan transportasi lanjutan serta penundaan perjalanan.

Asuransi ini juga akan menanggung jika terjadi kecelakaan diri dan apabila sesuatu yang buruk dengan bagasi. Selain itu, masih banyak manfaat lainnya.

New TravelPro

New TravelPro - Asuransi Perjalanan Pilihan CekAja

Tersedia paket New TravelPro Premium, New TravelPro Deluxe dan New TravelPro Superior, dan New TravelPro Basic Schengen.

Produk ini dapat memberikan perlindungan terhadap resiko medis selama perjalanan seperti menanggung biaya medis dan biaya terkait medis di luar negeri dan biaya pengobatan lanjutan di negara asal.

Manfaat lainnya yaitu perlindungan terhadap ketidaknyamanan perjalanan seperti penundaan dan kehilangan bagasi dan kehilangan dokumen perjalanan. Ada pula perlindungan akibat terorisme dan berbagai perlindungan lainnya.