INTERVIEW: Lowongan Pekerjaan Meningkat, Optimisme dari Pertumbuhan Ekonomi

Hasil survei Bank Indonesia menyatakan bahwa lowongan kerja pada periode April hingga Juni atau kuartal II 2018 sebesar 19,2 persen. Ketersediaan lowongan pekerjaan pada periode itu meningkat dari kuartal sebelumnya sebesar 18,74 persen.

Dengan banyak lowongan kerja, tentu dapat memberikan kesempatan bagi Anda untuk mendapatkan pekerjaan yang laik. Apalagi, banyaknya lowongan pekerjaan ini juga membantu untuk mengurangi tingkat pengangguran Indonesia. Data Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan Tingkat Pengangguran Terbuka per Februari 2018 sebesar 5,13 persen.

Namun, tentunya Anda penasaran apa dan berapa lowongan yang tersedia. Nah, berikut petikan tanya jawab Kepala Departemen Statistik Bank Indonesia Yati Kurniati terkait dengan informasi seputar lowongan pekerjaan.

Apa faktor yang memicu adanya kenaikan lowongan pekerjaan?

Jadi tawaran pekerjaan (job offering) ini terlihat secara secara bulanan pertumbuhannya year-on-year itu sekitar dari 18 persen sampai 20 persen. Ini adalah pertumbuhan yang terbilang cukup tinggi dan positif.

Memang, jika dibandingkan 2017, pertumbuhannya sedikit menurun tetapi semua tetap positif dan masih cukup tinggi. Untuk kuartal II 2018, pertumbuhan lowongan pekerjaan adalah 19,2 persen.

Lowongan pekerjaan tumbuh karena ada peningkatan di situs lowongan kerja online, misalnya Jobs.id, itu lebih formal ke atas. Kalau yang ada di surat kabar itu misalnya supir dan lain-lain, itu kelasnya beda meski sama-sama formal.

Lowongan pekerjaan apa saja yang ditawarkan?

Sebagai gambaran saja sebenarnya sektor-sektor yang lebih yang banyak menawarkan lowongan pekerjaan di sini terutama adalah sektor jasa keuangan asuransi, sektor perdagangan besar, dan eceran. Ini yang tinggi-tinggi naik ke atas. Naik ke atas ini adalah yang saya ambil meskipun pada umumnya semua peningkatan penawaran lowongan pekerjaan cukup tinggi.

Jadi ini, sebenarnya leading indikator buat ke depan nanti pertumbuhan ekonomi di sektor-sektor apa yang akan tumbuh lebih baik.

Seluruh lowongan pekerjaan yang ditawarkan baik secara online, maupun di koran-koran di seluruh Indonesia, kami cari datanya dan duplikasi. Terlihat bahwa ini di kuartal II 2018 arahnya mulai membaik ini lowongannya.

Berapa lowongan pekerjaan yang ditawarkan?

Ratusan ribu lowongan pekerjaan yang ada. Ini juga bertahap dari dia direkrut sampai kerja itu ada time leg, sekitar 4-6 bulan. Jadi tidak langsung kerja.

Yang dicover disini (survei) tenaga kerja yang lebih skill dan formal. Kami ingin menjembatani untuk data bulanan tersebut, karena lebih mudah data yang lebih formal itu kita lihat skill-nya. Hampir 58 persen pekerja skill dan sektornya banyak komunikasi

Di mana saja daerah yang banyak tersedia lowongan pekerjaan?

Kalau kita lihat malah di luar Jawa yang lebih banyak menawarkan pekerjaan. Di sini kalau di Pulau Jawa sendiri memang cukup tinggi di atas 10 persen, tetapi memang perannya menurun meski masih tumbuh positif.

Jadi masih ada banyak lowongan pekerjaan ditawarkan di Pulau Jawa. Namun, kalau melihat lowongan pekerjaan justru banyak terdapat di Sumatera, Kalimantan, Riau.

(Baca juga: Berbagai Mobil Mewah Para Bintang Sepak Bola)

Ke depan, apa dampak yang terjadi terkait banyaknya lowongan pekerjaan ini?

Jadi, ada optimisme dari pertumbuhan ekonomi ini mengenai perkembangan lowongan pekerjaan. Jadi, ini bukan hasil survei yang konvensional biasa tetapi kami menggunakan big data.