Mau Beli Mobil Baru? Cek dan Pastikan Asuransi Kendaraannya!

Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) baru saja digelar pada 2 Agustus lalu. Bagi Anda yang ingin menambah koleksi kendaraan, segera datang dan kunjungi pameran otomotif internasional itu. Tapi pastikan juga mobil baru Anda memiliki asuransi kendaraan yang baik agar merasa aman dan nyaman.

Mau Beli Mobil Baru? Cek dan Pastikan Asuransi Kendaraannya!

Selama 10 hari pameran berlangsung, Anda dapat melihat produk anyar dan juga green dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) di GIIAS 2018.

Untuk harga jangan khawatir, Anda dapat menemukan beragam harga dan juga spesifikasi di sini, sesuaikan saja dengan bujet Anda.

Bagi Anda yang memiliki low budget, mungkin Anda bisa mempertimbangkan mobil berjenis low cost green car (LCGC) untuk dibawa pulang.

Harga mobil yang masuk dalam kategori ini juga dibandrol cukup murah, mulai dari Rp100 juta hingga Rp150 juta, menarik bukan.

Selain itu Agen Tunggal Pemilik Merek (ATPM) yang hadir di GIIAS, merupakan ATPM yang sudah lama berbisnis di Indonesia, mulai dari Suzuki, Daihatsu, Toyota, Datsun dan banyak lagi.

Sedangkan bagi Anda yang menginginkan penampilan baru, mungkin Anda bisa mempertimbankan mobil yang masuk dalam segmen atas.

(Baca Juga : Cek Bocoran Mobil Baru yang Akan Diperkenalkan di GIIAS 2018)

Bagi Anda pecinta kendaraan roda dua, jangan khawatir, ada juga produk sepeda motor yang mampu meredakan haus otomotif Anda.

Pabrikan Honda dan Suzuki juga ikut merilis produk anyar mereka, mulai dari yang retro style hingga sport ada di GIIAS 2018.

Bahkan Viar juga tak mau kalah ikut memamerkan produk barunya Vintech. Produk berbau retro memang tengah naik daun saat ini, maka tak aneh jika banyak pabrikan sepeda motor ternama ikut meramaikannya dengan merilis produk – produk jadul dengan harga kompetitif.

Mau Beli Mobil Baru? Cek dan Pastikan Asuransi Kendaraannya!

Jaminan perawatan

Setelah Anda puas berkeliling dan berhasil menemukan kendaraan pilihan Anda, jangan lupa lengkapi juga dengan jaminan asuransi.

Hal itu dimaksudkan agar kendaraan Anda selalu terlindungi meskipun dalam keadaan terburuk sekalipun.

Pastikan Anda sudah mendapatkannya bersamaan dengan Anda membeli kendaraan. Biasanya diler ataupun sales kendaraan juga akan menawarkan asuransi kendaraan Anda.

Ambil polis tertinggi untuk kendaraan Anda atau all risk. Jadi semua potensi kerugian, seperti tersenggol kendaraan lain, bencana alam seperti banjir ataupun hilang dapat dicover oleh asuransi kendaraan.

(Baca Juga : Cek Simulasi Kredit Mobil Agar Tidak Rugi Beli Kendaraan)

Meskipun tergolong mahal namun jika dihitung nanti, akan jauh lebih murah ketimbang Anda tidak menggunakan asuransi kendaraan Anda.

Nah selain itu juga terdapat beberapa hal yang perlu Anda lakukan sebelum memilih produk asuransi, simak yuk!

Cek rekam jejak perusahaan asuransi

Reputasi perusahaan menjadi hal pertama yang perlu Anda perhatikan dalam memilih asuransi kendaraan kesayangan Anda.

Anda perlu mencari tahu apakah perusahaan asuransi tersebut kredibel dan berpengalaman di bidang asuransi kendaraan? Apakah perusahaan tersebut memiliki reputasi yang baik dalam klaim asuransi kendaraan? Beberapa pertanyaan tersebut dapat memandu Anda untuk memilih perusahaan asuransi yang tepat.

Mau Beli Mobil Baru? Cek dan Pastikan Asuransi Kendaraannya!

Sesuaikan dengan kebutuhan

Anda perlu mempelajari kebutuhan perlindungan untuk kendaraan Anda agar Anda tidak merogoh kocek dalam untuk membayar premi yang tidak perlu.

Beberapa poin penting yang perlu dipertimbangkan yaitu usia, kegunaan dan jenis kendaraan yang Anda gunakan.

Karena ini adalah mobil baru Anda maka bisa dipertimbangkan perlindungan asuransi tipe all risk untuk melindungi semua resiko besar dan kecil kendaraan.

Cek juga layanan hotline 24 jam-nya, apakah ada dan tersambung dengan baik.

Jaringan bengkel

Jaringan bengkel menjadi salah satu bagian penting dari produk asuransi yang perlu diperhatikan.

Perusahaan asuransi dengan jaringan bengkel di seluruh Indonesi yang tersebar luas menjadi salah satu poin plus yang perlu dipertimbangkan untuk memilih produk asuransi kendaraan.

Pentingnya asuransi kendaraan Anda adalah untuk meringankan ongkos jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Karena seperti diketahui, barang-barang seperti mobil ataupun motor memilki biaya perawatan yang tidak sedikit.

Jika Anda ragu, Anda dapat mengakses CekAja.com untuk menemukan produk asuransi kendaraan yang paling cocok dengan kebutuhan mobil Anda.

(Baca Juga : Beli Mobil Pakai Cicilan Kredit Kendaraan Bisa Lebih Untung? Ini Alasannya!)