7 Alasan Pentingnya Melakukan Self Reward Untuk Diri Sendiri
3 menit membacaSetelah bekerja keras setiap hari, terkadang buat kita lupa bahwa pentingnya menghargai diri sendiri, kita harus memberikan reward kepada diri sendiri atau biasa disebut self reward. Banyak cara sederhana yang bisa kita lakukan untuk melakukan self reward.
Apakah Arti dari Self Reward?
Self reward yaitu penghargaan untuk diri sendiri yang sudah lelah akan aktivitas setiap hari. Setiap hari kejar target, saat target tercapai kita juga perlu berterima kasih untuk diri kita sendiri lho!
Self reward bisa berbentuk barang yaitu barang yang sudah kita impikan, bisa berbentuk travel ke tempat yang kamu ingin kunjungi atau bisa juga makan di restoran favorit kalian atau hanya sekedar istirahat di rumah pun bisa!
7 Alasan untuk melakukan Self Reward
Aktivitas sehari-hari bisa bikin kita jenuh dan bosan, dan bahkan aktivitas kita tidak selalu berjalan dengan baik. Tapi kita harus tetap menjalani hari-hari kita dengan selalu melakukan yang terbaik. Karena itu sangat berpengaruh untuk kamu menjalani aktivitas sehari-hari.
1. Menjaga Semangat Kerja
Saat bekerja banyak sekali tekanan mulai dari target sampai deadline, atasan kadang tidak mau tahu bagaimana kabar kamu yang penting kerjaan selesai, dan temen kantor tidak selalu baik dan sejalan kan?
Self reward adalah solusi untuk kamu yang sudah mulai merasa lelah akan aktivitas kerjaan kamu ditempat kerja, karena hanya diri sendiri yang benar-benar memahami hati dan apa yang kamu butuhkan. Karena kamu harus selalu tetap semangat untuk melakukan aktivitas setiap harinya, kamu bisa melakukan self reward terlebih dahulu sebelum melakukan bekerja kembali.
2. Positive Vibes
Kenapa self reward penting? karena dengan self reward akan membuat kamu lebih bahagia. Dan kebahagiaan akan membuat kamu selalu berfikir positif lalu apa yang akan kamu lakukan pun akan menjadi hal positif.
Hal-hal baik berawal dari pikiran yang positif. Maka dari itu self reward ikut salah satu peran penting untuk diri kamu sendiri.
3. Bentuk Mencintai Diri Sendiri
Mencintai diri sendiri tidak kalah penting dari mencintai orang lain, kamu gak perlu galau kalau hari ini kamu merasa tidak ada orang yang mencintai kamu. Kamu bisa melakukannya sendiri dulu untuk diri kamu.
Bahkan sebelum kamu mencintai orang lain kamu harus bisa mencintai diri kamu sendiri. Self reward adalah salah satu bentuk mencintai diri sendiri.
4. Melepas Penat dan Stress
Melakukan aktifitas sehari-hari yang monoton bisa bikin penat dan stress kan? itu artinya kamu harus istirahat sejenak karna pikiran dan badan kamu mungkin sudah terlalu lelah disortir untuk melakukan pekerjaan setiap hari.
5. Meningkatkan Produktivitas
Pastinya dengan self reward kamu bisa meningkatkan produktifitas karena kamu bisa jadi lebih semangat bekerja.
6. Hak yang Harus Kamu Dapatkan
Setelah kamu memenuhi kewajiban kamu bekerja setiap hari diri kamu pun berhak mendapatkan bayaran, bayaran disini dengan melakukan self reward bisa melalui membeli sesuatu yang kamu inginkan bisa barang ataupun makanan atau bahkan dengan cara liburan.
Hal tersebut memang harus sesekali kamu penuhi karena itu memang hal yang harus kamu dapatkan setelah semua pekerjaan kamu selesaikan dengan baik.
7. Menjaga Motivasi Bekerja
Setelah lelah bekerja dan kalian merasa butuh sesuatu yang baru yang membuat kamu bahagia, lalu setelah melakukannya kamu akan merasa suasana bekerja yang berbeda menjadi lebih semangat.
Dengan adanya self reward kamu mempunyai motivasi untuk selalu membuat diri kamu menjadi bahagia maka dari itu kamu harus bekerja lebih giat lagi agar bisa memenuhi kebutuhan yang kamu inginkan untuk membahagiakan diri kamu sendiri.
Tapi dengan self reward tersebut kamu harus tetap ingat, bukan berarti dengan adanya self reward ini menjadi alasan kamu untuk boros, kamu harus tahu waktu dan kebutuhan self reward dilakukan sesekali apabila kamu memang sudah merasa butuh dan telah menyelesaikan pekerjaan kamu dengan yang baik sebelum melakukan self reward.
Sebelum melakukan self reward kamu harus memenuhi kewajiban kamu terlebih dahulu. Dan self reward tidak selalu tentang barang atau pergi liburan mahal ya..
Kamu bisa dengan hanya beristirahat santai dirumah me time tanpa memikirkan pekerjaan, bisa juga melakukan hobby kamu yang kamu punya seperti olahraga, masak, nonton film atau berkumpul dengan teman ataupun keluarga.
Apabila kamu ingin sesekali melakukan self reward dengan membeli sesuatu yang kamu inginkan kamu harus pastikan kamu pun memang butuh barang tersebut.
Tapi apabila memang kebutuhan kamu belum terpenuhi kamu bisa save money dulu. Setelah uang terkumpul baru deh kamu penuhi keinginan kamu tersebut. Jadi jangan bikin self reward alasan kamu boros ya!
Atau kamu juga bisa dapatkan produk-produk finansial yang tepat dengan apa yang kamu butuhkan di Cekaja.com
CekAja.com menyediakan banyak produk finansial, mulai dari pinjaman, kartu kredit, kredit tanpa agunan, tabungan hingga asuransi.
Kamu bisa pilih sendiri lalu bandingkan produk, sekaligus mengajukan produk finansial yang kamu butuhkan.
Yuk, cek produk tabungan terbaik pilihanmu, bandingkan, dan ajukan hanya di CekAja.com!